Ini 4 Tantangan Besar yang Menanti Barcelona Setelah Lionel Messi Pergi

Reporter

Nurdin Saleh

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 12 Agustus 2021 06:57 WIB

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Kepergian Lionel Messi menandai akhir sebuah era bagi Barcelona. Kini, era baru menanti mereka. Banyak yang harus dilakukan klub La Liga Spanyol itu untuk bisa meraih kembali kejayaan.

Kepergian Messi bisa dianggap jadi pukulan besar. Tapi, dengan sikap dan langkan yang tepat, Barcelona juga bisa menjadikan hal itu sebagai hal positif dan mengambil berkah di balik bencana.

Ini emat hal yang menanti Barcelona setelah Lionel Messi pergi, seperti dikutip dari Reuters:

Masalah Keuangan

Barcelona memiliki utang kotor lebih dari satu miliar euro (Rp 16,8 tirliun). Mereka juga telah melakukan pengeluaran boros selama bertahun-tahun. Karena itu kini mereka terperosok dalam kesulitan keuangan, termasuk harus rela melepas Messi.

Advertising
Advertising

Bahkan tanpa Messi, beban gaji di Barcelona menyedot 95 persen pendapatan. Ini sangat tidak sehat. Dalam sepak bola, rasio upah terhadap pendapatan yang sehat adalah maksimal 70 persen.

Presiden FC Barcelona Joan Laporta. REUTERS/Albert Gea

Kondisi yang dialami Barcelona terasa lebih luar biasa mengingat mereka menduduki puncak Deloitte Football Money League 2021. Di tengah pandemi mereka masih mampu menjadi klub sepak bola berpenghasilan tertinggi di dunia.

Selanjutnya: Membuang Lemak
<!--more-->
Saatnya Melepas Pemain

Dengan kapasitas stadion sepak bola yang masih berkurang di Spanyol, pendapatan pada hari pertandingan masih akan relatif rendah. Ini berarti Barca harus mengurangi tagihan upah mereka.

Aturan salary cap juga mengharuskan mereka melakukan itu sebelum bisa mendaftarkan pemain baru mereka, Sergio Aguero, Memphis Depay, Emerson, dan Eric Garcia.

Dengan hanya dua hari hingga dimulainya kampanye La Liga 2021-22, Barca belum secara resmi mendaftarkan pemain baru mereka di liga. Ini artinya tidak akan ada pemain baru yang tampil melawan Real Sociedad akhir pekan ini. Hanya Yusuf Demir memenuhi syarat untuk bermain karena ia didatangkan oleh tim cadangan Barcelona.

Keadaan sedikit rumit, meski Messi sudah pergi. Beban susah dikurangi karena usaha membujuk pemain senior untuk pemotongan gaji tak banyak mendatangkan hasil. Satu-satunya cara, Barca harus cuci gudang.

Ilaix Moriba. Instagram/@ilaixmk

Salah satu yang berpeluang segera dilepas adalah Ilaix Moriba. Usianya baru 18 tahun, kontraknya tersisa satu tahun, dan tawaran kontrak baru dari Barcelona tak diterima.

Nama lain adalah Aguero. Pemain ini akan absen karena cedera selama tiga bulan pertama musim ini. Ia dibawa ke klub untuk menenangkan Messi. Kini, setelah Messi pergi, ada kemungkinan Barca mereka mencari pemain depan yang lebih murah untuk menyeimbangkan pembukuan.

Selanjutnya: Dilema Pemain Muda
<!--more-->

Dilema Soal Pemain Muda

La Masia adalah salah satu akademi sepak bola terhebat di dunia. Messi, juga legenda Barcelona lainnya, banyak yang lahir di sini.

Belakangan, porsi para pemain lulusan La Masia kian berkurang di Barcelona. Kebijakan untuk mendatangkan pemain dengan nama besar untuk mendongkrak ekonomi klub sudah ikut merasuki para petinggi Barcelona.

Tapi, bukan berarti tak ada lulusan La Masia di Barcelona. Dalam skuad saat ini ada dua pemain muda cemerlang yang masuk kategori ini, yakni Ansu Fati dan Pedri. Kehebatan keduanya sudah diakui dunia.

Pemain Barcelona, Ansu Fati. Reuters

Barcelona harus pandai-pandai memanfaatkan bakat mereka dan membangun skuad di sekitar keduanya untuk dekade berikutnya. Hal sama sudah mereka lakukan dengan Messi sebelumnya.

Namun, dengan beban finansial yang dimiliki, menjual salah satu dari - atau keduanya - secara realistis bisa menjadi jalan keluar Barcelona. Apakah penggemar bisa menerima langkah seperti itu adalah pertanyaan lain sama sekali.

Selanjutnya: Tak Ada Lagi Kartu Bebas Penjara

<!--more-->
Tak Ada Lagi Kartu Bebas Penjara

Bila diibaratkan permainan domino, Lionel Messi selama ini seperti "kartu bebas penjara". Para pemain Barcelona bisa rileks berada di sekitarnya karena karena ketika keadaan sesulit apapun mereka dapat mengoper bola kepada Messi lalu kecemerlangan pemain itu akan jadi solusi.

Kini jaring pengaman itu sudah pergi. Saatnya para pemain nomor 10 menjadi pengganti bintang Argentina itu, bertarung dan menanggung beban tim.

Pemain Barcelona Lionel Messi dan Antoine Griezmann. REUTERS/Marcelo del Pozo

Barcelona memiliki calon cukup banyak untuk menjalani peran ini, mulai Antoine Griezmann, Ousmane Dembele, hingga Philippe Coutinho. Mereka kini sudah disediakan panggung dan bisa menjadi aktor utama karena Messi sudah pergi.

REUTERS

Baca Juga: 5 Alasan yang Membuat Messi dengan Cepat Menerima Pinangan PSG

Berita terkait

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

8 jam lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

23 jam lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

1 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

1 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

6 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

6 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

8 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

9 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya