Juventus vs Barcelona, Ronald Koeman Waspadai Paulo Dybala dan Alvaro Morata

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Rabu, 28 Oktober 2020 09:03 WIB

Ekspresi peneyrang Juventus Paulo Dybala, saat melawan Barcelona pada pertandingan Liga Champions Grup D di Stadion Allianz, Turin, 23 November 2017. Juventus ditahan imbang Barcelona 0-0. REUTERS/Massimo Pinca

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Liga Champions antara Juventus vs Barcelona akan berlangsung pada Kamis dini hari nanti. Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menyatakan bahwa Juventus tetap lawan yang berbahaya meskipun akan tampil tanpa Cristiano Ronaldo.

Koeman menyebut nama Paulo Dybala dan Alvaro Morata sebagai dua pemain yang bisa merepotkan lini pertahanan Barcelona. Selain itu, dia juga menilai Juventus memiliki banyak gelandang bagus yang bisa mengancam timnya.

"Mereka adalah tim besar di Eropa yang memiliki pemain-pemain berpengalaman," ujar Koeman dalam konferensi pers menjelang laga itu.

"Mereka memiliki pertahanan yang kuat meskipun mendapatkan hasil buruk belakangan ini, mereka tahu bagaimana mendominasi pertandingan dan memiliki pemain berkualitas."

"Dybala adalah pemain berkualitas yang bisa membuat hidup anda sulit, dan Morata juga. Mereka juga memiliki pemain yang bagus di lini tengah."

Advertising
Advertising

Cristiano Ronaldo dipastikan absen pada laga Juventus vs Barcelona dini hari nanti setelah hasil tes Covid-19 yang dilakukan pada Selasa malam waktu setempat kembali menunjukkan hasil positif. Ronaldo divonis positif Covid-19 pada 13 Oktober lalu saat menjalani tugas bersama Timnas Portugal.

Koeman menyayangkan absennya eks pemain Real Madrid tersebut. Dia berharap Juventus bisa menurunkan pemain terbaiknya pada laga tersebut, termasuk Cristiano Ronaldo.

"Bagi semua orang ini akan menjadi laga penting dan indah untuk ditonton dan kami selalu menginginkan yang terbaik di lapangan," kata Koeman.

"Saya tak tahu jika Ronaldo siap bermain, itu bukan masalah atau keputusan saya. tetapi saya harap dia akan dapat bermain pada laga ini. Saya sangat menghormati dia."

Dengan begitu, laga Juventus vs Barcelona tak akan diwarnai oleh persaingan antara Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi. Keduanya merupakan rival abadi saat Ronaldo masih berseragam Real Madrid. Sejak Ronaldo hengkang ke Juventus pada 2018, praktis keduanya belum pernah bertemu kembali.

Laga Liga Champions antara Juventus vs Barcelona akan berlangsung pada Kamis dini hari pukul 03.00 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh SCTV.

MARCA

Berita terkait

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

6 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

13 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

19 jam lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

1 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

1 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

2 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

3 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

4 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

4 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya