Barcelona Tidak Konsisten, Begini Kata Ronald Koeman

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Selasa, 22 Desember 2020 14:51 WIB

Megabintang Barcelona Lionel Messi (tengah) mencetak gol sundulan ke gawang Valencia dalam lanjutan Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Sabtu 19 Desember 2020. (ANTARA/REUTERS/Albert Gea)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengakui timnya masih belum bermain konsisten pada musim ini. Lionel Messi cs bisa bermain baik pada satu laga namun bermain buruk pada laga lainnya.

Koeman mengatakan bahwa timnya saat ini dihadapkan dalam situasi sulit yang membuat mereka kurang konsisten. Dia menyatakan ingin banyak memainkan para pemain muda untuk melakukan regenerasi dalam skuad Barcelona. Akan tetapi pilihan itu membuat performa Barcelona tampil kurang konsisten.

"Kami telah banyak melakukan perubahan dan perubahan itu terjadi di dalam tim," kata Koeman dalam konferensi pers menjelang laga kontra Real Valladolid.

"Banyak pemain muda yang kami mainkan dan itu membawa inkonsistensi. Bagi masa depan itu bagus, tetapi Barcelona harus memenangkan sesuatu, berjuang untuk gelar juara dan memenangkan pertandingan."

"Ini adalah situasi yang rumit. Kami membutukan waktu karena kami membuat banyak perubahan, tetapi kami Barcelona dan kami harus memenangkan pertandingan. Itulah masalah yang kami hadapi saat ini, lebih dari sisi kami ketimbang tim lawan."

Advertising
Advertising

Kehadiran Ronald Koeman memang banyak mengubah wajah tim Barcelona. Dia memilih untuk memberikan kesempatan kepada para pemain muda dan mendepak sejumlah pemain senior seperti Ivan Rakitic, Arturo Vidal dan Luis Suarez pada bursa transfer musim panas lalu.

Koeman bahkan disebut sempat memberikan peringatan kepada pemain senior lainnya seperti Lionel Messi, Sergio Busquet dan Gerard Pique bahwa mereka tak akan lagi menerima perlakuan spesial dengan pasti mendapatkan kesempatan bermain di semua laga.

Alhasil, pemain muda seperti Sergino Dest, Pedri, Ronald Araujo hingga Ansu Fati menjadi tulang punggung Barcelona era Ronalr Koeman.

Akan tetapi performa mereka mmemang dianggap masih labil. Akhir pekan lalu misalnya, Lionel Messi cs dinilai bermain lebih buruk saat ditahan imbang Valencia 2-2 ketimbang laga sebelumnya saat mereka menumpas pemuncak klasemen Liga Spanyol Real Sociedad.

Performa tak meyakinkan juga sempat dipertunjukkan Barcelona pada laga sebelumnya. Mereka sempat secara mengejutkan dikalahkan Getafe dan Cadiz serta dibungkam musuh bebuyutan Real Madrid.

Alhasil Barcelona saat ini menempati posisi kelima klasemen Liga Spanyol. Mereka baru meraih 21 angka dari 13 laga.

SPORT

Berita terkait

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

14 jam lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

18 jam lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

19 jam lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

22 jam lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

23 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

5 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

6 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

8 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

8 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

10 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya