Ibu Cristiano Ronaldo Ungkap Kisah Seru Saat Cucunya Bertemu Lionel Messi

Kamis, 23 September 2021 11:56 WIB

Cristiano Ronaldo, berfoto dengan ibunya, Dolores Aveiro, dan putranya, Cristiano Ronaldo Jr. dalam pemutaran film "Ronaldo," di London, 9 November 2015. Putra Ronaldo saat ini telah berusia lima tahun. REUTERS/Stefan Wermuth

TEMPO.CO, Jakarta - Dolores Aveiro berbagi cerita tentang putranya, Cristiano Ronaldo dan keluarganya, termasuk momen seru bersama cucunya, Cristiano Ronaldo Jr, dalam wawancara setelah mengalami serangan jantung pada 2020.

Salah satunya adalah cerita ketika Cristiano Jr bertemu Lionel Messi, pemain Argentina yang selama ini selalu disebut sebagai rival ayahnya. Ketika itu, Dolores bersama cucunya tersebut mendampingi Ronaldo hadir di acara penyerahan penghargaan Ballon d'Or pada 2017.

"Saya bersamanya dan saya berkata, 'lihat, itu Messi', dan dia menjawab, 'itu bukan Messi, dia pendek," tuturnya mengenang kejadian di acara tersebut.

"Kemudian putra saya mendorongnya untuk melambai. Messi adalah orang yang sangat baik. Cucu saya sudah lebih tinggi darinya, (tertawa) itu adalah momen yang sangat menyenangkan."

Penyerang Real Madrid dan Portugal Cristiano Ronaldo, mencium anaknya setelah meraih penghargaan Pemain Terbaik Dunia 2014 dalam ajang FIFA Ballon d'Or di Kongresshaus, Zurich, Swiss, 12 Januari 2015. Ronaldo mengalahkan kandidat lainnya seperti Lionel Messi dan Manuel Neuer. REUTERS/Arnd Wiegmann

Crsitiano Jr saat ini sudah berusia 11 tahun, dan masuk akademi sepak bola Manchester United setelah ayahnya kembali bergabung dengan Setan Merah akhir Agustus lalu. Sebelumnya, putra sulung Ronaldo itu bergabung dengan akademi Juventus selama dua tahun.

Advertising
Advertising

Selain berlatih di akademi klub, Cristiano Ronaldo Jr juga dilatih langsung oleh ayahnya. Jika membandingkan cucunya dengan Ronaldo pada usia yang sama, menurut Dolores, cucunya lebih baik dari ayahnya.

"Pada usianya, dia bermain lebh baik dari Ronaldo," kata Dolores kepada ESPN dikutip dari Mirror. "Di usia itu, Ronaldo belum memiliki pelatih, tetapi hari ini Ronaldo menjadi pelatih anaknya."

"Dia pernah mengatakan, 'Ayah, ketika kita pindah ke Lisbon, saya ingin bermain untuk Sporting'."

"Sekarang dia memulai di Manchester (United). Melihat mereka berdua bersama di Sporting adalah mimpi saya, itu akan spektakuler."

Cristiano Ronaldo membagikan video momen saat ia berlatih di halaman belakang rumahnya bersama putra sulungnya, Cristiano Jr. Video itu diunggah ke akun Instagramnya pada 13 Mei 2020. Instagram/cristiano

Dolores juga mengungkapkan keinginannya untuk melihat Ronaldo kembali bergabung dengan klub masa kecilnya itu sebelum dia pensiun.

"Ronaldo harus kembali ke sini, dia akan ada di sini untukku. Dia suka menonton pertandingan Sporting, aku bilang kepadanya, 'Nak, sebelum aku mati aku ingin melihatmu kembali ke Sporting," tuturnya.

Dolores menceritakan pula bagaimana Ronaldo memulai karier sepak bolanya. Pada usia 11 tahun, putranya itu meninggalkan rumahnya di Madeira untuk pindah ke Lisbon bergabung dengan Sporting. Saat itu, ibunya tidak membayangkan jalan lain untuk anaknya.

"Tanpa sepak bola, dia bukan siapa-siapa," ujarnya.

Sang ibu juga teringat bagaimana Ronaldo pertama kali akan meninggalkan Portugal untuk pindah ke Inggris.

"Di akhir pertandingan melawan Manchester United, dia memberi tahu saya, 'Manchester United tertarik pada saya'. Saya bilang, 'tapi kamu akan pergi ke sana, masih sangat muda?' dan dia berkata, 'ibu, jangan potong sayapku', dan itulah yang terjadi."

Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo. REUTERS/Phil Noble

Cristiano Ronaldo kini kembali bergabung dengan Manchester United, klub yang membuatnya berkembang menjadi bintang, setelah 12 tahun meninggalkan Old Trafford. Penyerang Portugal itu mungkin saja akan kembali ke Sporting Lisbon seperti keinginan ibunya, setelah periode keduanya bersama Setan Merah berakhir.

MARCA, MIRROR

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Pelatih Anaknya yang Kini Masuk Akademi Manchester United

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

4 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

5 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

5 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

7 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

11 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

12 hari lalu

Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

12 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

12 hari lalu

Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.

Baca Selengkapnya