Barito Putera Takluk 1-2 di Kandang Rans Nusantara FC, Bagas Kaffa: Kami Hanya Kurang Beruntung

Senin, 29 Agustus 2022 21:25 WIB

Laga BRI Liga 1: Rans Nusantara FC vs Barito Putera.

TEMPO.CO, Jakarta - Barito Putera meraih hasil buruk saat bertandang ke markas Rans Nusantara FC di pekan ketujuh BRI Liga 1 2022-2023. Mereka takluk 1-2 dalam laga yang berlangsung Senin, 29 Agustus 2022, di di Stadion Pakansari itu.

Sempat unggul lewat gol bunuh diri Edo Febriansah, Barito akhirnya takluk karena dua gol Wander Luiz, termasuk satu dari titik penalti. Barito harus bermain dengan 10 orang di babak kedua setelah Yuswanto Aditya terkena kartu merah.

Asisten pelatih Barito Putera, Vitor Tinico, menilai pertandingan tak berjalan sesuai rencana mereka. "Kami memulai pertandingan dengan bagus dan mencetak gol. Sampai lawan mencetak gol kedua kami bermain lagi. Kami kehilangan pemain di babak kedua dan itu susah. Ini bukan seperti rencana kami," kata dia seusai pertandingan.

"Menurut saya ini hasil yang kurang bagus, tapi pemain kami bermain bagus. Kami bisa bermain menyerang dan bertahan," ujar Vitor menambahkan.

Pemain Barito, Bagas Kaffa, mengatakan, hasil pertandingan memang tidak memuaskan. Bagas juga berharap, ke depan Laskar Antasari bisa bermain lebih baik lagi.

"Hasil yang kurang bagus untuk kita semua. Ini akan menjadi evaluasi. Kami optimistis untuk menatap laga selanjutnya," kata Bagas.

Advertising
Advertising

"Saya optimistis dengan skuad yang ada. Kami hanya kurang beruntung saja yang belum berpihak pada kami," ujar dia.

Barito saat ini berada di peringkat ke-17 dengan tiga poin. Mereka baru meraih sekali kemenangan dan sudah lima kali kalah.

Setelah ini Barito Putera akan menjamu Arema FC di pekan Kedelapan BRI Liga 1. Laga akan berlangsung Minggu, 4 September 2022. Singo Edan saat ini menghuni posisi sembilan dengan 10 poin.

Di sisi lain, laga Barito vs PSM Makassar yang seharusnya digelar di pekan keenam ditunda. Hal ini karena PSM bermain di Piala AFC.

Baca Juga: Kata Rahmad Darmawan Setelah Rans Nusantara FC Raih Kemenangan Perdana

Berita terkait

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

2 jam lalu

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Borneo FC diprediksi akan tampil menyerang habis-habisan menghadapi Madura United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

6 jam lalu

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

Bojan Hodak mengatakan kehadiran suporter berperan penting dalam kemenangan Persib Bandung atas Bali United pada leg kedua semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

7 jam lalu

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengomentari kekalahan timnya dari Persib Bandung di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

7 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

Persib Bandung melaju ke babak final Championship Series Liga 1 setelah menaklukkan Bali United dengan skor 3-0. Simak komentar Bojan Hodak.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

16 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

23 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

1 hari lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

1 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya