Prediksi PSIS Semarang vs Persik Kediri di Liga 1 Jumat Sore 15 Oktober

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 15 Oktober 2021 11:28 WIB

Pertandingan Liga 1: PSIS Semarang vs Persik Kediri. (Antara/Tempo)

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan PSIS Semarang vs Persik Kediri tersaji pada pekan ketujuh Liga 1 di Stadion Manahan Solo, Jumat, 15 Oktober 2021. Laga ini akan berlangsung mulai 15.15 WIB dengan disiarkan Vidio.

Performa Terkini

PSIS Semarang tampil mengesankan di awal musim ini. Mereka belum terkalahkan dan kini menempati posisi kedua klasemen dengan nilai 12, tertinggal empat poin dari Bhayangkara FC.

Persik Kediri masih terpuruk di zona degradasi (posisi ke-16). Mereka gagal menang dalam empat laga terakhirnya dan kini hanya mengemas nilai 5.

Kabar Kedua Tim

PSIS Semarang baru saja kedatangan pelatih baru, Ian Andrew Gillan asal Skotlandia. Meski baru bergabung, ia tampaknya sudah mendapat bocoran soal kekuatan lawan.

Advertising
Advertising

"Persik salah satu tim promosi yang cukup bagus. Walaupun saat ini ada pergantian pelatih, mereka harus tetap diwaspadai. Kekuatan dan kelemahan Persik juga telah kami pelajari,” ujar Ian, seperti dikutip laman Liga Indonesia.

Menilik posisi saat ini, ia menilai, setiap lawan akan memiliki motivasi tinggi untuk mengalahkan PSIS. “Apalagi PSIS saat ini berada di atas, sehingga pasti semua lawan ingin mengalahkan kami. Itu yang harus kami waspadai dan persiapkan untuk pertandingan lawan Persik,” ujarnya.

PSIS akan tampil pincang. Tiga pemainnya dipanggil timnas U-23 Indonesia yaitu Pratama Arhan, Alfeandra Dewangga Santosa, dan Eka Febri. Selain itu ada dua pemain senior bakal absen karena cedera yaitu Hari Nur Yulianto dan Wallace Costa Alves.

Sementara itu, Persik Kediri saat ini ditangani pelatih sementara Alfiat setelah Joko Susilo didepak. Alfiat memberi perhatian pada lini belakang timnya yang selalu kebobolan dalam enam laga terakhir dan membuka peluang rotasi.

“Memang saya ingin merotasi karena pertahanan kita ini sangat lemah sekali. Karena enam pertandingan kita kebobolan berapa gol, jadi kita perlu ada rotasi,” kata dia.

“Untuk posisi mana yang dirotasi yang jelas bek kanan bisa dan stopper juga bisa.”

Perkiraan Susunan Pemain

PSIS Semarang (4-3-3): Jandia Eka Putra; Fredyan Wahyu, Wallace Costa, Wahyu Prasetyo, Frendi Saputra; Brian Ferreira, Finky Pasamba, Jonathan Cantillana; Septian David Maulana, Bruno Silva, Hari Nur Yulianto.
Pelatih: Ian Andrew Gillan.

Persik Kediri (5-3-2): Dian Agus; Dany Saputra, Vava Yagalo, Arthur Felix Silva, Andri Ibo, Ibrahim Sanjaya; Adi Eko Jayanto, Ahmad Agung, R Prahalabenta; Youssef Ezzejjari, Antoni Putro Nugroho.
Pelatih: Alfiat.

Prediksi Hasil PSIS Semarang vs Persik Kediri

PSIS tengah mencorong di awal musim ini. Mereka lebih diunggulkan untuk menang atas Persik Kediri.

ANTARA, LIGA INDONESIA BARU

Berita terkait

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

13 jam lalu

Preview Timnas U-23 Irak vs Indonesia di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024 Malam ini

Duel Timnas U-23 Irak vs Indonesia akan tersaji pada pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024. Kedua tim menghadapi tekanan.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

1 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

2 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

2 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

2 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Jepang vs Irak akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar pada Selasa dinihari.

Baca Selengkapnya

Head-to-Head Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Skuad Garuda Dihantui Catatan Buruk

3 hari lalu

Head-to-Head Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan, Skuad Garuda Dihantui Catatan Buruk

Timnas U-23 Indonesia tidak pernah menang atas Uzbekistan baik di level U-23 maupun senior. Bagaimana catatan pertemuannya?

Baca Selengkapnya

Prediksi Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan bakal tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

4 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya