Eddie Howe Semringah Pimpin Latihan Perdana Newcastle United

Rabu, 10 November 2021 14:38 WIB

Eddie Howe memimpin sesi latihan perdana Newcastle United sejak ditunjuk sebagai pelatih. Dok. Newcastle United

TEMPO.CO, Jakarta - Eddie Howe memimpin sesi latihan perdana setelah resmi menjadi pelatih baru Newcastle United, Selasa pagi. Ia menandatangani kontrak selama dua setengah tahun.

Dia tiba di tempat latihan 6.55 pagi waktu setempat. Terlihat wajahnya semringah. Dia tampak tersenyum dan bersemangat membimbing para pemain dalam pelatihan tersebut.

Howe, 43 tahun, kembali menangani tim setelah menganggur sejak meninggalkan Bournemouth setelah tim tersebut terdegradasi dari Liga Inggris, 2020. Ia mengaku senang dipercaya melatih Newcastle.

"Kehormatan besar untuk menjadi pelatih kepala klub dengan status dan sejarah Newcastle,” ucap Howe setelah resmi menjadi pelatih klub tersebut.

“Ini adalah hari yang sangat membanggakan bagi saya dan keluarga saya. Ini adalah kesempatan yang luar biasa, tetapi ada juga banyak pekerjaan di depan kami.”

Advertising
Advertising

“Saya ingin sekali masuk ke tempat latihan untuk mulai bekerja dengan para pemain. Saya ingin berterima kasih kepada pemilik klub atas kesempatan ini dan berterima kasih kepada para pendukung klub atas sambutan luar biasa yang telah mereka berikan kepada saya.”

“Saya sangat bersemangat untuk memulai perjalanan kita bersama.”

Howe sibuk menjalani hari pertama latihannya. Dalam kesempatan itu, dia membuat sejumlah aturan menyesuaikan dengan gaya kepemimpinannya untuk bisa membawa tim asuhannya itu bangkit dari keterpurukan.

Penampilan Newcastle sejauh musim ini sangat buruk. Mereka belum sekali pun menang dalam 11 pertandingan Liga Inggris yang sudah dimainkan.

Saat ini, mereka berada di urutan ke-19 klasemen sementara Liga Inggris dengan lima poin yang berhasil didapat. Posisinya berada di zona degradasi.

Sebagai langkah awal, Howe mengajak para pemain Newcastle bekerja sama dengannya untuk bangkit. Ia berharap mereka akan termotivasi dan bersemangat dalam latihan demi meraih kemenangan dalam pertandingan selanjutnya.

Pertandingan kandang Newcastle melawan Brentford di Liga Inggris pada Sabtu, 20 November nanti, akan menjadi debut Howe. Dia berharap kemenangan di laga itu akan menjadi momentum kebangkitan tim.

Howe meyakini, kunci kemenangan dalam setiap pertandingan adalah semangat tinggi ketika berlatih dan bertanding, serta rasa optimistis untuk menang. Hal ini yang diharapkan sang pelatih sebelum bisa menaikkan posisi tim di tabel klasemen pada Januari mendatang.

Terkait dengan rencana transfer Januari nanti, The Magpies telah dikaitkan dengan sejumlah bintang papan atas, termasuk duo Manchester United, Donny van de Beek dan Jesse Lingard.

Howe dilaporkan akan mendapatkan anggaran belanja pemain sebesar 50 juta pound sterling atau sekitar Rp 965.5 milliar untuk meningkatkan timnya pada bursa transfer musim dingin nanti.

Selain merekrut Eddie Howe, Newcastle juga tengah mendekati mantan supremo Chelsea, Michael Emenalo untuk mengisi jabatan Direktur Teknis baru. Pria asal Nigeria itu mengundurkan diri dari pekerjaannya di Stamford Bridge pada November 2017, setelah 10 tahun bekerja.

Emenalo diketahui merupakan penggemar berat Eddie Howe. Dia bisa menjadi rekan yang kompeten bagi pelatih baru Newcastle United dalam membangun tim impiannya.

FILZA RAHMA, THE SUN

Baca Juga: Jadi Pelatih Baru Newcastle United, Eddie Howe Bakal Bawa Filosofi Ini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

11 menit lalu

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, belum putus harapan soal peluang timnya menjuarai Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

44 menit lalu

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

Erick Thohir bersama Anindya Bakrie mengakusisi saham mayoritas Oxford United pada 2022.

Baca Selengkapnya

Kenapa Jurgen Klopp Begitu Spesial di Mata Para Suporter Liverpool?

1 jam lalu

Kenapa Jurgen Klopp Begitu Spesial di Mata Para Suporter Liverpool?

Para suporter The Reds mendeskripsikan sosok Jurgen Klopp yang dianggap spesial bagi klub dan kota Liverpool.

Baca Selengkapnya

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

9 jam lalu

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

Persaingan Manchester City dan Arsenal untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris 2023-2024 akan memuncak pada Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

10 jam lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

Jadwal Liga Inggris pekan terakhir atau pekan ke-38 akan hadir pada Minggu, 19 Mei 2024. Seluruh pertandingan akan berlangsung serentak mulai 22.00.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

11 jam lalu

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

Jurgen Klopp akan mengucap salam perpisahan dalam pertandingan pamungkasnya bersama Liverpool di Liga Inggris Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

14 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

15 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

16 jam lalu

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

Manajer Manchester City Pep Guardiola mengaku waspada menghadapi permainan West Ham United dan David Moyes di laga pamungkas Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

18 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya