Jadwal BRI Liga 1 Pekan Kelima Hari Ini: PSIS Semarang vs Persik Kediri dan Barito Putera vs Bali United

Reporter

Tempo.co

Kamis, 18 Agustus 2022 06:11 WIB

Logo Liga 1 musim 2022-2023

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal BRI Liga 1 hari ini, Kamis, 18 Agustus 2022, akan menyuguhkan dua pertandingan, yakni PSIS Semarang vs Persik Kediri dan Barito Putera vs Bali United. Ini akan menjadi dua laga awal pekan kelima musim 2022-2023.

PSIS Semarang vs Persik Kediri

Laga ini akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, mulai 16.00 WIB. Duel kedua kesebelasan bisa disaksikan lewat streaming Vidio.com.

PSIS Semarang tengah berupaya meraih tiga poin keduanya musim ini saat menjamu Persik, demi bisa memperbaiki peringkatnya yang kini di posisi ke-13 klasemen sementara Liga 1.

Tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar ini baru mengemas empat poin, dari hasil imbang melawan RANS Nusantara FC dan sekali menang saat menghadapi Barito Putera. Kedua laga itu dimainkan di kandang.

Advertising
Advertising

Sementara, dua laga tandang lainnya, PSIS selalu kalah. Ketika bermain di markas Arema FC, kalah 2-1. Berikutnya, mereka takluk dengan skor sama di kandang Persib Bandung, Sabtu lalu.

Kini, ketika melakoni laga kandang ketiga, Taisei Marukawa dan kawan-kawannya berpeluang meraih poin dan kembali ke jalur kemenangan.

Persik dalam kondisi yang buruk, mengawali musim dengan tiga kekalahan dan satu kali imbang. Situasi itu berdampak pada pemutusan kerja sama dengan pelatih Javier Roca dari Cile yang ditunjuk menangani tim sejak November 2021.

Setelah takluk menghadapi tuan rumah Persita Tangerang 2-0 di laga pembuka, mereka ditahan imbang Bhayangkara 1-1 di hadapan pendukungnya. Dua laga berikutnya, Persik dikalahkan Madura United 1-0 dan Borneo FC 2-1. Mereka saat ini menempati peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 dengan satu poin.

Barito Putera vs Bali United

Duel dijadwalkan berlangsung di Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, mulai 16.30 WIB. Laga ini disiarkan secara langsung oleh Indosiar.

Barito Putera mencatat kemenangan satu kali dari empat laga awal musim ini saat menjamu Borneo FC, tim empat besar klasemen sementara Liga 1, dengan skor 3-1. Saat itu pertandingan digelar di Stadion Demang Lehman.

Hasil tersebut memberikan harapan baru untuk skuad asuhan Dejan Antonic setelah dibantai 8-0 oleh tuan rumah Madura United di laga pertama musim ini.

Namun, dua laga tandang berikutnya, mereka selalu kalah, takluk melawan PSIS Semarang 2-1 dan menyerah dari PSS Sleman 1-0. Dengan koleksi tiga poin, Barito Putera berada di peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1.

Ketika kembali melakoni laga kandang, Barito berpeluang mengalahkan Bali United, seperti yang mereka lakukan terhadap Borneo FC akhir Juli lalu. Tambahan tiga poin pada pekan kelima ini akan membantu mereka memperbaiki posisinya.

Juara bertahan Bali United saat ini juga belum bisa tampil konsisten. Mereka menderita dua kekalahan dari empat laga awal ini.

Setelah membuka musim ini dengan kemenangan 1-0 atas Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, tim asuhan Stefano Cugurra kalah 2-0 saat bertandang ke PSM Makassar.

Laga berikutnya, tim berjuluk Serdadu Tridatu menang 3-2 dari tamunya RANS Nusantara FC. Namun, pada pekan keempat, di hadapan pendukungnya, mereka dipermalukan Arema FC dengan kekalahan 1-2. Gol bunuh diri Ricky Fajrin pada menit akhir membuat Bali United keok.

Pertandingan melawan Barito Putera bisa menjadi momentum bagi Bali United memperbaiki rekor laga tandang mereka musim ini, setelah kekalahan di markas PSM Makassar.

Bali United juga membutuhkan tiga poin tambahan demi bisa mendongkrak posisinya dari peringkat kedelapan klasemen sementara BRI Liga 1.

LIGA INDONESIA BARU

Baca Juga: Borneo FC vs Persebaya: Higor Vidal Absen, Marselino Ferdinan Bisa Main

Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

2 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

3 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

3 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

3 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

6 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

7 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Sama-sama Sudah Lolos Championship Series, Persib Bandung Kalahkan Borneo FC 2-1

Persib Bandung menutup laga kandang terakhir pada putaran kedua dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan. Mereka mengalahkan Borneo FC 2-1.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

9 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 Pekan Ke-33: Bali United Jadi Tim Ketiga Lolos ke Championships Series

Bali United menjadi tim ketiga yang lolos babak Championship Series alias empat besar Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

9 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1 Pekan Ke-33 Hari Ini

Duel Persebaya Surabaya vs Bali United akan menjadi laga pembuka pekan ke-33 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya