Hasil Bola: Timnas Italia Ditahan Swiss 0-0, Torehkan Rekor Tak Terkalahkan

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 6 September 2021 05:13 WIB

Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Italia ditahan Swiss 0-0 dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Senin dinihari. Namun hasil itu cukup bagi Gli Azzurri untuk mencetak rekor tak terkalahkan internasional menjadi 36 pertandingan beruntun.

Laga lanjutan Grup C itu dimainkan di Stadion St. Jakob-Park, Basel, Swiss, hanya tiga hari setelah Italia menyamai rekor nirkalah internasional yang sebelumnya dipegang bersama oleh Brazil dan Spanyol.

Kini, dengan hasil imbang 0-0 di Swiss, Italia jadi pemegang tunggal rekor nirkalah internasional berupa 36 laga beruntun, demikian catatan laman resmi UEFA.

Negara lain yang berpeluang mengejar rekor tersebut adalah Aljazair, yang saat ini punya catatan 29 pertandingan beruntun nirkalah.

Tim besutan Roberto Mancini sebetulnya punya peluang kesempatan emas untuk memenangi pertandingan bila saja Jorginho mampu mengkonversi tendangan penalti yang diperoleh Italia pada menit ke-53.

Alih-alih, gelandang yang baru saja dianugerahi sebagai Pemain Terbaik UEFA 2020/21 itu mendapati bola eksekusi penaltinya terlalu dekat dengan jangkauan kiper Yann Sommer yang segera mengamankan si kulit bundar.

Itu menjadi satu dari tujuh penyelamatan Sommer sepanjang laga atas ancaman yang dilancarkan oleh para pemain Italia.

Sementara kiper Gianluigi Donnarumma sempat mengamankan gawang Italia dari sepakan Denis Zakaria pada menit ke-84, sedangkan peluang apik Swiss lainnya dari sundulan Manuel Akanji tiga menit jelang turun minum masih melayang tipis di sisi gawang.

Kendati mampu memecahkan rekor anyar, skor 0-0 lawan Swiss mengikuti hasil kurang optimal lainnya bagi Italia yang sebelumnya juga ditahan imbang 1-1 oleh Bulgaria tiga hari lalu.

Timnas Italia akan berusaha memperbaiki tren itu ketika menjamu Lithuania di Stadion MAPEI dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Rabu (8 September). Pada saat sama Swiss akan bertandang ke Irlandia Utara.

Berita terkait

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

7 hari lalu

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

14 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

20 hari lalu

Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

Hasil Liga Conference pada Jumat dinihari, 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa sama-sama menang.

Baca Selengkapnya

Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

20 hari lalu

Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

Atalanta mengalahkan tuan rumah Liverpool dengan skor 3-0, pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Europa.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

29 hari lalu

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

Meskipun pelatih Kim Pan-gon belum mampu mengangkat timnas Malaysia meraih prestasi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026, dia tetap menjaga semangat

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-30: Barcelona Kalahkan Las Palmas 1-0 Berkat Gol Raphinha

32 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-30: Barcelona Kalahkan Las Palmas 1-0 Berkat Gol Raphinha

Barcelona menang 1-0 atas Las Palmas dalam pertandingan Liga Spanyol pekan ke-30 berkat gol Raphinha. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Karier Park Hang-seo yang Dirumorkan Kembali Melatih Timnas Vietnam

34 hari lalu

Perjalanan Karier Park Hang-seo yang Dirumorkan Kembali Melatih Timnas Vietnam

Nama Park Hang-seo muncul dalam kandidat pengganti pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier

Baca Selengkapnya

Mengenal Rully Nere, Legenda Timnas Indonesia yang Memuji Ragnar Oratmangoen

35 hari lalu

Mengenal Rully Nere, Legenda Timnas Indonesia yang Memuji Ragnar Oratmangoen

Legenda Timnas Indonesia, Rully Nere memuji performa timnas Indonesia saat menang menghadapi Vietnam dalam laga lanjutan Grup F

Baca Selengkapnya

Philippe Troussier Tersingkir dari Kepelatihan Timnas Vietnam, Berikut Perjalanan Kariernya

35 hari lalu

Philippe Troussier Tersingkir dari Kepelatihan Timnas Vietnam, Berikut Perjalanan Kariernya

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengakhiri kontrak pelatih Philippe Troussier pada Senin, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

Soal Kembali Latih Timnas Vietnam, Park Hang-seo Hanya Tersenyum dan Bilang Terima Kasih

35 hari lalu

Soal Kembali Latih Timnas Vietnam, Park Hang-seo Hanya Tersenyum dan Bilang Terima Kasih

Park Hang-seo mendapatkan pertanyaan tentang kemungkinan kembali menjadi pelatih kepala Timnas Vietnam.

Baca Selengkapnya