Hasil Liga Champions: Chelsea Lolos ke Perempat Final, Villarreal Depak Juventus

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 17 Maret 2022 05:00 WIB

Kiper Chelsea Edouard Mendy saat beraksi dalam laga di kandang Lille dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions, 16 Maret 2022. REUTERS/Pascal Rossignol

TEMPO.CO, Jakarta - Dua laga terakhir babak 16 besar Liga Champions hadir Kamis dinihari, 24 Maret 2022. Chelsea dan Villarral sama-sama lolos ke babak perempat final.

Inilah jadwal selengkapnya:

Lille vs Chelsea, Skor 1-2

Pertandingan yang berlangsung di Stade Pierre-Mauroy, Villeneuve-d'Ascq, ini dimenangi Chelsea dengan skor 2-1. Juara bertahan asal Inggris itu lolos ke perempat final dengan agregat 4-1.

Lille unggul lebih dahulu lewat gol penalti Burak Yilmaz pada menit ke-38. Chelsea menyamakan kedudukan pada injury time babak pertama lewat gol Christian Pulisic, yang memanfaatkan umpan Jorginho.

Chelsea akanhirnya memastikan kemenangan lewat gol Cesar Azpilicueta pada menit ke-71. Gol tersebut tercipta berkat assist dari Mason Mount.

Advertising
Advertising

Chelsea, yang kini dikuasai pemerintah Inggris setelah aset Roman Abramovich dibekukan, unggul tipis dalam penguasaan bola (53 persen). Mereka juga melakukan lebih banyak tembakan terarah ke gawang lawan (4 berbanding 1).

Juventus vs Villarreal, Skor 0-3

Kejutan terjadi di Juventus Stadium, Turin. Villarreal mampu menang 3-0, sehingga lolos ke perempat final dengan agregat kemenangan 4-1.

Klub asal Spanyol itu membuka keunggulan pada menit ke-78 lewat gol penalti Gerard Moreno. Pau Torres kemudian menggandakan keunggulan tersebut dengan golnya pada menit ke-85.

Skor kemudian menjadi 3-0 setelah Arnaut Danjuma mencetak gol ketiga Villarreal dari titik penalti ketika pertandingan memasuki injury time.

Juventus unggul tipis dalam penguasaan bola (52 persen). Mereka juga memiliki lebih banyak tembakan terarah ke gawang lawan (5 berbanding 3), namun gagal memanfaatkan peluang yang dimilikinya.

Peluang Juventus tersebut antara lain didapat Dusan Vlahovic, yang tembakannya membentur gawang. Juventus tampil lebih baik pada 75 menit pertama, namun Villarreal unggul berkat pertahanan yang kokoh dan serangan balik yang efektif.

Tim yang Sudah Lolos

Pada Rabu dinihari, 16 Maret 2022, Atletico Madrid lolos dengan menyingkirkan Manchester United. Sedangkan Benfica melaju dengan menekuk Ajax Amsterdam.

Pada pekan lalu sudah ada empat tim yang lolos ke babak perempat final. Mereka adalah Liverpool, Manchester City, Bayern Munchen, Real Madrid.

Undian babak perempat final akan berlangsung pada Jumat, 18 Maret 2022.

Selanjutnya: Rekap Hasil dan Jadwal Liga Champions
<!--more-->
Liga Champions

(Leg kedua babak 16 besar)
Jadwal Kamis, 17 Maret 2022

Juventus vs Villarreal 0-3
(skor sementara 1-4).

Lille vs Chelsea 1-2
(skor sementara 1-4).

Hasil sebelumnya

Rabu, 16 Maret 2022

Ajax vs Benfica 0-1
(skor akhir 2-3).

Manchester United vs Atletico Madrid 0-1
(skor akhir 1-1).

Rabu, 9 Maret 2022

Liverpool vs Inter Milan 0-1
(skor akhir 2-1).

Bayern Munchen vs Salzburg 7-1
(skor akhir 8-2).

Hasil Kamis, 10 Maret 2022

Manchester City vs Sporting 0-0
(skor akhir 5-0).

Real Madrid vs PSG 3-1
(skor akhir 3-2).

Jadwal Perempat Final hingga Final Liga Champions
Babak Perempat Final: 5 - 13 April 2022
Babak Semifinal: 26 April - 4 Mei 2022
Babak Final Liga Champions: 28 Mei 2022.

Baca Juga: Klasemen BRI Liga 1 Setelah PSIS Semarang Kalahkan PSS Sleman

Berita terkait

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

5 jam lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

5 jam lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

6 jam lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

18 jam lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

1 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

1 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

1 hari lalu

Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

1 hari lalu

Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

1 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.

Baca Selengkapnya