Bos Persib Bandung Tak Mau Pusingkan Absennya Ezra Walian dan Victor Igbonefo

Reporter

Febriyan

Editor

Febriyan

Rabu, 5 Januari 2022 16:16 WIB

Pemain Persib Bandung, Ezra Walian. (persib.co.id)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, tak mau meratapi absennya Ezra Walian dan Victor Igbonefo pada awal putaran keempat BRI Liga 1 musim 2021-2022. Dia lebih memilih untuk mempersiapkan timnya bermain tanpa kedua pemainnya itu dalam tiga laga awal.

Ezra Walian dan Victor Igbonefo masih belum bergbung dengan skuad Persib karena harus menjalani karantina sepulangnya membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Robert menyatakan telah menyiapkan strategi alternatif tanpa kedua pemain tersebut. Dia memprediksi kedua pemainnya itu akan absen dalam tiga laga awal karena harus beristirahat setelah mengalami kelelahan.

"Tidak hanya dua laga, mungkin kami masih akan tanpa mereka bahkan dalam tiga laga awal. Tapi kami sudah mempersiapkan hal itu," kata Robert seperti dilansir laman resmi Persib.

"Saat keluar dari karantina nanti, Anda tidak bisa berharap mereka bisa langsung kembali bermain. Mereka sedang kelelahan baik secara fisik dan mental. Mereka tentunya sangat kecewa karena tidak bisa bergabung dengan kami di sini."

Advertising
Advertising

Bagi Persib, Ezra Walian dan Victor Igbonefo merupakan pemain yang sangat penting. Keduanya selalu menjadi pilihan utama jika berada dalam kondisi fit. Sama-sama telah bermain 9 kali musim ini, Ezra menyumbangkan satu gol sementara Victor memberikan satu assist.

Di Piala AFF 2020, Ezra Walian pun menjadi salah satu penyerang andalan Timnas Indonesia. Dia tercatat mencetak dua gol di skuad asuhan Shin Tae-yong sementara Victor Igbonefo hanya mendapatkan satu kesempatan bermain.

Skuad Maung Bandung saat ini dengan modal yang cukup baik. Mereka menempati posisi kedua klasemen dengan perolehan 34 angka, tertinggal tiga angka saja dari Bhayangkara FC yang berada di puncak.

Persib juga telah menambah kekuatannya untuk terus bersaing meraih gelar juara. Diantaranya adalah dengan mendatangkan dua penyerang asing David Da Silva dan Bruno Cunha Cantanhede.

Persib Bandung akan membuka paruh kedua BRI Liga 1 musim 2021-2022 dengan laga kontra Persita Tangerang pada Jumat, 7 Januari 2022. Laga ini akan digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

PERSIB.CO.ID

Baca: PSIS Semarang Rekrut Penyerang Baru Chevaughn Walsh, Pengganti Bruno Silva?

Berita terkait

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Ciro Alves: Kami Merayakan tapi Harus Tetap Lapar

5 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Ciro Alves: Kami Merayakan tapi Harus Tetap Lapar

Ciro Alves tak mau terlalu tenggelam dalam euforia keberhasilan Persib Bandung lolos ke final Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

12 jam lalu

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

Bojan Hodak mengatakan kehadiran suporter berperan penting dalam kemenangan Persib Bandung atas Bali United pada leg kedua semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

12 jam lalu

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengomentari kekalahan timnya dari Persib Bandung di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

13 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

Persib Bandung melaju ke babak final Championship Series Liga 1 setelah menaklukkan Bali United dengan skor 3-0. Simak komentar Bojan Hodak.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

21 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

1 hari lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

2 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Bojan Hodak Minta Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat

Bojan Hodak berharap pemain Persib Bandung termotivasi lebih meraih kemenangan atas Bali United pada leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya