Piala Presiden 2022: Prediksi Dewa United vs PSIS Semarang Jumat 17 Juni

Reporter

Skor.id

Jumat, 17 Juni 2022 10:27 WIB

Pesepakbola PSIS Semarang Carlos Manuel Dos Santos Fortes (tengah) berselebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Persita Tangerang pada pertandingan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin, 13 Juni 2022. PSIS Semarang menang telak atas Persita Tangerang dengan skor 6-1. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

TEMPO.CO, Jakarta - Dewa United vs PSIS Semarang akan menjadi salah satu dari dua laga Piala Presiden 2022 yang dimainkan Jumat, 17 Juni. Ini merupakan pertadingan pertama bagi tim asuhan Nil Maizar dalam persaingan Grup A.

Tim promosi Liga 1 musim 2022-2023 itu akan menghadapi ujian pertama melawan PSIS yang sebelumnya pesta gol 6-1 melawan Persita Tangerang.

Kedua tim akan bertanding di Stadion Manahan, Solo, mulai 16.00 WIB, dengan disiarkan Indosiar dan live streaming Vidio.

Nil Maizar diyakini telah bekerja keras menyiapkan pasukannya untuk bisa meredam permainan PSIS. Jika mampu mengalahkan Laskar Mahesa Jenar, kepercayaan diri Dewa United akan meningkat.

Tim berjulk Tangsel Warriors ini telah memiliki tiga pemain asing. Semuanya debutan bermain di Indonesia, yakni bek Risto Mitrevski (Makedonia Utara), gelandang Lucas Ramos (Brasil), dan penyerang Karim Rossi (Swiss). Pertandingan di turnamen pramusim ini bisa menjadi uji coba sebelum berlaga di kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.

Advertising
Advertising

"Soal Piala Presiden 2022, saya rasa kami berada di Grup A dan itu akan menjadi pool yang cukup sulit," kata Mitrevski seusai menjalani latihan pada Kamis pagi, 16 Juni 2022.

"Saya sadar semua pertandingan akan sulit. Tetapi, kami juga memiliki persiapan yang cukup baik," tuturnya dalam rilis klubnya.

"Namun, saya pun cukup yakin bila tim ini sudah siap menjalani empat pertandingan di Grup A dan lolos ke babak selanjutnya."

Sementara itu, PSIS Semarang kemungkinan bermain tanpa Rachmad Hidayat arena cedera.

Gelandang bertahan PSIS Semarang, Eka Febri Yogi Setiawan, optimists bisa membawa timnya kembali memenangi pertandingan kontra Dewa United FC.

Dia menilai, kemenangan telak saat laga perdana Grup A kontra Persita dengan skor 6-1 adalah modal berharga tersendiri bagi timnya.

"Alhamdulillah hampir semua pemain tidak ada masalah ataupun kendala. Untuk laga besok, semua pemain ada tambahan motivasi dari pertandingan kemarin," ujar Eka Febri.

Soal kemenangan dengan skor besa atas Persita, menurut Eko Febri, itu bukan menjadi beban. Ia menegaskan timnya siap kembali mengamankan poin penuh.

"Kalau itu (kemenangan atas Persita) menjadi motivasi kami untuk lebih baik lagi ke depan. Karena, kami tidak ingin meremehkan lawan," ujarnya.

Perkiraan Susunan Pemain

Dewa United (4-3-3): M Natshir; Miftah Sani, Risto Mitrevski, M Syaifuddin, Dias Angga; Fahmi Al Ayyubi, Lucas Ramos, Rangga Muslim; Natanael Siringoringo, Karim Rossi, Rishadi Fauzi

Pelatih: Nil Maizar

PSIS Semarang (4-3-2-1): Ray Redondo; Frendi Saputra, Ahmad Syiha Buddin, Wahyu Prasetyo, Fredyan Wahyu; Eka Febri, Guntur Triaji, Wawan Febrianto; Hari Nur, Taisei Marukawa; Carlos Fortes

Pelatih: Sergio Alexandre

Catatan Pertandingan Terakhir Kedua Tim

5 Laga Resmi Terakhir Dewa United

16 Desember 2021 Dewa United 2-2 PSIM Yogyakarta
20 Desember 2021 Sulut United 0-2 Dewa United
23 Desember 2021 PSMS Medan 0-1 Dewa United
27 Desember 2021 Dewa United 1-2 Persis Solo
30 Desember 2021 PSIM Yogyakarta 0-1 Dewa United

5 Laga Resmi Terakhir PSIS Semarang

16 Maret 2022 PSS Sleman 0-1 PSIS Semarang
20 Maret 2022 PSIS Semarang 3-3 Persita
24 Maret 2022 PSIS Semarang 0-4 Persipura
29 Maret 2022 Persela 1-2 PSIS Semarang
13 Juni 2022 PSIS Semarang 6-1 Persita

Prediksi Pertandingan Dewa United vs PSIS Semarang

PSIS Semarang yang mengemas kemenangan 6-1 atas Persita Tangerang di laga pertama Piala Presiden 2022 diprediksi bakal kembali meraih kemenangan saat berhadapan dengan Dewa United, jika melihat performa mereka dan komposisi pemain yang mereka miliki. Meski demikian, peluang Dewa United yang diasuh Nil Maizar, tetap terbuka untuk menaklukkan tim asal Semarang itu jika mampu bermain disiplin dan dapat meredam pergerakan penggawa PSIS.

