Kisah Panjang Copa del Rey dan Segala Kontroversi, FC Barcelona Juara Terbanyak

Reporter

Tempo.co

Senin, 5 April 2021 15:55 WIB

Para pemain Real Sociedad berselebrasi saat menjuarai Copa del Rey di Stadion La Cartuja, Sevilla, Spanyol, 3 April 2021. Real Sociedad berhasil menjuarai Copa del Rey 2019/2020 setelah mengalahkan sesama tim Basque, Athletic Bilbao, dengan skor 1-0. RFEF/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Copa del Rey merupakan kejuaraan sepak bola yang menaungi seluruh klub liga Spanyol. Kompetisi ini dimulai pada 1902 atas usulan Carlos Pedros, yang menjadi presiden klub Madrid FC.

Kejuaraan ini juga sering disebut Piala Raja Spanyol, hal ini dikarenakan kejuaraan ini awalnya dinamai piala pemahkotaan Raja Alfonso XIII. Sedangkan untuk klub pertama yang mengikuti kompetisi ini adalah FC Barcelona, RCD Espanyol, Club Vizcaya, dan New Football de Madrid.

Dalam pertandingan tersebut, Club Vizcaya keluar sebagai juara dan berhak menyimpan gelar juara tersebut. Ketika Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) terbentuk, gelar yang diperoleh klub tersebut tidak dianggap. Faktor perubahan nama menjadi Copa del Rey pada 1903 menjadi salah satu alasannya.

Kejuaraan ini menjadi ajang pertama bagi klub sepak bola Spanyol sebelum bergulirnya kompetisi Liga Spanyol. Format pertandingan ini awalnya dilaksanakan di ibukota, seiring berjalannya waktu pertandingan diadakan di klub yang menjuarai kompetisi ini sebelumnya. Selain itu format yang digunakan ketika pertandingan adalah one-off game (hanya satu pertandingan).

Sejak awal, kompetisi ini selalu memiliki kontroversi yang panjang, yang diawali pada 1904. Hal ini dikarenakan kapten Madrid Moderno—sekarang Real Madrid—dan Club Español de Madrid menolak perpanjangan waktu setelah pertandingan berakhir dengan skor 5-5.

Advertising
Advertising

Baca: Kalahkan Bilbao 0-1, Real Sociedad Berhasil Menjuarai Copa del Rey

Pihak Club Español de Madrid mengusulkan untuk melakukan pertandingan esok harinya, tepatnya pada 20 Maret 1904. Namun hal ini ditolak pihak Real Madrid, karena dinggap terlalu cepat. Panitia penyelenggara juga mengungkapkan bahwa tidak akan ada pertandingan selanjutnya setelah hari itu. Tim Club Español de Madrid hadir di lapangan sesuai tanggal yang dijanjikan panitia dan membuat klub asal katalan itu menang WO dari Madrid Moderno.

Kontroversi tidak berhenti disitu saja, pada 1943 satu kontroversi yang masih diperbincangkan hingga hari ini adalah pertemuan FC Barcelona dan Real Madrid dengan skor akhir 11-1. Hal ini pula yang akhirnya menjadi rivalitas antara Real Madrid dan FC Barcelona.

Skor telak El Real tersebut dikarenakan intimidasi yang diberikan fans Real Madrid kepada penjaga gawang Barca, Luis Miro. Mereka berdiri tepat dibelakang mistar gawang dan melempari Miro dengan benda-benda yang membuat kiper tersebut tidak nyaman, sehingga membuat para pemain Real Madrid dengan mudah mencetak angka.

Terlepas dari segala kontroversinya, Copa del Rey ini sudah banyak melahirkan para juara. Adapun yang paling banyak mengantongi gelar juara adalah FC Barcelona (30 kali), Atheletic Bilbao (23 lkali), dan Real Madrid (19 kali).

GERIN RIO PRANATA

Berita terkait

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

7 jam lalu

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC Ikuti Turnamen Internasional di Jakarta Mulai 30 Mei

Persija Jakarta, PSIS Semarang, Selangor, dan Sabah FC akan memainkan turnamen persahabatan internasional di Jakarta, mulai 30 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

1 hari lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Kondisi Atlet Sepak Bola Malaysia yang Disiram Air Keras Kini Kritis Tapi Stabil

1 hari lalu

Kondisi Atlet Sepak Bola Malaysia yang Disiram Air Keras Kini Kritis Tapi Stabil

Atlet sepak bola Malaysia yang menjadi korban serangan air keras, Faisal Halim, berada dalam kondisi kritis.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia Putri U-17: Timnas Indonesia Putri U-17 Dihajar Filipina 1-6, Claudia Scheunemann Cetak Gol

2 hari lalu

Hasil Piala Asia Putri U-17: Timnas Indonesia Putri U-17 Dihajar Filipina 1-6, Claudia Scheunemann Cetak Gol

Claudia Scheunemann mencetak satu-satunya gol Timnas Indonesia Putri U-17 saat dihajar Filipina di Piala Asia Putri U-17 2024, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

2 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

3 hari lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

3 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

3 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

3 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

4 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya