David de Gea dan Sebut Ole Gunnar Solskjaer adalah Legenda Manchester United

Senin, 22 November 2021 14:58 WIB

David De Gea. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Kiper Manchester United, David de Gea, termasuk salah satu di antara pemain yang memberikan penghormatan kepada Ole Gunnar Solskjaer setelah pemecatannya sebagai manajer Setan Merah.

Klub memutuskan untuk memecat Solskjaer sehari setelah kekelahan atas Watford 4-1 pada pekan ke-12 Liga Inggris pada Sabtu di Vicarage Road. Itu adalah kekalahan ketujuh dalam 13 pertandingan terakhir Manchester United di semua kompetisi.

Penjaga gawang Spanyol itu memberikan apresiasi terhadap kontribusi yang telah diberikan pelatih Norwegia itu selama tiga tahun terakhir untuk klub.

Sebelumnya, De Gea menggambarkan kekalahan dari Hornets sebagai "mimpi buruk". Namun, setelah ada pengumuman pemecatan Solskjaer, ia menegaskan bahwa sang pelatih selalu "memberikan segalanya" untuk Setan Merah.

"Anda selalu memberikan segalanya dan semua orang tahu Anda adalah legenda di [Man Utd]," tulisnya di Twitter.

Pelatih Manchester United Ole Gunnar Solskjaer bersalaman dengan para pemain Manchester United usai mengalahkan Wolverhampton Wanderers dalam Liga Premier Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, 29 Desember 2020. REUTERS/Laurence Griffiths

Advertising
Advertising

Marcus Rashford juga mengungkapkan rasa hormatnya kepada pelatih berusia 48 tahun itu. Ia mengunggah foto dia tengah bersama Solskjaer dang menyebutnya sebagai 'legenda klub".

Kapten Harry Maguire yang diusir keluar lapangan dalam kekalahan di Watford, menyampaikan terima kasih karena membuatnya pindah ke Manchester United.

"Anda mengontrak saya untuk klub terbaik di dunia dan memberi saya kehormatan terbesar dalam sepak bola. Rasa hormat yang besar dan selamanya berterima kasih. Terima kasih atas segalanya bos. Legenda."

Legenda Manchester United juga beramai-ramai memberikan penghormatannya untuk Solskjaer menyusul pemecatannya itu.

Peter Schmaichel menggambarkan pemecatannya sebagai berita "sangat menyedihkan". Dalam wawancara dengan Sky Sports, dia berkata: "Ini sungguh menyedihkan, saya sangat sedih. Atas nama Ole, atas nama klub, atas nama para penggemar. Terlalu banyak manajer yang harus kami singkirkan dalam waktu yang terlalu singkat."

Solskjaer adalah pelatih keempat yang menangani Manchester United dan berakhir dengan pemecatan, setelah era Sir Alex Ferguson berakhir pada 2013. Pendahulunya, David Moyes, Louis van Gaal, dan Jose Mourinho, tidak lebih dari dua tahun menangani Setan Merah.

Gary Neville mengungkapkan rasa kasihan untuk mantan rekan setimnya di Manchester United itu. Ia menyebut Solskjaer telah mengembalikan roh ke dalam klub.

"Terima kasih Ole. Anda membuat kami bangga. Dua bulan terakhir sulit, tetapi sebelum itu, Anda mengembalikan roh ke dalam klub," tulisnya di Twitter.

Ole Gunnar Solskjaer mengambil alih posisi kepala pelatih Manchester United menggantikan Jose Mourinho pada Desember 2018. Sejak itu, dia berusaha membangun tim. Pelatih Norwegia ini sebelumnya diharapkan bisa membawa Setan Merah meraih gelar juara setelah musim lalu finis di urutan kedua, tetapi performa tim tidak sesuai harapan.

THE SUN, MARCA

Baca Juga: Disebut Sebagai Kandidat Pelatih Manchester United, Begini Reaksi Erik Ten Hag

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

1 hari lalu

PSG vs Borussia Dortmund: Pelatih Edin Terzic Kembali Menanti Daya Magis Jadon Sancho

Jadon Sancho diharapkan kembali tampil gemilang pada laga leg kedua Liga Champions antara PSG vs Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

1 hari lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

1 hari lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

2 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

10 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

10 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

12 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya