Hasil Liga Champions: Kalahkan Sheriff Tiraspol 3-0, Real Madrid Lolos

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 25 November 2021 06:04 WIB

Karim Benzema. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid berhasil mengamankan tiket ke 16 besar usai membungkam Sheriff Tiraspol dengan skor 3-0 dalam matchday kelima Grup D Liga Champions di Sheriff Stadium pada Kamis dini hari WIB.

Tiga gol Real Madrid di markas Sheriff masing-masing diciptakan oleh David Alaba, Toni Kroos dan Karim Benzema.

Berkat hasil ini, Real sukses memantapkan posisi di puncak klasemen Grup D dengan 12 poin. Sementara itu, Sheriff menduduki peringkat ketiga dengan enam poin.

Real langsung menunjukkan penampilan agresif sejak awal babak pertama. Meski demikian, pasukan asuhan Carlo Ancelotti masih kesulitan untuk membongkar pertahanan Sheriff.

Real baru bisa membuka keunggulan pada menit ke-30 lewat tendangan bebas David Alaba yang sempat mengenai pemain tuan rumah.

Jelang babak pertama usai, Real Madrid sukses menggandakan keunggulan berkat gol Toni Kroos melalui tendangan first-time setelah bekerja sama dengan Vinicius.

Skor 2-0 untuk keunggulan Real menjadi hasil sementara saat turun minum.

Selepas jeda, Real Madrid tak mengendurkan tekanan mereka.

Alhasil, Benzema sukses memperbesar keunggulan Los Blancos lewat tendangannya dari jarak dekat usai memanfaatkan umpan Mendy. Kedudukan menjadi 3-0.

Real mendapat beberapa peluang untuk memperbesar keunggulan. Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa laga.

Keunggulan tiga gol Real Madrid bertahan hingga pertandingan berakhir.

Susunan Pemain:

Sheriff (4-2-3-1): Georgios Athanasiadis; Fernando Costanza, Danilo Arboleda, Gustavo Dulanto (c), Cristiano; Edmond Addo, Sebastien Thill; Dimitris Kolovos (Boban Nikolov 60'), Frank Andersson Castaneda Velez (Momo Yansane 60'); Bruno (Keston Julien 59'); Adama Traore (Maxim Cojocaru 81').

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal (Lucas Vazquez 65'), Eder Militao, David Alaba (Nacho Fernandez 65'), Ferland Mendy (Marcelo 61'); Luka Modric, Casemiro (Antonio Blanco 84'), Toni Kroos; Rodrygo (Marco Asensio 84'), Kazim Benzema, Vinicius Junior.

Selain Real Madrid, Inter Milan juga sudah lolos dari Grup D. Mereka menang 2-0 atas Shakhtar Donetsk dan dipastikan melaju ke babak 16 besar Liga Champions karena Sheriff kalah.

Baca Juga: Rekap Hasil Liga Champions Kamis Dinihari

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

2 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

9 jam lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

13 jam lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

14 jam lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

17 jam lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

18 jam lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

1 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

3 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

3 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

3 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya