Liverpool Digencet Jadwal Padat Sepanjang April, Apa Strategi Jurgen Klopp?

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 22 Maret 2022 14:28 WIB

Jurgen Klopp. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Jeda internasional yang akan berlangsung dua pekan dijalani pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, dengan sedikit was-was. Kompetisi mulai memasuki krusial, April juga diisi dengan jadwal sangat padat, padahal ia juga tahu para pemainnya biasa kembali dari membela negaranya dalam kondisi tak ideal.

Liverpool saat ini masih bersaing dalam perebutan tiga gelar juara, yakni Liga Inggris, Liga Champions, dan Piala FA. Pada April jadwal di ketiga kompetisi itu memasuki fase krusial.

Di Liga Inggris, Liverpool terlibat persaingan ketat dengan Manchester City. The Reds menempati posisi kedua dengan nilai 69 dari 29 laga, hanya tertinggal satu angka dari Manchester City yang ada di puncak. Kedua tim sama-sama menyisakan 10 laga.

Yang menarik sepanjang April, Liverpool dan Manchester City akan bertemu dua kali. Sekali di Liga Inggris dan dalam laga lain akan bersua untuk memperebutkan tiket final.

Jadwal tersebut menjadi bagian dari jadwal padat kedua tim. Liverpool dan Man City juga akan sama-sama tampil di perempat final Liga Champions, yang jadwal kedua leg-nya akan berlangsung April.

Advertising
Advertising

Liverpool secara total akan bermain delapan kali sepanjang April. Jadwal padat ini bisa jadi masalah bagi Liverpool, terlebih banyak pemainnya yang juga harus membagi tenaga dengan kiprah di Timnas.

Jadwal terdekat Liverpool adalah pada 2 April, melawan Watford di Anfield. Masalahnya Mohamed Salah dan Sadio Mane tidak akan kembali ke Inggris hingga Rabu, 30 Maret, atau kurang dari 72 jam sebelum pertandingan tersebut.

Di Timnas Portugal, Diogo Jota baru akan menghadapi Italia pada 29 Maret. Pemain Jepang Takumi Minamino akan bermain melawan Vietnam pada hari yang sama.

Jordan Henderson (Inggris), Andy Robertson (Skotlandia), Virgil van Dijk (Belanda), Kostas Tsimikas (Yunani), Divock Origi (Belgia), Naby Keita (Guinea), Caoimhin Kelleher (Republik Irlandia), dan Curtis Jones and Harvey Elliott (Inggris U-21) semuanya akan bermain dalam pertandingan persahabatan.

Dengan kondisi seperti ini, satu-satunya cara bagi pelatih Jurgen Klopp adalah dengan melakukan rotasi pemain. Pelatih Jerman ini akan memaksimalkan semua pemain yang ada di skuadnya.

"Dari perspektif a Liverpool ada banyak pertandingan, jadi kami hanya akan menjalani satu demi satu," kata Klopp dengan bergurau, seperti dikutip Mirror.

Soal dua pertandingan melawan Man City, Klopp menilai hal itu tak terhindarkan. Untuk sampai ke final Piala FA ia sudah menduga akan berhadapan dengan Man City. "Kian jauh melaju di kompetisi apapun, pada titik tertentu Anda harus menghadapi City," kata dia.

Sepanjang awal tahun ini, Klopp sudah melakukan berbagai rotasi itu. Ia sempat Joe Gomez menggantikan Trent Alexander-Arnold sebagai bek kanan, Ibrahima Konate menggantikan Joel Matip, Harvey Elliott mengisi tempat Mo Salah, serta menempatkan Alex Oxlade-Chamberlain dan Keita ke lini tengah.

Jadwal Liverpool sepanjang April 2022:
2 April 2022: Liverpool vs Watford (Liga Inggris)
05 April 2022: Benfica vs Liverpool (Liga Champions)
10 April 2022 Manchester City vs Liverpool (Liga Inggris)
13 April 2022: Liverpool vs Benfica (Liga Champions)
16 April 2022: Manchester City vs Liverpool (Piala FA)
19 April 2022: Liverpool vs Manchester United (Liga Inggris)
24 April 2022: Liverpool vs Everton (Liga Inggris)
30 April 2022: Newcastle United vs Liverpool (Liga Inggris).

Baca Juga: Pekan Ini Ada Jadwal Kualifikasi, Simak Daftar Tim yang Sudah Lolos Piala Dunia 2022

Berita terkait

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

12 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

13 jam lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

23 jam lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

2 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

2 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

2 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

2 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

3 hari lalu

Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.

Baca Selengkapnya