Hasil Bola Piala Super Belanda: Kalahkan Ajax, PSV Eindhoven Juara

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 31 Juli 2022 05:20 WIB

Psv Eindhoven juara Piala Super Belanda 2022. (Instagram/@psv)

TEMPO.CO, Jakarta - PSV Eindhoven meraih trofi Johan Crujff Schaal seusai menundukkan Ajax dengan skor 5-3 dalam laga Piala Super Belanda di Stadion Johan Cruijff Arena, Amsterdam, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).

Guus Til mengemas trigol dalam kemenangan PSV yang juga diwarnai sumbangan gol Cody Gakpo dan Xavi Simons itu.

Sedangkan Ajax Amsterdam, yang harus menuntaskan permainan dengan 10 pemain karena kartu merah Calvin Bassey, membalas melalui Steven Bergwijn, Antony Matheus, dan Mohammed Kudus.

Kemenangan itu memantapkan kedudukan PSV sebagai pengoleksi terbanyak Johan Cruijff Schaal dengan 13 buah, demikian catatan situs resmi KNVB.

Kedua tim sama-sama memulai musim baru bersama pelatih anyar, Ruud van Nistelrooy di PSV dan Alfred Schreuder di Ajax.

Ajax membuka keunggulan lebih dulu melalui sepakan kaki kanan Bergwijn memanfaatkan umpan Owen Wijndal pada menit ke-15.

Ajax memiliki setidaknya tiga peluang melalui Bergwijn, Antony, dan Kenneth Taylor untuk menambah keunggulan tapi kiper Walter Benitez berhasil mencegah gol tambahan bagi lawannya.

PSV lantas berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-32 ketika Til mencetak gol pertamanya dengan menanduk umpan silang Gakpo demi menyarangkan bola ke pojok kiri gawang Ajax.

Waktu tambahan babak pertama berlangsung hingga lima menit lamanya dan pada menit kedua Til mencetak gol keduanya dengan sundulan memanfaatkan umpan silang yang sekali lagi datang dari Gakpo.

Sembilan menit memasuki babak kedua Ajax membuat kedudukan kembali imbang ketika Wijndal mencatatkan assist keduanya setelah umpannya berhasil diselesaikan sempurna oleh Antony.

Pada menit ke-65, PSV merestorasi keunggulan mereka ketika Gakpo dengan cermat menyambar bola muntah hasil tembakan jarak jauh Armando Obispo yang gagal diantisipasi sempurna oleh kiper Jay Gorter.

Empat menit kemudian, Til melengkapi catatan trigol dengan sebuah sebuah tembakan dari luar kotak penalti yang cukup untuk memperdaya Gorter dan menambah keunggulan PSV 4-2 atas Ajax.

Ajax sempat memperkecil ketertinggalan lagi ketika Kudus memanfaatkan situasi tendangan bebas pada menit ke-72, tapi enam menit berselang mereka dipaksa menuntaskan laga hanya dengan 10 pemain lantaran wasit mengganjar Bassey dengan kartu merah.

Semenit memasuki waktu tambahan, PSV melengkapi kemenangan mereka dengan gol Simons yang memanfaatkan umpan terobosan Joey Veerman.

Kedua tim akan melakoni pertandingan pekan pembuka Liga Belanda pada Sabtu (6/8), saat Ajax bertandang ke markas Fortuna Sittard dan PSV menjamu tim promosi FC Emmen.

Baca Juga: Sadio Mane Ikut Anter Bayern Munchen Rebut Gelar Piala Super Jerman

Berita terkait

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

3 hari lalu

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

10 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

16 hari lalu

Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

Hasil Liga Conference pada Jumat dinihari, 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa sama-sama menang.

Baca Selengkapnya

Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

16 hari lalu

Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

Atalanta mengalahkan tuan rumah Liverpool dengan skor 3-0, pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Europa.

Baca Selengkapnya

Perpanjangan Kontrak Rafael Struick di ADO Den Haag, Simak Profil Klub Belanda Ini

17 hari lalu

Perpanjangan Kontrak Rafael Struick di ADO Den Haag, Simak Profil Klub Belanda Ini

Rafael Struick mendapat perpanjangan kontrak dari Klub Eerste Divisie atau kasta kedua Liga Belanda ADO Den Haag

Baca Selengkapnya

Kontrak Pemain Timnas Indonesia Rafael Struick Diperpanjang Klub Liga Belanda ADO Den Haag

22 hari lalu

Kontrak Pemain Timnas Indonesia Rafael Struick Diperpanjang Klub Liga Belanda ADO Den Haag

Klub Eerste Divisie atau kasta kedua Liga Belanda ADO Den Haag resmi memperpanjang kontrak pemain Timnas Indonesia Rafael Struick.

Baca Selengkapnya

Duel Ragnar Oratmangoen vs Calvin Verdonk di Liga Belanda Hari Ini Berakhir Imbang

24 hari lalu

Duel Ragnar Oratmangoen vs Calvin Verdonk di Liga Belanda Hari Ini Berakhir Imbang

Duel Ragnar Oratmangoen vs Calvin Verdonk terjadi saat Fortuna Sittard vs NEC Nijmegen pada pekan ke-28 LIga Belanda.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-30: Barcelona Kalahkan Las Palmas 1-0 Berkat Gol Raphinha

28 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-30: Barcelona Kalahkan Las Palmas 1-0 Berkat Gol Raphinha

Barcelona menang 1-0 atas Las Palmas dalam pertandingan Liga Spanyol pekan ke-30 berkat gol Raphinha. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Hasil Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina Berakhir Imbang 1-1, Ji Da Bin Cetak Gol Penyeimbang

33 hari lalu

Hasil Uji Coba Timnas U-20 Indonesia vs Cina Berakhir Imbang 1-1, Ji Da Bin Cetak Gol Penyeimbang

Timnas Indonesia U-20 atau Timnas U-20 kembali bermain imbang dalam laga uji coba melawan Cina di Stadion Madya, Senayan.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

35 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya