Jadwal Timnas U-22 vs Tira Persikabo Hari Ini, Shin Tae-yong Targetkan Menang

Reporter

Tempo.co

Rabu, 3 Maret 2021 07:08 WIB

Sejumlah pesepak bola tim nasional (timnas) U-22 berlatih di Lapangan D, Kompleks GBK, Senayan, Jakarta, Selasa, 2 Maret 2021. Timnas U-22 akan melakukan uji coba tanding melawan Tira Persikabo pada Rabu (3/3). ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Timnas U-22 vs Tira Persikabo dalam laga uji coba persiapan SEA Games 2021 akan berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu, 3 Maret. Pertandingan ini akan dimulai pukul 20.00 WIB dan disiarkan live di Indosiar.

Dua hari kemudian, Jumat, 5 Maret, giliran tim Liga 1 Bali United yang akan menguji tim asuhan Shin Tae-yong. Uji coba laga kedua ini juga akan digelar di tempat yang sama dan juga dimulai pukul 20.00 WIB.

Shin Tae-yong menargetkan skuadnya meraih kemenangan dalam dua laga uji coba itu. "Kami harus menang," ujar pelatih asal Korea Selatan ini seusai berlatih di Lapangan D Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa malam, 2 Maret 2021, seperti dikutip dari Antara.

Juru taktik asal Korea Selatan itu pun meminta para pemainnya untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam pertandingan persahabatan tersebut. Ia ingin mereka memperlihatkan hasil tempaan fisik, mental, dan taktik yang didapat selama pemusatan latihan di Jakarta yang berlangsung sejak 8 Februari 2021,

"Saya minta ke pemain, mereka harus kerja keras di dalam lapangan dan tidak boleh terbiasa dengan kesalahan. Jadi mesti menang terus," tutur pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Advertising
Advertising

Dua laga uji coba menghadapi Tira Persikabo dan Bali United ini merupakan bagian dari rangkaian TC untuk persiapan SEA Games 2021 di Jakarta bulan Februari yang akan berakhir pada 6 Maret nanti.

Baca Juga: Soal Agenda TC Timnas U-22 ke Luar Negeri, Begini Penjelasan Ketua Umum PSSI

PSSI menargetkan medali emas sepak bola putra di SEA Games yang akan berlangsung pada November-Desember di Vietnam, mengulang pencapaian SEA Games 1991.

Setelah TC SEA Games 2021 periode Februari ini diakhiri pada Sabtu nanti, para pemain timnas U-22 akan dikembalikan ke klub masing-masing untuk mempersiapkan diri menghadapi ajang Piala Menpora. Turnamen pramusim itu akan digelar pada 21 Maret-20 April mendatang.

Berita terkait

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

5 jam lalu

Susunan Pemain Timnas U-23 Irak vs Indonesia, Justin Hubner Jadi Kapten Gantikan Rizky Ridho

Justin Hubner ditunjuk Shin Tae-yong menjadi kapten dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

10 jam lalu

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

Duel Timnas U-23 Irak vs Indonesia akan tersaji pada pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024. Kedua tim menghadapi tekanan.

Baca Selengkapnya

Jejak Kontroversi Wasit Majed Mohammed Al Shamrani yang Bakal Pimpin Laga Timnas Indonesia U-23 Lawan Irak

11 jam lalu

Jejak Kontroversi Wasit Majed Mohammed Al Shamrani yang Bakal Pimpin Laga Timnas Indonesia U-23 Lawan Irak

Simak rekam jejak wasit Majed Mohammed Al Shamrani yang akan memimpin laga timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 pada Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Tak Kena Akumulasi Kartu Kuning, Justin Hubner Dipastikan Bisa Main di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak

13 jam lalu

Tak Kena Akumulasi Kartu Kuning, Justin Hubner Dipastikan Bisa Main di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak

Asisten pelatih Timnas U-23 Indonesia Nova Arianto membantah kabar soal Justin Hubner absen untuk laga melawan Irak, Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Jelang Kontra Irak, Timnas Indonesia U-23 Pernah Dibantai 0-6 di Asian Games 2006

13 jam lalu

Jelang Kontra Irak, Timnas Indonesia U-23 Pernah Dibantai 0-6 di Asian Games 2006

Timnas Indonesia U-23 pernah dibantai Irak 0-6 dalam pertandingan melawan Irak U-23 dalam Asian Games 2006.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

14 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Ini Dua Masalah Skuad Garuda yang Harus Dibenahi Shin Tae-yong

14 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Ini Dua Masalah Skuad Garuda yang Harus Dibenahi Shin Tae-yong

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni mengungkapkan dua masalah Timnas U-23 Indonesia yang harus diperbaiki menjelag laga kontra Irak.

Baca Selengkapnya

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Siapa Gantikan Rizky Ridho?

16 jam lalu

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia vs Irak: Siapa Gantikan Rizky Ridho?

Ada dua opsi yang bisa diterapkan Shin Tae-yong untuk menambal lubang karena absennya Rizky Ridho dalam laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Rafael Struick Bisa Dimainkan Lagi

20 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Rafael Struick Bisa Dimainkan Lagi

Duel timnas U-23 Indonesia vs Irak pada perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan digelar Kamis, mulai 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

1 hari lalu

Maarten Paes Selesai Naturalisasi, Arbitrase hingga Kariernya sebagai Kiper

Kiper klub Major League Soccer (MLS) Amerika Serikat FC Dallas, Maarten Paes, telah menjadi warga negara Indonesia (WNI)

Baca Selengkapnya