Swedia Vs Spanyol, Enrique Masih Kesulitan Cari Penyerang Haus Gol

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Kamis, 2 September 2021 16:34 WIB

Ekspresi Alvaro Morata setelah gagal mencetak gol dari titik penalti saat Spanyol melawan Italia di semifinal Euro 2020. REUTERS/Facundo Arrizabalaga

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Swedia vs Spanyol akan berlangsung pada Jumat dini hari 3 September 2021. Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique disebut masih kesulitan untuk menentukan komposisi lini depan yang pas untuk timnya.

Meskipun mencapai semifinal Euro 2020, Spanyol mendapatkan kritikan karena tak memiliki penyerang haus gol. Tim Matador saat itu mengandalkan Alvaro Morata dan Gerard Moreno sebagai ujung tombak.

Akan tetapi performa kedua pemain tak cukup baik. Morata hanya mencetak tiga gol sementara Moreno tak memberikan satu gol pun. Mereka pun akhirnya disingkirkan Italia melalui drama adu penalti.

Untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022, Enrique kembali memanggil Morata dan Moreno. Akan tetapi ada nama baru di lini depan. Dia adalah penyerang Abel Ruiz yang memperkuat Sporting Braga di Liga Portugal.

Ruiz sebenarnya bukan nama baru bagi Enrique. Dia sudah memantau perkembangan pemain berusia 21 tahun itu sejak masih menangan Barcelona. Abel Ruiz memang merupakan mantan pemain Barcelona yang kemudian dijual ke Braga tahun lalu.

Advertising
Advertising

Musim ini, Ruiz sudah lima kali bermain untuk Braga dan menciptakan satu gol plus satu assist. Catatan itu membuat dia sedikit lebih baik dari Moreno maupun Morata yang sama-sama belum mencetak gol musim ini.

Sangat mungkin Enrique akan mencoba memasang pemain yang juga pernah mengenyam pendidikan di akademi Valencia itu. Pasalnya, tanpa lini depan yang tajam, Spanyol diprediksi akan kesulitan menembus lini pertahanan Swedia yang dikenal kokoh.

Enrique juga tak membawa serta tujuh pemain yang memperkuat Tim Matador di Euro 2020. Dia memilih mengistirahatkan Pedri Gonzalez, Pau Torres, Mikel Oyarzabal, Dani Olmo, Diego Llorente, Fabian Ruiz, dan Thiago Alcantara.

Empat nama pertama mendapatkan istirahat karena mereka juga sempat tampil di Olimpiade Tokyo 2020. Sementara tiga nama lainnya dianggap tak banyak memberikan kontribusi bagi Timnas Spanyol.

Sebagai gantinya, Enrique memanggil dua bek senior, Raul Albiol dan Inigo Martinez. Gelandang Pablo Fornals yang tengah bersinar di Liga Inggris bersama West Ham juga diikutsertakan. Begitu juga dengan gelandang Valencia Carlos Soler dan gelandang Celta Vigo, Brais Mendez.

Berikutnya, daftar pemain Timnas Spanyol

<!--more-->

Berikut daftar pemain Timnas Spanyol untuk laga kontra Swedia:

Kiper: Unai Simon (Athletic Bilbao), David De Gea (Manchester United), Robert Sanchez (Brighton).

Belakang: Jordi Alba (Barcelona), Jose Gaya (Valencia), Inigo Martínez (Athletic Bilbao), Aymeric Laporte (Manchester City), Eric Garcia (Barcelona), Raul Albiol (Villarreal), Cesar Azpilicueta (Chelsea).

Tengah: Marcos Llorente (Atletico Madrid), Sergio Busquets (Barcelona), Rodri (Manchester City), Brais Mendez (Celta Vigo), Mikel Merino (Real Sociedad), Carlos Soler (Valencia), Koke (Atletico Madrid), Pablo Fornals (West Ham), Pablo Sarabia (Sporting Lisbon).

Depan: Abel Ruiz (Sporting Braga), Alvaro Morata (Juventus), Gerard Moreno (Villarreal), Ferran Torres (Manchester City), Adama Traore (Wolverhampton).

Tanpa lini serang yang tajam, Timnas Spanyol diprediksi akan kesulitan meraih kemenangan dari Swedia. Pada pertemuan kedua tim di babak penyisihan Grup E Euro 2020, Spanyol hanya bermain imbang 0-0 meskipun mendominasi pertandingan.

