Kandas dari Piala AFF, Shin Tae-yong Akan Bawa Timnas U-19 Pelatnas di Eropa

Reporter

Antara

Senin, 11 Juli 2022 14:36 WIB

Timnas U-19 Indonesia. (pssi.org)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong mengatakan bahwa skuadnya akan menjalani pemusatan latihan atau training center (TC) di dua negara Eropa. Menurut dia, Pelatnas tersebut akan berjalan selama sekitar 50 hari mulai September 2022.

"Dengan dukungan penuh dari Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan), kami akan berangkat ke Eropa," kata Shin di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu kemarin.

Juru taktik asal Korea Selatan itu menyatakan Pelatnas di Eropa merupakan salah satu bagian persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023. Namun, sebelum berangkat ke Eropa, kata dia, para pemain akan melakukan pemusatan latihan di Jakarta untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Timnas U-19 Indonesia akan berlaga dalam Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 14-18 September 2022. Pada kompetisi yang akan berlangsung di Indonesia tersebut, Indonesia satu grup dengan Vietnam, Hong Kong, dan Timor Leste.

Shin Tae-yong menargetkan timnya mampu lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
Akan tetapi, ia menilai, ada beberapa aspek dari timnya yang masih perlu ditingkatkan untuk bersaing di level Asia dan dunia. Salah satunya adalah lini serang.

Sektor lini depan skuad Merah Putih dinilainya belum mumpuni bahkan untuk bersaing di level Asia Tenggara. Hal itu terlihat saat timnya berlaga di Piala AFF U-19 2022.

Pada turnamen itu, Timnas Indonesia gagal melaju ke semifinal. Kendati Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan bisa menang besar melawan Brunei Darussalam, Filipina, dan Myanmar, tapi mereka bermain imbang tanpa gol saat bentrok dengan Vietnam dan Thailand.

Di Piala AFF U-19, Indonesia mencetak total 17 gol. Delapan gol di antaranya dibagi rata dua penyerang Hokky Caraka dan Rabbani Siddiq. Semua gol itu dibuat ke gawang tim yang kualitasnya relatif di bawah Indonesia.

"Performa di Piala AFF U-19 sudah bagus, tetapi kami masih perlu meningkatkan usaha karena lawan-lawan pastinya lebih kuat dari saat ini," kata Shin Tae-yong.

Baca: Timnas U-19 Gagal di Piala AFF U-19 2022, Ini Target Shin Tae-yong Selanjutnya

Advertising
Advertising

Berita terkait

Shin Tae-yong Ungkap Komunikasi Pemain Jadi Tantangan Terbesar Melatih Timnas Indonesia

7 jam lalu

Shin Tae-yong Ungkap Komunikasi Pemain Jadi Tantangan Terbesar Melatih Timnas Indonesia

Shin Tae-yong menilai banyak pemain Timnas Indonesia sungkan untuk menegur rekan setimnya yang melakukan kesalahan di lapangan.

Baca Selengkapnya

Soal Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, Ini Kata Shin Tae-yong

8 jam lalu

Soal Pemain Kesayangan di Timnas Indonesia, Ini Kata Shin Tae-yong

Simak empat pemain yang paling banyak dipanggil ke Timnas Indonesia sepanjang kepelatihan Shin Tae-yong.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

9 jam lalu

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024 saat ditemui wartawan pada Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

14 jam lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia saat ini bersiap menghadapi Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Baca Selengkapnya

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

1 hari lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

2 hari lalu

Kisah Perjuangan Bisa Lakukan Ibadah Haji, dari Kuli Panggul dan Penjual Keset hingga Witan Sulaeman

Memasuki musim haji, terdapat kisah-kisah keberangkatan ibadah haji yang menarik dari calon jemaah, mulai dari kuli panggul sampai Witan Sulaiman.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

2 hari lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

2 hari lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

2 hari lalu

7 Pemain Langganan Timnas Indonesia yang Tak Dipanggil Shin Tae-yong untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong merombak komposisi skuad Timnas Indonesia menjelang dua laga terakhir putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Selengkapnya

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

2 hari lalu

Tiket Timnas Indonesia Naik 2 Kali Lipat, PSSI Ungkap Penjualan Sudah Mencapai 50 Ribu Lembar

PSSI menaikkan harga tiket timnas Indonesia untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga dua kali lipat. Minat suporter tetap tinggi.

Baca Selengkapnya