Pep Guardiola Senang Erling Haaland Bisa Cepat Adaptasi di Liga Inggris

Reporter

Tempo.co

Senin, 8 Agustus 2022 04:59 WIB

Erling Haaland. Foto : Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengapresiasi penampilan skuadnya pada laga perdana Liga Inggris musim 2022-2023. Manchester City berhasil membawa pulang poin penuh kala bertandang ke markas West Ham, Ahad, 7 Agustus 2022.

Duel antara West Ham vs Manchester City berakhir dengan skor 0-2. Dua gol tim berjuluk the Citizen itu diborong oleh striker anyar mereka, Erling Haaland.

Ia mencetak gol perdana di Liga Inggris pada menit 36 melalui titik penalti setelah dijatuhkan kiper West Ham. Lalu gol kedua pemain Norwegia itu dikemas pada menit 65.

Guardiola senang dengan penampilan Erling Haaland. "Erling bagus dalam penyelesaian akhir. Dia bisa beradaptasi dengan cepat," ujar manajer asal Spanyol itu. "Saya tidak bisa mengajarinya mencetak gol, tapi yang dibutuhkannya ialah tentang bagaimana agar dia bisa nyaman."

Di sisi lain, Guardiola menilai, tidak mudah menghadapi West Ham. Ia mengatakan tuan rumah tampil bagus dan bisa menyulitkan City dengan permainan bola-bola panjangnya. "Permainan yang bagus untuk para pemain. Semua bermain baik," tutur dia mengutip situs Premier League, Senin, 8 Agustus 2022.

Advertising
Advertising

Sementara itu Erling Haaland amat senang bisa berkontribusi dalam kemenangan perdana City. Pemain berusia 22 tahun itu menyadari harus segera melupakan gol yang dicetaknya dan fokus ke laga berikutnya.

"Ini adalah momen yang baik bagi saya. Kami (sekeluarga) tahu itu akan datang," ujar Haaland.

Selain itu, pemain yang didatangkan Manchester City dengan harga sekitar 85,5 juta pound itu juga mengapresiasi umpan yang diberikan Kevin De Bruyne. "Saya sudah mengamati Kevin sejak lama. Dia mempunya umpan yang sangat bagus," tutur dia.

Mantan penyerang Liverpool yang kini menjadi pundit Premier League, Michael Owen, menilai Haaland memulai debut yang sempurna di Liga Inggris. "Debut yang luar biasa. Semua pertanyaan yang kami (pundit) miliki, dia jawab dengan penampilan di lapangan," tutur Owen.

Atas hasil itu, Manchester City berada di peringkat empat klasemen pada pekan pertama dengan tiga poin. Juara bertahan Liga Inggris ini berada di bawah Tottenham Hotspur, Bournemouth, dan Arsenal.

Baca: 4 Fakta Menarik di Laga Manchester United vs Brighton 1-2

Berita terkait

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

32 menit lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

8 jam lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

2 hari lalu

Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.

Baca Selengkapnya

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

2 hari lalu

Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

2 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

3 hari lalu

Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.

Baca Selengkapnya

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya