Pratama Arhan Cerita Kesan Pertama Gabung ke Tokyo Verdy, Incar Menit Bermain

Reporter

Skor.id

Jumat, 25 Maret 2022 17:07 WIB

Pratama Arhan. (Instagram/@tokyo_verdy)

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain sepak bola asal Indonesia Pratama Arhan menceritakan kesan pertamanya tiba di Jepang dan bergabung bersama klub divisi II atau J2 League, Tokyo Verdy. Ia mengatakan amat terkesan dengan keindahan di Jepang.

"Kesan saya terhadap Jepang, negara yang sangat bagus, sangat bersih, sangat indah dan orang-orangnya sangat ramah dan disiplin," ujar Pratama Arhan mengutip Skor.id, Jumat, 25 Maret 2022.

Mantan pemain PSIS Semarang ini senang akhirnya sudah bisa bergabung dengan Tokyo Verdy dan sudah merasa nyaman. "Teman-teman juga sangat ramah menyambut saya, jajaran staf, pelatih, dan direktur menyambut saya dengan ramah," tutur Pratama.

Pratama Arhan resmi bergabung bersama Tokyo Verdy pada Februari 2022. Namun, pemain belakang Timnas Indonesia ini baru bergabung dalam latihan tim Tokyo Verdy pada 23 Maret lalu setelah menyelesaikan administrasi dan karantina di Jepang.

Arhan menilai kehadirannya di Tokyo Verdy tidak hanya untuk membantu target tim, tapi mengembangkan kemampuan sebagai pemain sepak bola profesional. Ia juga mengatakan akan membantu tim untuk promosi ke divisi utama Liga Jepang atau J Leguae 1.

Advertising
Advertising

Ia berharap dengan kemampuan sebagai pemain belakang bisa membantu Tokyo Verdy bersaing dengan klub lainnya. "Target saya bersama Tokyo Verdy adalah saya ingin membawa Tokyo Verdy ke J League 1 lagi dan menjuarai piala-piala di liga Jepang nanti," ujar Pratama Arhan.

Sementara untuk target jangka pendek, pemain berusia 20 tahun itu berharap bisa bersaing mendapatkan menit bermain. "Tim Tokyo Verdy menjadi tim yang sangat bagus buat saya untuk berkembang dan menjadi pemain yang lebih baik lagi," ucap Pratama Arhan.

Baca: Tokyo Verdy Rekrut Penerjemah Asal Bandung untuk Bantu Pratama Arhan

Berita terkait

Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

44 menit lalu

Analisis Timnas U-23 Indonesia vs Guinea 0-1, Skuad Garuda Dinilai Bisa Imbangi Permainan Lawan tapi Kalah Fisik

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni menilai serangan Guinea lebih efektif ketimbang Timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

1 jam lalu

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut Timnas U-23 Indonesia diperkuat generasi emas yang bisa membawa Skuad Garuda terbang lebih tinggi lagi.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

2 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024, Ini Catatan Penting Tim Asuhan Shin Tae-yong

Simak catatan penting perjalanan Timnas U-23 Indonesia untuk mengejar tiket Olimpiade Paris 2024, dari Piala Asia U-23 2024 hingga lawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

21 jam lalu

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Profil Ilaix Moriba, eks pemain Barcelona yang dipanggil Guinea U-23 untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Mory Keita, Kiper Berusia 18 Tahun yang Berpotensi Dimainkan saat Guinea Hadapi Timnas U-23 Indonesia

22 jam lalu

Profil Mory Keita, Kiper Berusia 18 Tahun yang Berpotensi Dimainkan saat Guinea Hadapi Timnas U-23 Indonesia

Mory Keita adalah kiper utama Guinea berpeluang besar dimainkan saat menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Diminta Bermain Lebih Kolektif saat Hadapi Guinea

23 jam lalu

Timnas Indonesia Diminta Bermain Lebih Kolektif saat Hadapi Guinea

Pengamat sepak bola Mohammad Kusnaeni menilai Guinea bukan tim yang terorganisassi dengan bagus. Celah untuk Timnas Indonesia?

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Guinea: Absennya Justin Hubner Mulai Buat Shin Tae-yong Cemas

1 hari lalu

Indonesia vs Guinea: Absennya Justin Hubner Mulai Buat Shin Tae-yong Cemas

Absennya Justin Hubner diakui Shin Tae-yong mempengaruhi kekuatan lini belakang Timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata Guinea di Barat Afrika

1 hari lalu

5 Destinasi Wisata Guinea di Barat Afrika

Mungkin masih sedikit yang mengenal Guinea di bagian barat Afrika, dengan kota terbesarnya adalah Conakry. Ini 5 destinasi wisata unggulannya.

Baca Selengkapnya

Alasan Golkar dan PKS Berkoalisi dalam Pilkada 2024 Kota Semarang

1 hari lalu

Alasan Golkar dan PKS Berkoalisi dalam Pilkada 2024 Kota Semarang

Yoyok Sukawi mendaftar sebagai bakal calon Wali Kota Semarang ke Partai Demokrat di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Guinea: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

1 hari lalu

Prediksi Timnas U-23 Indonesia vs Guinea: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Simak kondisi terbaru kedua tim menjelang laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea yang diprediksi bakal berjalan ketat.

Baca Selengkapnya