Hasil dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-10: Barito Putera vs Persela Lamongan 1-1

Reporter

TEMPO

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 29 Oktober 2021 20:17 WIB

Laga Barito Putera vs Persela Lamongan di Liga 1, 20 Oktober 2021. (instagram/@perselafc)

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Barito Putera vs Persela Lamongan hadir pada pekan ke-10 Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat, 29 Oktober 2021. Laga ini berakhir dengan skor 1-1.

Persela Lamongan unggul lebih dahulu lewat gol Riyatno Abiyoso pada menit ke-15. Riyanto menjebol gawang lawan memanfaatkan umpan dari Jabar Sharza.

Hanya selang semenit Barito Putera mampu menyamakan kedudukan. Azamat Baimatov mencetak gol memanfaatkan assist Abrizal Umanailo.

Barito unggul jauh dalam penguasaan bola (63 persen). Tim asuhan Djadjang Nurdjaman ini juga memiliki peluang lebih banyak (9 berbanding 3) namun kurang efektif dalam memanfaatkannya.

Hasil ini membuat kedua tim gagal menjaga kebangkitannya, setelah sama-sama menang dalam laga sebelumnya.

Advertising
Advertising

Barito meraih hasil seri keduanya dan belum berhasil keluar dari zona degradasi. Mereka menempati posisi ke-16 klasemen dengan nilai 8, kalah selisih gol dari Persik Kediri yang ada di atasnya.

Persela Lamongan meraih hasil seri ketiganya. Mereka kini naik ke posisi ke-10 klasemen dengan nilai 12.

Liga 1 Pekan ke-10

Jumat, 29 Oktober 2021
Barito Putera vs Persela Lamongan 1-1.

Sabtu, 30 Oktober 2021
18:15 Persib Bandung vs Persipura Jayapura (Indosiar)
20:45 Persik Kediri vs Persija Jakarta (Indosiar).

Ahad, 31 Oktober 2021
15:15 Tira Persikabo vs Bhayangkara FC (Vidio)
18:00 Persebaya Surabaya vs Persiraja Banda Aceh (Indosiar)
20:45 Bali United vs PSIS Semarang (Indosiar).

Senin, 1 November 2021
15:15 Borneo FC vs PSS Sleman (Ochannel)
18:15 Persita Tangerang vs PSM Makassar (Ochannel)
20:45 Madura United vs Arema FC (Indosiar).

Klasemen Liga 1

No TimMain Gol Poin
1Bhayangkara FC 914-822
2Persib Bandung913-619
3PSIS Semarang913-618
4Arema FC912-616
5Bali United FC913-1015
6PSM Makassar912-1113
7Persebaya 915-1413
8Persita 913-1213
9Persija Jakarta910-913
10Persela 108-1112
11Tira Persikabo912-911
12Madura United911-1111
13Borneo FC 910-1210
14PSS Sleman911-178
15Persik Kediri99-148
16Barito Putera1010-158
17Persipura 98-155
18Persiraja Aceh98-164

Baca Juga: Analisis Man Untied: Apa yang Salah dengan Solskjaer?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Ciro Alves: Kami Merayakan tapi Harus Tetap Lapar

53 menit lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Ciro Alves: Kami Merayakan tapi Harus Tetap Lapar

Ciro Alves tak mau terlalu tenggelam dalam euforia keberhasilan Persib Bandung lolos ke final Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

4 jam lalu

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Borneo FC diprediksi akan tampil menyerang habis-habisan menghadapi Madura United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

7 jam lalu

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

Bojan Hodak mengatakan kehadiran suporter berperan penting dalam kemenangan Persib Bandung atas Bali United pada leg kedua semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

8 jam lalu

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengomentari kekalahan timnya dari Persib Bandung di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

8 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

Persib Bandung melaju ke babak final Championship Series Liga 1 setelah menaklukkan Bali United dengan skor 3-0. Simak komentar Bojan Hodak.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

17 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

1 hari lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

1 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya