Jadwal Manchester City vs Wolves, Guardiola Puji Lawan: Mereka Sungguh Stabil

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 11 Desember 2021 11:38 WIB

Pelatih Manchester City Pep Guardiola. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Manchester City Pep Guardiola menilai Wolverhampton Wanderers atau Wolves sedang berada dalam performa yang stabil. Tapi, ia yakin timnya bisa melanjutkan tren positif ketika kedua tim bertemu dalam laga lanjutan Liga Inggris di Etihad, Sabtu.

Terma stabil yang diungkapkan Pep Guardiola merujuk pada statistik memasukkan dan kemasukan gol yang dimiliki Wolverhampton sepanjang musim ini.

"Mereka mencetak 12 gol dan kebobolan 13 gol, sungguh sangat stabil," kata Guardiola dikutip dari laman resmi City, Jumat.

"Menghadapi Wolves selalu sulit tahun lalu dan besok juga tidak terkecuali. Ketika Anda main 15 pertandingan dan menilik statistik gol itu, mereka sangat stabil dan seimbang," ujarnya menambahkan.

Meski mengakui bahwa Wolverhampton tidak akan memberi kemenangan secara cuma-cuma, Guardiola menegaskan bahwa ia dan para pemain City ingin melanjutkan tren positif yang tengah dijalani.

City dalam lima pertandingan terakhir selalu menyapu bersih kemenangan dan hal itu turut membantu mereka naik ke puncak klasemen sementara dengan koleksi 35 poin.

"Melawan Wolverhampton selalu sulit karena beberapa hal seperti kualitas pemain, struktur permainan, kecepatan di lini depan, kemampuan memanfaatkan bola mati, sikap, karakter dan juga kiper mereka bagus," katanya.

"Mereka berada di level tinggi. Sejauh ini musim mereka bagus. Kami tahu itu, tapi di sisi lain kami juga berada di posisi bagus untuk melanjutkan tren positif di Liga Premier," ujar Guardiola melengkapi.

Kendati punya tren positif lima kemenangan beruntun domestik, tengah pekan lalu City yang menurunkan skema rotasi harus menelan kekalahan 1-2 dari RB Leipzig dalam laga pemungkas Grup A Liga Champions.

Guardiola menyatakan masih harus menunggu pemeriksaan kondisi lebih lanjut terhadap gelandang serang Phil Foden dan bek Nathan Ake guna memastikan kemungkinan mereka bisa diturunkan dalam laga kontra Wolves.

Laga Manchester City vs Wolves akan berlangsung Sabtu malam, mulai 19.30 WIB dengan disiarkan Mola TV.

Baca Juga: Jadwal Bola Live Sabtu Malam Ini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 jam lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

5 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

8 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

17 jam lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

2 hari lalu

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.

Baca Selengkapnya

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

2 hari lalu

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

2 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.

Baca Selengkapnya