Jadwal Bola Liga Jerman Pekan Ini: Leverkusen vs Bayern Munchen Live di Net TV

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 18 Desember 2020 21:17 WIB

Pemain Bayern Munich, Thomas Muller bersalaman dengan pemain Atletico Madrid, Jan Oblak usai berakhir pertandingan penyisihan grup A Liga Champions di Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, 1 Desember 2020. REUTERS/Sergio Perez

TEMPO.CO, Jakarta - Dua tim teratas di klasemen Liga Jerman, Bayer Leverkusen dan Bayern Munchen, akan saling bertemu pada pekan ke-13, tepatnya pada Ahad dinihari WIB.

Tuan rumah Leverkusen sedang meniti laju bagus dengan catatan lima kemenangan berturut-turut dalam semua kompetisi. Pada pertandingan Liga Jerman terkini yang dimainkan tengah pekan, pasukan Peter Bosz mengukir kemenangan besar 4-0 di markas Cologne guna membawa mereka memuncaki klasemen.

Laju juara bertahan Bayern Munchen belakangan ini tidak semulus Leverkusen. Dari tiga penampilan terakhirnya dalam Liga Jerman, Bayern ditahan imbang 3-3 oleh RB Leipzig dan 1-1 oleh Union Berlin, sebelum menang 2-1 atas Wolfsburg pada pertandingan tengah pekan.

Tim lain yang berpotensi menyelesaikan putaran ke-13 sebagai pemuncak klasemen adalah Leipzig yang akan bermain lebih awal dari laga Leverkusen versus Bayern, saat mereka menjamu tim papan bawah Cologne.

Kondisi moral para pemain Leipzig sedang bagus setelah menang 1-0 di kandang Hoffenheim pada laga terakhirnya. Pada laga itu Yussuf Poulsen mengemas gol penentu kemenangan dan berpeluang dipertahankan dalam tim inti. Dani Olmo juga mengakhiri puasa golnya di Liga Jerman pekan lalu setelah paceklik selama 853 menit.

Dortmund yang kerap tampil tidak konsisten akan dijamu kuda hitam Union Berlin. Dortmund menang 2-1 atas Werder Bremen pada laga terakhirnya, sedangkan Union gagal menang pada empat laga terakhirnya.

VfB Stuttgart yang pada pekan lalu memukul Dortmund 5-1 yang berpengaruh terhadap pemecatan pelatih Lucien Favre, akan dijamu tim posisi kelima Wolfsburg. Stuttgart akan menempel sang lawan seandainya mampu mengamankan tiga poin.

Sedangkan Borussia Moenchengladbach yang gagal menang pada lima pertandingan terkininya dalam semua kompetisi akan menjamu Hoffenheim yang kalah pada dua pertandingan terakhirnya.

Juru kunci Schalke 04 berpeluang mendulang kemenangan pertamanya musim ini saat menjamu sesama tim zona merah Arminia Bielefeld. Tim promosi Arminia telah dua kali kalah pada dua pertandingan terakhirnya di Liga Jerman untuk memperbesar peluang raksasa tidur mendulang tiga poin.

Jadwal Liga Jerman pekan ke-13:

Sabtu, 19 Desember 2020

02.30 Union Berlin vs Borussia Dortmund
21.30 Augsburg vs Eintracht Frankfurt
21.30 Borussia Moenchengladbach vs Hoffenheim
21.30 Mainz 05 vs Werder Bremen
21.30 RB Leipzig vs Cologne
21.30 Schalke 04 vs Arminia Bielefeld

Ahad, 20 Desember 2020
00.30 Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen (live Net TV)
21.30 Freiburg vs Hertha Berlin

Senin, 21 Desember 2020
00.00 Wolfsburg vs VfB Stuttgart (live Net TV).

Klasemen Liga Jerman

No Tim Main Gol Poin
1Bayer Leverkusen121728
2Bayern Munich121927
3Leipzig121527
4Dortmund12922
5Wolfsburg12621
6Union Berlin12818
7VfB Stuttgart12718
8Gladbach12318
9Augsburg12-216
10Eintracht Frankfurt12-314
11Freiburg12-614
12Hertha Berlin12-113
13Hoffenheim12-312
14Werder Bremen12-611
151. FC Köln12-810
16Arminia Bielefeld12-157
17Mainz 0512-136
18Schalke 0412-274



Berita terkait

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

2 jam lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

Berikut jadwal dan link live streaming timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 pda perebutan perinkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

9 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

14 jam lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

15 jam lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

15 jam lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

1 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

1 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya