Real Madrid dan Atletico Berebut Gelar Juara Liga Spanyol, Begini Skenarioya

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Jumat, 21 Mei 2021 14:35 WIB

Ekspresi gelandang Real Madrid Casemiro saat melawan Sevilla dalam pertandingan Liga Spanyol di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid, 10 Mei 2021. REUTERS/Susana Vera

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid dan Atletico Madrid akan menjalani laga untuk menentukan siapa yang menjadi juara Liga Spanyol musim ini. Real Madrid harus menghadapi Villarreal sementara Atletico Madrid meladeni Real Valladolid pada laga Sabtu malam, 22 Mei 2021.

Real Madrid saat ini menduduki posisi kedua klasemen Liga Spanyol dengan perolehan 81 angka, tertinggal dua angka saja dari Atletico Madrid yang berada di puncak.

Skuad asuhan Zinedine Zidane harus meraih kemenangan jika ingin menyalip Atletico. Meskipun demikian, hal itu tak bisa memastikan mereka meraih gelar juara.

Mereka masih harus berharap Atletico Madrid gagal meraih kemenangan. Jika saja Atletico Madrid bermain imbang, kedua tim akan memiliki perolehan sama, 84 angka.

Dalam kondisi imbang seperti itu, Karim Benzema cs lebih diuntungkan. Pasalnya, beradasarkan aturan La Liga, penentuan posisi nantinya akan dilihat dari hasil pertemuan kedua tim.

Advertising
Advertising

Pada pertemuan pertama musim ini, Los Blancos mampu mengalahkan Atletico 2-0 di Stadion Alfredo di Stefano, sementara pada laga kedua di Stadion Wanda Metropolitano kedua tim hanya bermain imbang 1-1. Madrid akan merebut gelar juara Liga Spanyol jika mereka menyamai perolehan angka rival sekotanya.

Dengan begitu, kemenangan menjadi harga mati bagi skuad asuhan Diego Simeone untuk memastikan gelar juara Liga Spanyol musim ini. Atletico Madrid diuntungkan karena mereka hanya akan menghadapi laga kontra Real Valladolid yang nyaris dipastikan terdegradasi ke divisi kedua musim depan.

Valladolid memang masih bisa lolos dari zona degradasi jika berhasil menang atas Atletico Madrid, tetapi dengan syarat Huesca dan Elche yang berada di atasnya menelan kekalahan. Akan tetapi hal itu tampaknya sangat sulit mengingat Valladolid tak pernah menang dalam 11 laga terakhir mereka. Rekor lima kekalahan dan enam kali imbang menjadi catatan buruk mereka.

Real Madrid di sisi lain masih harus menghadapi Villarreal yang menduduki posisi ketujuh. Skuad asuhan Unai Emery masih berambisi meraih tiket Liga Europa musim depan.

Dengan perolehan 58 angka, mereka masih bisa menyalip Real Sociedad (59 angka) dan Real Betis (58 angka) yang berada di posisi kelima dan keenam klasemen.

Karena itu, Villarreal dipastikan juga akan ngotot untuk memenangkan laga terakhir musim ini di markas Madrid. Emery bahkan disebut siap mengambil resiko menurunkan skuad terbaiknya meskipun mereka masih harus menjalani laga final Liga Europa kontra Manchester United pekan depan.

Dengan begitu, persaingan memperebutkan mahkota juara Liga Spanyol di akhir musim ini dipastikan akan sangat sengit hingga detik terakhir pertandingan. Atletico Madrid berambisi meraih gelar juara yang terakhir kali mereka dapatkan pada musim 2013-2014 sementara Real Madrid ingin mempertahankan status sebagai juara bertahan dan mengobati luka mereka karena gagal di Liga Champions musim ini.

MARCA| AS

Berita terkait

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

1 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

1 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

2 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

2 hari lalu

Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

2 hari lalu

3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya