Kata Marcus Rashford Usai Jadi Bintang Manchester United Saat Tekuk Arsenal 3-1

Senin, 5 September 2022 02:50 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Marcus Rashford berhasil menjadi pembeda saat Manchester United mengalahkan Arsenal pada pekan keenam Liga Inggris di Old Trafford pada Ahad, 4 September 2022. Ia mencetak dua gol dalam kemenangan 3-1 atas The Gunners sekaligus memastikan Setan Merah meraih empat kemenangan berturut-turut.

Permainan dalam tempo tinggi tersaji dalam pertandingan tersebut. Dua gol Rashford menjadi penentu kemenangan Man United setelah Bukayo Saka berhasil membuat skor berimbang 1-1. United unggul terlebih dulu lewat pemain debutan, Antony.

Arsenal tetap di puncak klasemen Liga Inggris dengan 15 poin berkat lima kemenangan pada awal musim. Kekalahan dari Manchester United membuat rekor kemenangan pasukan Mikel Arteta terhenti. "Selalu menjadi pertandingan besar melawan Arsenal," kata Rashford seusai pertandingan dikutip dari Skysports.

"Mereka memiliki awal yang baik musim ini. Itu adalah ujian besar bagi kami hari ini. Kami muncul dan berdiri untuk menghadapi tantangan tersebut. Kami bisa bangga jika menjadi diri kami sendiri dan sikap itu baik untuk masuk ke ritme permainan kami," ujar penyerang timnas Inggris tersebut..

Manchester United tampaknya telah menemukan kepercayaan diri setelah memulai kampanye musim ini dengan dua kekalahan beruntun dari Brighton dan Brentford. Pendekatan pelatih Belanda Erik ten Hag membawa hasil. Ia memberi kesempatan pada pemain anyar, Antony, di sayap kanan dengan Rashford sebagai penyerang tengah dan Jadon Sancho di kiri.

United mendominasi pertandingan. Namun, Arsenal tampak apik dalam menguasai bola. Gabriel Martinelli mencetak gol pada menit ke-12, tapi wasit Paul Tierney menganulir gol setelah memutuskan bahwa Martin Odegaard telah melanggar Christian Eriksen terlebih dulu. Setelah itu, meski tak menguasai bola, angin keberuntungan berpihak pada United.

Advertising
Advertising

Meski Arsenal tampil mendominasi penguasaan bola, Manchester United mampu menunjukkan penampilan yang efektif. Skema serangan balik Setan Merah berjalan mulus dipimpin Rashford yang mencetak dua gol pada menit ke-66 dan ke-77.

“Ini pertandingan yang sulit. Mereka adalah tim yang bagus dan tahu prinsip permainan mereka. Tim berbasis penguasaan bola yang bagus dan menawarkan banyak kesulitan. Itu yang kami harapkan. Saya pikir itu adalah pertandingan yang seimbang. Ada ruang besar di babak pertama yang tidak bisa kami manfaatkan dan kami berhasil melakukannya di babak kedua."

Marcus Rashford menambahkan, “Kami memiliki beberapa pengumpan bola yang sangat baik dan selama kami berlari, mencari ruang, kami akan mendapatkan bola. Kami harus terus melaju selama 90 menit. Hasil ini penting untuk kami untuk terus melaju."

Adapun pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memuji penampilan Rashford yang bertandem dengan Antony di lini depan. "Mereka berdua bermain hebat, mereka menghadirkan ancaman terus-menerus, saya tahu serangan kami sangat kuat, mereka kreatif dan memiliki kecepatan. Ini adalah pertama kalinya mereka bermain bersama dan penampilan ini sangat bagus untuk dilihat."

Baca juga : Hasil Liga Inggris Brighton vs Leicester City 5-2, Posisi Brendan Rodgers Terancam?

Berita terkait

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

12 jam lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

17 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

17 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

23 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya