Real Madrid Tersingkir di Liga Champions, Mijatovic Khawatir dengan Nasib Zidane

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 6 Mei 2021 05:59 WIB

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. REUTERS/Alberto Lingria

TEMPO.CO, Jakarta - Zinedine Zidane dinilai bisa memetik konsekuensi buruk setelah Real Madrid disingkirkan Chelsea di babak semifinal Liga Champions. Penilaian itu disampaikan mantan pemain Madrid, Predrag Mijatovic.

Real Madrid tak berdaya saat berlaga di kandang Chelsea, Kamis dinihari. Mereka takluk 0-2 oleh gol Timo Werner dan Mason Mount sehingga tersingkir dengan agregat 3-1.

Predrag Mijatovic menilai, dengan banyak pemain belakang yang cedera Zidane memilih sistem 3-4-3. Para pemainnya pun terlihat tak nyaman dalam laga itu.

"Chelsea benar-benar unggul dalam segala hal: intensitas, ritme, menciptakan peluang. Kami menyukai Zidane dan dia telah meraih banyak hal, tetapi dia melakukan segalanya dengan salah," kata Mijatovic, mantan penyerang yang kini berusia 52 tahun, kepada Cadena Ser.

"Pertandingan ini akan sangat merusak Zidane. Begitu pula tahun sebelumnya, meski liga menutupi beberapa hal. Zidane melakukan banyak kesalahan dan itu mengakibatkan Madrid tersingkir."

Advertising
Advertising

"Ketika mereka memulai permainan dan Anda melihat mereka tidak ingin mengubah diri, dengan Vinicius bermain di posisi yang bukan miliknya, Madrid praktis tidak melakukan apa-apa."

"Tim benar-benar bingung, tanpa tahu apa yang harus dilakukan. Kami akan lihat apa yang terjadi di LaLiga. Perasaan yang Anda dapatkan dari Madrid tidak memberikan kesan bahwa musim akan berakhir dengan baik."

Mantan kiper Real Madrid, Santiago Canizares, memuji penjaga gawang Chelsea Edouard Mendy.

"Chelsea tidak hanya bemain fisik. Mereka memiliki taktik yang sangat bagus dan keseimbangan menyerang dan pertahanan yang hebat. Mereka sangat tangguh untuk ditembus," katanya.

"Kami tidak melihat fase superioritas dari Madrid. Madrid memiliki dua peluang dari Benzema, tetapi Mendy memenangkan pertandingan."

Zinedine Zidane mengantar Real Madrid meraih tiga gelar Liga Champions berturut-turut dari 2016 hingga 2018, tetapi mereka kalah di babak 16 besar dalam dua musim sebelumnya. Kini, Los Blancos juga dikalahkan Chelsea di semifinal.

MARCA | OMNISPORT

Baca Juga: Jadwal Liga Europa Malam Ini: Roma vs MU, Live di SCTV

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

7 jam lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

18 jam lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

3 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

4 hari lalu

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

5 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

5 hari lalu

Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

5 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

6 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

6 hari lalu

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024

Baca Selengkapnya