Baca Juga: Prediksi Persebaya Surabaya vs Persib Bandung di Piala Presiden 2022 Hari Ini

Berita terkait

Berita Liga 1: Madura United Rekrut Pelatih Asal Portugal Paulo Jorge Coelho Meneses Pengganti Widodo Cahyono Putro

2 hari lalu

Berita Liga 1: Madura United Rekrut Pelatih Asal Portugal Paulo Jorge Coelho Meneses Pengganti Widodo Cahyono Putro

Madura United mengumumkan kedatangan pelatih barunya Paulo Jorge Coelho Meneses untuk mengarungi Liga 1 2024-2025 pada Jumat, 4 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persija Jakarta vs PSM Makassar dan Semen Padang FC vs Persis Solo

7 hari lalu

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persija Jakarta vs PSM Makassar dan Semen Padang FC vs Persis Solo

Duel Persija Jakarta vs PSM Makassar pada pekan ketujuh Liga 1 2024-2025 ini akan digelar di Stadion Sultan Agung Bantul mulai 19.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Imbas Konflik Persib Bandung dengan Suporter, PT LIB akan Buat Kebijakan Baru

8 hari lalu

Imbas Konflik Persib Bandung dengan Suporter, PT LIB akan Buat Kebijakan Baru

Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus akan membuat kebijakan baru menyusul terjadinya kerusuhan suporter Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Bali United vs Barito Putera 3-2, Everton Nascimento Bikin Brace

9 hari lalu

Hasil Liga 1: Bali United vs Barito Putera 3-2, Everton Nascimento Bikin Brace

Bali United mengalahkan Barito Putera pada laga pekan ketujuh Liga 1 yang berlangsung dramatis, dengan gol kedua Everton jadi penentu kemenangan.

Baca Selengkapnya

Soal Rumor Pengurangan Poin Persib Bandung Buntut Kericuhan Suporter, PT LIB: Bukan Ranah Kami

9 hari lalu

Soal Rumor Pengurangan Poin Persib Bandung Buntut Kericuhan Suporter, PT LIB: Bukan Ranah Kami

Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus menerangkan pemberian sanksi kepada Persib Bandung merupakan ranah Komisi Disiplin PSSI.

Baca Selengkapnya

PT LIB Gelar Pertemuan dengan Persib Bandung Buntut Kericuhan Suporter, Minta Klub Berikan Sanksi

9 hari lalu

PT LIB Gelar Pertemuan dengan Persib Bandung Buntut Kericuhan Suporter, Minta Klub Berikan Sanksi

Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus menyayangkan Persib Bandung tidak bergerak cepat menyelesaikan masalahnya dengan suporter.

Baca Selengkapnya

Liga 1 Malam Ini: Pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink Sebut Pemain Persebaya Perwujudan Lambang Surabaya Hiu dan Buaya

9 hari lalu

Liga 1 Malam Ini: Pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink Sebut Pemain Persebaya Perwujudan Lambang Surabaya Hiu dan Buaya

Pelatih klub Liga 1 Dewa United Jan Olde Riekerink menilai pemain Persebaya merupakan perwujudan lambang Kota Surabaya yakni hiu dan buaya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Ada Persebaya Surabaya vs Dewa United dan Bali United vs Barito Putera

9 hari lalu

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Ada Persebaya Surabaya vs Dewa United dan Bali United vs Barito Putera

Duel Persebaya Surabaya vs Dewa United pada pekan ketujuh Liga 1 2024-2025 akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, mulai 19.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Prediksi Persebaya Surabaya vs Dewa United pada Pekan Ketujuh Liga 1 Jumat 27 September: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

9 hari lalu

Prediksi Persebaya Surabaya vs Dewa United pada Pekan Ketujuh Liga 1 Jumat 27 September: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Jadwal Persebaya Surabaya vs Dewa United akan hadir pada pekan ketujuh Liga 1 2024-2025, Jumat, 27 September 2024. Simak H2H dan prediksinya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Arema FC Menang Comeback atas PSIS Semarang, Skor 2-1

10 hari lalu

Hasil Liga 1: Arema FC Menang Comeback atas PSIS Semarang, Skor 2-1

Arema FC berhasil membalikkan keadaan dan memetik kemenangan atas PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2024-2025.

Baca Selengkapnya