Harga Tiket Timnas Indonesia Vs Curacao di FIFA Matchday Laga Kedua Selasa Malam

Senin, 26 September 2022 08:21 WIB

Sejumlah pesepak bola tim nasional Indonesia menjalani latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Jumat 23 September 2022. Tim Nasional Indonesia akan bertanding pada laga persahabatan melawan Negara Curacao pada 24 September 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia akan kembali melakoni pertandingan FIFA Matchday melawan Timnas Curacao. Laga kedua akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Selasa 27 September 2022.

Meski Curacao memiliki peringkat lebih baik dari Indonesia di FIFA, namun pada pertemuan pertama Skuad Garuda mampu tampil baik meladeni permainan lawan. Bahkan tim asuhan Shin Tae-yong ini meraih kemenangan yang awalnya tertinggal lebih dulu berhasil membalikkan keadaan dan menang 3-2.

Bagi penonton yang ingin menyaksikan pertandingan secara langsung ke Stadion Pakansari dapat membeli tiket secara online di laman PSSI.org. Untuk harga tiket dijual mulai Rp 80 ribu hingga Rp 200 ribu di mana ini untuk harga presale. Sedangkan harga normal adalah Rp 90 ribu hingga Rp 400 ribu.

Untuk harga Rp 80 ribu (presale) atau Rp 90 ribu normal adalah untuk tiket Tribun Utara dan Selatan. Sedangkan, untuk Timur presale dijual dengan harga Rp 130 ribu dan untuk harga normal Rp 150 ribu. Kemudian VIP A dan B presale Rp 200 ribu dan normal Rp 400 ribu.

Nantinya, bagi penonton yang sudah membeli tiket secara online tidak perlu lagi menukarkan tiketnya. Sebab pembeli dapat mencetak sendiri tiketnya atau menunjukkan melalui telpon seluler. Setelah kode barcode terverifikasi maka penonton dapat memasuki stadion.

Untuk syarat penonton yang ingin menyaksikan pertandingan di stadion secara langsung adalah berusia di atas 18 tahun dan wajib sudah vaksin booster. Sedangkan penonton berusia di bawah 18 tahun sudah vaksin dua kali.

Pada pertandingan pertama Timnas Indonesia vs Curacao yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu, 24 September, Skuad Garuda menang dengan skor tipis 3-2.

Tiga gol Timnas Indonesia dicetak oleh Marc Klok, Fachruddin Aryanto dan Dimas Drajad. Sedangkan gol dari Curacao dicetak oleh Rangelo Janga dan Juninho Bacuna.

Advertising
Advertising

Berikut daftar lengkap harga Tiket Timnas Indonesia vs Curacao:

- Tribun Utara dan Selatan:
Rp 80.000 (presale) dan Rp 90.000 (normal)

- Tribun Timur:
Rp130.000 (presale) dan Rp150.000 (normal)

- VIP
Rp200.000 (presale) dan Rp400.000 (normal)

Baca Juga: Timnas Indonesia Diprediksi Naik Dua Tingkat di Peringkat FIFA Usai Kalahkan Timnas Curacao

Berita terkait

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

1 jam lalu

3 Fakta Penting Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis 9 Mei

Simak tiga fakta penting laga timnas U-23 Indonesia vs Guinea di playoff Olimpiade Paris 2024, salah satunya pertandingan digelar tertutup.

Baca Selengkapnya

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

10 jam lalu

Roberto Mancini Sebut 4 Pemain Timnas U-23 Indonesia Ini Layak Main di Serie B Italia

Pelatih timnas Arab Saudi Roberto Mancini memuji penampilan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

10 jam lalu

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus menang melawan Timnas Guinea U-23 jika ingin lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

16 jam lalu

Elkan Baggott, Dipanggil untuk Memperkuat Timnas Indonesia hingga Ipswich Town Divisi Utama Liga Premier

Badan Tim Nasional (BTN) memanggil Elkan Baggott untuk memperkuat timnas Indonesia U-23 menghadapi Guinea

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

19 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

1 hari lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

1 hari lalu

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

1 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.

Baca Selengkapnya