Cristiano Ronaldo Bikin KO Perempuan Ini Sebelum Laga Young Boys Vs MU

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Rabu, 15 September 2021 15:17 WIB

Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang BSC Young Boys dalam Kualifikasi Liga Champions Grup F di Stadion Wankdorf, Bern, Swiss, 14 September 2021. REUTERS/Arnd Wiegmann

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo ternyata tak hanya mencetak gol pada laga Liga Champions antara Young Boys vs Manchester United. Penyerang asal Portugal itu disebut juga sempat membuat seorang perempuan terjatuh sebelum pertandingan di mulai.

Media Inggris The Sun menyebutkan bahwa perempuan yang tak disebutkan namanya itu adalah seorang pengawas penonton yang berdiri di tepi lapangan. Ronaldo membuat si perempuan terjatuh ke tanah saat melakukan pemanasan.

Si perempuan bukan terjatuh karena terpesona, tetapi karena terhantam tembakkan bola yang dilepaskan Ronaldo dan membentur kepalanya. Si pengawas terjatuh dan langsung dibantu oleh rekan-rekannya.

Dia sempat tergeletak beberapa saat hingga Ronaldo kemudian menghampirinya. Ronaldo lega setelah mengetahui perempuan itu baik-baik saja. Pada akhir pertandingan, Ronaldo memberikan kostumnya kepada si pengawas yang laangsung mengenakannya dengan wajah tersenyum.

Pada laga tersebut, Cristiano Ronaldo sempat membawa Manchester United unggul pada menit ke-13. Menerima umpan Bruno Fernandes, Ronaldo melepaskan tembakan voli yang membuat bola melewati dua kaki penjaga gawang Young Boys.

Advertising
Advertising

Malapetaka datang bagi United setelah Aaron Wan-Bissaka mendapatkan kartu merah pada menit ke-35. Pada babak kedua, Young Boys yang unggul jumlah pemain mencetak dua gol dan mengakhiri pertandingan dengan skor 2-1.

Torehan gol itu membuat Ronaldo semakin memantapkan posisinya sebagai pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga Champions. Pesepakbola berusia 36 tahun itu total telah mencetak 136 gol di kompetisi sepak bola tertinggi di Eropa.

Cristiano Ronaldo pun menjalani debut keduanya bersama Manchester United dengan sangat baik. Dia tercatat telah mencetak tiga gol dari dua laga. Pada akhir pekan lalu, dia mencetak dua dari empat gol kemenangan United atas Newcastle.

THE SUN

Baca: Ini Alasan Bos Manchester United Tarik Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes

Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

5 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

9 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

10 jam lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

10 jam lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

11 jam lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

23 jam lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

1 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

1 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya