RANS Nusantara FC Dihajar Persija, Rahmad Darmawan: Ini Salah Saya

Minggu, 21 Agustus 2022 02:50 WIB

Pelatih Rans Nusantara FC, Rahmad Darmawan. (Instagram/@rans.nusantara)

TEMPO.CO, Jakarta - RANS Nusantara FC harus menelan kekalahan telak saat menjamu Persija Jakarta di pekan kelima BRI Liga 1 2022-2023. Bermain di Stadion Pakansari, Sabtu, 20 Agustus 2022 malam WIB, RANS FC menyerah 0-3 dari Persija.

Yusuf Helal menjadi bintang di pertandingan tersebut dengan mencetak dua gol Persija. Ia mencetak gol pada menit 35 dan 40. Kemudian satu gol dicetak oleh Hanno Behrens saat pertandingan memasuki menit 14.

Dengan kekalahan ini, maka The Phoenix belum pernah sekalipun merasakan kemenangan hingga pekan kelima Liga 1 ini. RANS FC hanya meraih dua poin dari hasil dua kali imbang dan tiga kali kalah. Pelatih RANS FC, Rahmad Darmawan, pun bertanggung jawab atas kekalahan melawan Persija tersebut.

"Ada pilihan yang salah, yaitu untuk pertama kalinya kami bermain dengan dua penyerang sekaligus sejak menit pertama. Kami kemudian kalah di lini tengah dan terlambat saat mendapatkan tekanan. Kami baru bisa melakukan perubahan saat memasuki babak kedua dan bermain dengan satu penyerang. Setiap pilihan tentu ada risiko dan kami dihukum seperti itu," kata RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan, usai pertandingan.

"Siapa yang salah, saya yang salah. Tapi saya senang pemain saya ada perjuangan untuk memperbaiki. Ada beberapa peluang di babak kedua tapi tidak bisa cetak gol. Persija bermain sangat displin hari ini. Terima kasih untuk pemain RANS FC," ujar dia menambahkan.

Advertising
Advertising

Sementara itu, pemain RANS FC, Alfin Tuasalamony, mengatakan dirinya kurang puas dengan penampilannya hari ini. Ia akan berusaha untuk memperbaiki di pertandingan-pertandingan selanjutnya.

"Seperti yang dikatakan oleh pelatih tadi. Ada risiko yang harus diambil dari sepakbola. Kami kebobolan di babak pertama dan baru memperbaiki di babak kedua," kata Alfin.

Setelah ini RANS FC akan berhadapan dengan Arema FC di laga tandang. Pertandingan akan dimainkan, Rabu, 24 Agustus 2022 di Stadion Kanjuruhan, Malang. Singo Edan saat ini menempati posisi sembilan dengan meraih tujuh poin.

Baca:
Hasil BRI Liga 1: Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 3-0

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

7 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

22 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

3 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

4 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

5 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya