Menjelang Marseille Vs Manchester City, Pep Guardiola Hadapi Persoalan Ini

Reporter

Terjemahan

Senin, 26 Oktober 2020 17:00 WIB

Pep Guardiola. REUTERS/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester City akan bertanding di markas Marseille pada laga kedua babak penyisihan Grup C Liga Champions, Selasa malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, 28 Oktober 2020. Menjelang pertandingan, pelatih Pep Guardiola dipusingkan dengan skuadnya yang tidak komplit.

Sergio Aguero yang baru bermain lagi akhir pekan lalu setelah empat bulan absen usai menjalani operasi lutut, kembali mengalami cedera. Penyerang asal Argentina itu hanya bermain 45 menit ketika timnya bermain imbang 1-1 di markas West Ham dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu kemarin.

"Itu adalah cedera otot. Hamstring, saya pikir. Besok kami akan tahu," kata Guardiola seperti dikutip dari situs resmi klub usai pertandingan melawan West Ham.

Baca juga: West Ham vs Man City: Sergio Aguero Kembali Cedera

Gelandang Manchester City Phil Foden, melakukan selebrasi bersama rekannya Sergio Aguero, usai mencetak gol ke gawang Burnley dalam pertandingan Liga Inggris di stadion Etihad, Manchester, 23 Juni 2020.Shaun Botterill/Pool via REUTERS

Aguero yang kembali cedera merupakan masalah baru dari serangkaian masalah cedera dan penyakit yang dialami para pemain kunci Manchester City sejak awal musim ini. Empat pemainnya juga masih harus menjalani isolasi setelah dinyatakan positif Covid-19.

"Striker kami (Gabriel Jesus) cedera pada pertandingan pertama. Sergio absen selama empat bulan. Kevin terluka. Gundogan kembali dari Covid-19," kata Pep Guardiola.

Advertising
Advertising

"Untuk bermain setiap tiga hari Anda membutuhkan seluruh skuad. Tidak memiliki seluruh skuad, lebih sulit."

Meski situasi di timnya tidaklah ideal, Guardiola kini berfokus untuk mempersiapkan timnya menghadapi pertandingan melawan Marseille. "Saya lebih suka mendapatkan hasil. Kami harus mencari tahu di mana kami berada," ujarnya.

"Saatnya berjuang mengatasi cedera, kurangnya persiapan dan pertandingan berat yang kami mainkan sejauh ini. Para pemain melakukan segalanya," kata pelatih asal Spanyol ini menambahkan.

Pada laga pembuka Liga Champions, Manchester City memetik kemenangan kandang 3-1. Kemenangan ini membuat mereka bertengger di puncak klasemen grup dengan poin yang sama dari Olympiacos tetapi unggul jumlah gol.

MANCITY

Berita terkait

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

3 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

9 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

16 jam lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

21 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

2 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

3 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

3 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

3 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya