Harry Kane Bisa Gabung Pelatihan Tottenham Hotspur Lagi Jumat Ini

Jumat, 13 Agustus 2021 04:47 WIB

Pemain Tottenham Hotspur Harry Kane. REUTERS/Jason Cairnduff

TEMPO.CO, Jakarta - Harry Kane dapat bergabung kembali dengan rekan-rekan satu timnya di Tottenham Hotspur untuk latihan pertamanya pada musim ini, Jumat, jika hasil tes Covid-19 negatif.

Kapten timnas Inggris itu telah menjalani isolasi mandiri di hotel tempat latihan Tottenham, The Lodge, sejak kembali ke Inggris, Sabtu lalu, sepulang dari berlibur di Bahama, seusai tampil di Euro 2020 pada musim panas. Dia pun menjalani latihan terpisah.

Pemain berusia 28 tahun itu akan menjalani tes PCR Covid-19 hari kelima pada Kamis ini. Jika hasilnya negatif, masa karantinanya akan berakhir dan dia akan bergabung dengan tim asuhan Nuno Espirito Santo pada Jumat.

Kane akan mempunyai waktu dua hari untuk persiapan laga pembuka Liga Inggris di kandang melawan Manchester City pada Minggu.

Kapten Tottenham itu semula dijadwalkan kembali ke tempat latihan Spurs untuk tes pramusim pada 2 Agustus. Namun, ia baru kembali lima hari setelah jadwal itu.

Advertising
Advertising

Kane membantah bahwa dia menolak untuk mengikuti pelatihan. Ia menegaskan kepulangannya yang terlambat itu sudah direncanakan.

Pemain telah memberi tahu klub bahwa dia ingin musim pans ini. Keinginan itu pun mendapat respons dari Manchester City. Manajer City, Pep Guardiola sudah mengonfirmasi minatnya untuk mengontrak striker tersebut.

Namun, Kane memiliki sisa tiga tahun kontrak pada kontrak enam tahunnya di Spurs dan ketua Daniel Levy telah menjelaskan tidak ingin menjualnya.

Ketika ditanya tentang prospek Kane kembali untuk pertandingan pembuka Liga Premier mereka, pelatih Tottenham, Nuno Espirito Santo, mengatakan kepada Sky Sports News pada awal pekan ini: "Semua pemain di skuad yang bekerja setiap hari akan menjadi opsi bagi kami, maka terserah kami untuk memutuskan."

Kane dan Nuno melakukan pembicaraan pada awal pekan ini untuk kali pertama sejak pelatih asal Portugal itu ditunjuk menjadi pelatih kepala pada bulan lalu.

Alotnya negosiasi untuk mendapatkan Spurs kemungkinan bisa membuat Guardiola mundur. Pekan lalu, pelatih Manchester City itu mengakui minatnya kepada pemain Inggris itu, tetapi jika Spurs tidak mau bernegosiasi maka mereka akan menghentikan perburuan pemain depan.

Manchester City dilaporkan telah mengajukan tawaran 100 juta pound sterling atau sekitar untuk Harry Kane tetapi ditolak oleh Tottenham.

SKY SPORTS

Baca Juga: Harry Kane Bantah Mangkir Latihan, Kecewa Baca Komentar Suporter

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

21 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

4 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

4 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

6 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya