Semifinal Bola SEA Games: Rekor Head-to-Head Timnas U-23 Indonesia vs Thailand

Selasa, 17 Mei 2022 13:31 WIB

Pesepak bola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri (kiri) dan Asnawi Mangkualam Bahar (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Myanmar dalam laga lanjutan Grup A Sepak Bola SEA Games 2021 Vietnam di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Ahad, 15 Mei 2022 Indonesia menang atas Myanmar dengan skor 3-1 dan memastikan Indonesia lolos ke semifinal. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia akan berhadapan dengan Thailanda pada babak semifinal sepak bola SEA Games Vietnam 2021. Pertandingannya akan berlangsung Kamis, 19 Mei 2022, mulai 19.00 WIB.

Skuad Garuda Muda memastikan tiket ke semifinal sebagai runner-up di Grup A dengan raihan 9 poin dari empat laga (tiga kali menang dan sekali kalah). Posisi puncak klasemen Grup A diraih oleh Vietnam.

Adapun Thailand lolos ke semifinal dengan raihan sembilan poin dan menempati posisi juara Grup B. Runner-up grup itu ditempati Malaysia.

Timnas U-23 Indonesia siap menghadapi laga ini. "Siapapun lawannya di semifinal harus dikalahkan. Kalau melihat grafik penampilan tim yang terus meningkat, saya yakin Indonesia bisa melaju ke final," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dikutip dari laman PSSI.

Indonesia harus berusaha lebih keras dalam laga nanti. Rekor pertemuan melawan Thailand tidak terlalu kinclong.

Dari lima pertemuan terakhir melawan Thailand, Indonesia hanya sekali meraih hasil imbang dan sekali menang. Sisanya harus menelan kekalahan, termasuk laga final di SEA Games 2013.

Secara tradisi emas di cabang olahraga sepakbola SEA Games, Thailand juga masih unggul. Negeri Gajah Putih ini sudah meraih emas sebanyak 16 kali. Sedangkan Indonesia baru meraih emas dua kali, di mana terakhir kali emas pada SEA Games 1991.

Advertising
Advertising

Saat di final SEA Games 1991, Indonesia berhasil mengalahkan Thailand melalui adu penalti 4-3.

Head-to-head Timnas U-23 Indonesia vs Thailand di SEA Games:

  • SEA Games 2013, Indonesia vs Thailand, (penyisihan grup), 1-4
  • SEA Games 2013, Indonesia vs Thailand (final), 0-1.
  • SEA Games 2015: Indonesia vs Thailand, (semifinal) 0-5.
  • SEA Games 2017: Indonesia vs Thailand, 1-1
  • SEA Games 2019: Indonesia vs Thailand, 2-0.

Selain laga Timnas U-23 Indonesia vs Thailand, semifinal SEA Games 2021 juga akan menghadirkan laga Vietnam vs Malaysia, yang juga berlangsung Kamis, 19 Mei 2022.

Baca Juga: Tim bulu tangkis putri Indonesia Lolos ke Final SEA Games


Berita terkait

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

3 jam lalu

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

4 jam lalu

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus menang melawan Timnas Guinea U-23 jika ingin lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

10 jam lalu

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

Badan Tim Nasional (BTN) memanggil Elkan Baggott untuk memperkuat timnas Indonesia U-23 menghadapi Guinea

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

13 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Lawan Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade, Timnas Guinea Dipenuhi Pemain yang Berkiprah di Eropa

18 jam lalu

Lawan Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade, Timnas Guinea Dipenuhi Pemain yang Berkiprah di Eropa

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Guinea U-23 pada babak playoff untuk memperebutkan satu tiket ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

1 hari lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

1 hari lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

1 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Tuntas: Simak Tim Juara, Top Skor, Pemain Terbaik, dan Kiper Terbaik

Piala Asia U-23 2024 yang berlangsung di Qatar sudah usai digelar. Simak tim yang juara, top skor, pemain terbaik, dan kiper terbaik.

Baca Selengkapnya

Bila Justin Hubner Benar-benar Absen, Timnas U-23 Indonesia Dinilai Akan Kesulitan saat Hadapi Guinea di Playoff Olimpiade 2024

1 hari lalu

Bila Justin Hubner Benar-benar Absen, Timnas U-23 Indonesia Dinilai Akan Kesulitan saat Hadapi Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Peluang Timnas U-23 Indonesia untuk lolos ke Olimpiade 2024 Paris akan semakin berat apabila Justin Hubner absen pada laga playoff melawan Guinea.

Baca Selengkapnya