Ferran Torres cs saat itu menguasai 86 persen bola akan tetapi hanya mampu melesakkan lima tembakan ke arah gawang dan tak ada satu pun yang berbuah gol. Penjaga gawang Robin Olsen dan bek Victor Lindelof diprediksi akan kembali menjadi tembok kuat yang membuat Spanyol harus bekerja keras untuk mencetak gol.

Kokohnya pertahanan Swedia juga terlihat dari raihan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Mereka menjadi satu-satunya tim yang belum kebobolan di Grup B. Swedia berada di posisi kedua dengan perolehan enam angka berkat kemenangan dari Georgia dan Kosovo.

Spanyol yang berada di puncak klasemen dengan perolehan tujuh angka dari tiga laga saja sejauh ini sudah kebobolan tiga gol. Gawang Unai Simon dibobol oleh Yunani, Georgia dan Kosovo.

Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Swedia vs Spanyol akan berlangsung pada Jumat dini hari 3 September 2021 pukul 01.45 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh MolaTV.

AS|MARCA

Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

9 jam lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

10 hari lalu

PSG Makin Dekat dengan Gelar Ligue 1 Prancis Usai Kalahkan Lyon 4-1, Setelah Pastikan Maju ke Semifinal Liga Champions

PSG unggul 11 poin dari tim di bawahnya dengan lima laga tersisa Ligue 1 Prancis yang belum dimainkan musim ini.

Baca Selengkapnya

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

13 hari lalu

6 Pelatih Hebat yang Pernah Melatih Xabi Alonso

Saat masih aktif bermain, Xabi Alonso pernah ditangani sejumlah pelatih hebat. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

15 hari lalu

Kylian Mbappe Bicara Soal Impiannya Menjuarai Liga Champions Bersama PSG Usai Kemenangan Atas Barcelona

Kylian Mbappe mencetak dua gol saat PSG meraih kemenangan comeback atas Barcelona 4-1 di leg kedua untuk memastikan lolos ke semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

15 hari lalu

Bawa PSG Lolos Semifinal Liga Champions Usai Kalahkan Barcelona, Ousmane Dembele Ungkap Kunci Kemenangan

Ousmane Dembele menyebut salah satu kunci kemenangan PSG atas Barcelona di Liga Champions ini adalah taktik pelatihnya yang sempurna.

Baca Selengkapnya

PSG Lakukan Comeback Epik atas Barcelona di Liga Champions, Luis Enrique Bicara Perasaan Singkirkan Mantan Klub, Juga Puji Mbappe

15 hari lalu

PSG Lakukan Comeback Epik atas Barcelona di Liga Champions, Luis Enrique Bicara Perasaan Singkirkan Mantan Klub, Juga Puji Mbappe

PSG berhasil melakukan comeback yang luar biasa di perempat final Liga Champions, dengan menyingkirkan Barcelona. Simak komentar Luis Enrique.

Baca Selengkapnya

Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

16 hari lalu

Prediksi Barcelona vs PSG di Liga Champions Leg Kedua: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Barcelona vs PSG (Paris Saint-Germain) akan tersaji pada leg kedua babak perempat final Liga Champions. Bagaimana H2H dan berita terkini tim?

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

16 hari lalu

Jadwal Liga Champions Rabu Dinihari 17 April 2024: 2 Laga Perempat Final, Barcelona vs PSG Live di SCTV

Jadwal Liga Champions malam ini akan menampilkan dua laga leg kedua perempat final: Barcelona vs PSG dan Dortmund vs Atletico Madrid.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Keok 2-3 dari Barcelona di Leg Pertama, Luis Enrique Masih Yakin Bisa Lolos

21 hari lalu

Liga Champions: PSG Keok 2-3 dari Barcelona di Leg Pertama, Luis Enrique Masih Yakin Bisa Lolos

Pelatih PSG, Luis Enrique, masih yakin timnya bisa lolos meski dari Barcelona dalam pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Duel PSG vs Barcelona di Liga Champions, Simak Lagi Kisah Comeback Sempurna Barca di Camp Nou

21 hari lalu

Duel PSG vs Barcelona di Liga Champions, Simak Lagi Kisah Comeback Sempurna Barca di Camp Nou

Salah satu pertandingan babak perempat final Liga Champions 2023-2024 mempertemukan duel antara Paris Saint-Germain atau PSG menghadapi Barcelona.

Baca Selengkapnya