Eibar vs Barcelona: Lionel Messi Absen di Laga Terakhir, Dapat Izin Khusus

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 21 Mei 2021 18:37 WIB

Ekspresi kecewa pemain Barcelona, Lionel Messi seusai pertandingan Liga Spanyol melawan Celta Vigo di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Senin dinihari, 17 Mei 2021. Messi nyaris memaksakan hasil imbang di akhir pertandingan namun sayang pertandingan masih melebar. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Lionel Messi akan absen dalam pertandingan terakhir Barcelona di Liga Spanyol musim ini, melawan Eibar, Sabtu malam, 22 Mei 2021. Barca memberinya izin untuk berlibur lebih awal, menjelang persiapan Copa America bersama Timnas Argentina.

Pedri juga diberi izin untuk tak tampil. Pemain muda itu melewati musim yang sibuk bersama Barcelona.

Barcelona tak perlu menurunkan kekuatan terbaiknya karena laga pamungkas nanti sudah tak banyak artinya bagi mereka. Mereka sudah dipastikan gagal juara dan sudah meraih tiket Liga Champions.

Absennya Messi menjadi hal menarik. Masa depannya sejauh ini belum ada kepastian. Kontraknya akan habis akhir musim ini. Ia bebas untuk meinggalkan Barca ke klub baru.

Barcelona sempat berusaha menawarkan kontrak baru, dengan gaji yang dikurangi. Tapi hasil negosiasi itu belum jelas seperti apa.

Advertising
Advertising

Messi hanya absen dalam dua pertandingan liga bersama Barca pada musim ini. Secara total ia telah tampil 47 penampilan di semua kompetisi.

Ketajamannya belum menuruna. Messi saat ini memimpin daftar pencetak gol di LaLiga dengan 30, tujuh di atas saingan terdekat Gerard Moreno. Dengan satu laga tersia, meski tak bermain, Messi hampir pasti akan meraih trofi Pichichi untuk kedelapan kalinya dalam kariernya.

Dengan absen di laga terakhir, tak jelas apakah Messi akan bermain untuk Catalan lagi. Pemain 33 tahun itu sebelumnya gencar dikabarkan akan bergabung dengan Manchester City atau Paris Saint-Germain.

Tapi, kembalinya Joan Laporta, yang memiliki hubungan baik dengan Messi, sebagai presiden klub, juga disebut-sebut bisa membuat Messi bertahan di Camp Nou. Laporta sempat dirumorkan telah menyetujui tawaran kontrak 10 tahun untuk pemenang Ballon d'Or enam kali itu.

Barca juga terus berusaha mendatangkan pemain baru untuk memperkuat klub. Salah satunya dengan mendatangkan rekan setim Lionel Messi di Argentina, Sergio Aguero, yang kontraknya berakhir dengan Manchester City.

Selanjutnya: Jadwal Lengkap Liga Spanyol Pekan Terakhir dan Klasemen
<!--more-->

Berita terkait

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

11 jam lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

2 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

6 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

6 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

6 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

6 hari lalu

Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

7 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

7 hari lalu

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol pekan ke-32 pada akhir minggu ini akan menampilkan laga besar: El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona.

Baca Selengkapnya

Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

11 hari lalu

Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

Barcelona dikabarkan siap mempromosikan Rafael Marquez untuk menjadi pelatih tim utama. Niko Kovac menjadi kandidat pelatih Liverpool.

Baca Selengkapnya