Timnas Spanyol Umumkan Skuad Piala Dunia 2022: De Gea Tak Dibawa, Ansu Fati Disertakan

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 12 November 2022 05:19 WIB

Timnas Spanyol. REUTERS/Marco Bertorello

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Spanyol meninggalkan sejumlah bintang seniornya untuk Piala Dunia 2022. Dalam skuad finalnya, mereka menyertakan banyak pemain muda, termasuk Ansu Fati yang masih dibayangi cedera.

Pelatih Luis Enrique mengumumkan daftar pemain yang akan dibawanya, Jumat. Ia tak menyertakan gelandang Liverpool Thiago Alcantara, kiper Manchester United David de Gea, bek Barcelona Marcos Alonso, dan bek PSG Sergio Ramos.

Sebagai gantinya, Sang Pelatih memanggil pemain muda Barcelona, Pedri, 19 tahun, dan Gavi, 18 tahun. Bintang muda lain dari klub itu, Fati, 20 tahun, juga disertakan. Selain itu ada Nico Williams, 20 tahun, dari Athletic Bilbao dan Yeremi Pino, 20 tahun, dari Villarreal.

"Para pemuda memberi Anda kebebasan karena belum menyadari konsekuensinya," kata Luis Enrique. "Namun, sebagian besar pemain muda yang bersama kami sudah berada di tim tingkat tinggi."

"Target yang saya tetapkan adalah tak terbatas. Tujuan saya adalah bersaing di setiap pertandingan."

"Tidak ada seorang pun di luar Spanyol yang mengesampingkan Spanyol sebagai kandidat untuk menjadi yang terbaik. Kami akan memberikan perang, tidak ada keraguan soal itu."

Baca Juga: Kilas Balik dan Cerita Lagu-lagu Piala Dunia

Advertising
Advertising

Soal Ansu Fati yang diragukan kebugarannya, Enrique menyatakan, “Dia adalah salah satu tanda tanya terakhir kami."

"Saya ragu sampai menit terakhir, tetapi saya memutuskan untuk (membawa)-nya karena kualitas teknisnya luar biasa dan berada di sini bersama kami dapat menjadi motivasi besar baginya karena dia masih bekerja untuk kembali ke performa puncaknya."

"Ini adalah proses yang dia lalui, untuk menjadi Ansu Fati seperti sebelum cedera. Tentunya bisa dinilai kapan dia akan pulih dari level sebelumnya. Itu salah satu hal yang kita semua cari."

Timnas Spanyol tergabung di Grup E yang juga diisi Kosta Rika, Jerman, dan Jepang.

Daftar Skuad Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022:

Kiper: Unai Simon (Athletic Bilbao), Robert Sanchez (Brighton & Hove Albion), David Raya (Brentford).

Bek: Cesar Azpilicueta (Chelsea), Dani Carvajal (Real Madrid), Eric Garcia (Barcelona), Hugo Guillamon (Valencia), Pau Torres (Villarreal), Aymeric Laporte (Manchester City), Jordi Alba (Barcelona), Jose Gaya (Valencia ).

Gelandang: Sergio Busquets (Barcelona), Rodri Hernandez (Manchester City), Gavi (Barcelona), Carlos Soler (Paris St Germain), Marcos Llorente (Atletico Madrid), Pedri Gonzalez (Barcelona), Koke Resurreccion (Atletico Madrid).

Penyerang: Ferran Torres (Barcelona), Nico Williams (Athletic Bilbao), Yeremi Pino (Villarreal), Alvaro Morata (Atletico Madrid), Marco Asensio (Real Madrid), Pablo Sarabia (Paris St Germain), Dani Olmo (RB Leipzig), Ansu Fati (Barcelona).

REUTERS

Baca Juga: Daftar Skuad Timnas Argentina untuk Piala Dunia 2022, Dybala Dibawa

Berita terkait

Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions, Posisi Luis Enrique di Kursi Pelatih Masih Aman

6 jam lalu

Gagal Bawa PSG Juara Liga Champions, Posisi Luis Enrique di Kursi Pelatih Masih Aman

Pelatih PSG, Nasser Al-Khelaifi, menegaskan bahwa Luis Enrique tetap melatih Les Parisien untuk musim depan meski gagal ke final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

PSG Disingkirkan Borussia Dortmund di Semifinal Liga Champions, Luis Enrique Lakukan Hal yang Tak Biasa Seusai Laga

16 jam lalu

PSG Disingkirkan Borussia Dortmund di Semifinal Liga Champions, Luis Enrique Lakukan Hal yang Tak Biasa Seusai Laga

Paris Saint-Germain (PSG) gagal lolos ke final Liga Champions 2023/2024 setelah kalah agregat 0-2 dari Borussia Dortmund. Apa kata Luis Enrique?

Baca Selengkapnya

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

1 hari lalu

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

Maarten Paes menjadi naturalisasi kesekian untuk timnas Indonesia. Berikut pemain naturalisasi yang tak penuhi ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

1 hari lalu

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim serta perkiraan susunan dan prediksi pertandingan PSG vs Borussia Dortmund di leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

1 hari lalu

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

Pelatih PSG Luis Enrique mengatakan timnya harus mencetak gol lebih awal saat melawan Borussia Dortmund pada leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

1 hari lalu

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

Luis Enrique menekankan bahwa PSG harus 100 persen fokus menyerang dan bertahan saat menghadapi Borussia Dortmund di semifinal Liga Champions ini.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

2 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

6 hari lalu

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

6 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

8 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya