Dikabarkan Tertarik Membeli Liverpool, Berikut Profil Juragan Mukesh Ambani

Rabu, 16 November 2022 16:11 WIB

Logo Liverpool

TEMPO.CO, London -Klub raksasa Inggris, Liverpool diisukan akan segera berganti kepemilikian. Hal ini berkaitan dengan pernyataan pemilik Liverpool saat ini, Fenway Sports Group (FSG) yang mempertimbangkan untuk menjual saham kepemilikan klub bola berjuluk The Reds tersebut.

"FSG telah sering menerima pernyataan minat dari pihak ketiga yang ingin menjadi pemegang saham di Liverpool," ujar FSG dalam pernyataan resmi, Senin, 7 November 2022 lalu.

Sejumlah nama peminat pun mencuat. Salah satu yang paling banyak dibicarakan adalah Mukesh Ambani, seorang konglomerat asal India. Lantas siapakah sosok Mukesh Ambani?

Profil Mukesh Ambani

Mukesh Ambani lahir di kota Aden, Yaman pada 19 April 1957. Ia merupakan anak dari Dhirubhai Ambani, seorang pedagang yang mendirikan Reliance Industries pada 1966, perusahaan yang kini telah diwarisi kepadanya.

Mengutip Britannica, Mukesh Ambani sempat tinggal di Aden selama beberapa waktu. Ia akhirnya hijrah ke India, tepatnya ke kota Bombay (sekarang Mumbai) bersama kedua orang tuanya pada 1958 akibat iklim politik yang semakin tidak stabil di kota Aden.

Mukesh Ambani meraih gelar sarjana di Universitas Mumbai jurusan teknik kimia. Ia sempat melanjutkan sekolah magister di Stanford University meskipun akhirnya mengundurkan diri pada 1981 demi membantu bisnis ayahnya.

Baca juga : Liga Inggris: Spurs dan Liverpool Menang di Kandang, Tekuk Leeds dan The Saints

Advertising
Advertising

Setelah kematian sang ayah pada 2002, Ambani dan saudaranya, Anil, mengambil alih kepemimpinan perusahaan Reliance Industries. Perusahaan ini banyak bergerak di bidang petrokimia, minyak dan gas, telekomunikasi, hingga ritel.

Mengutip Forbes, Reliance Industries memiliki nilai pendapatan senilai US$ 104 miliar. Mukesh sendiri merupakan orang terkaya ke-2 di asia dan ke-9 di dunia dengan total kekayaan sekitar US$ 92 miliar (Tp1.370 triliun).

HATTA MUARABAGJA
Baca juga : Liverpool Awasi Pemain yang Bela Timnas di Piala Dunia 2022, Memilih Latihan di Dubai


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.

Berita terkait

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

1 hari lalu

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

Menariknya tidak hanya ibu kota India yang megah tapi juga beberapa daerah terpencil yang memikat hati wisatawan mancanegara

Baca Selengkapnya

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

1 hari lalu

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

Pameran sekaligus seminar Industri Pertahanan ini dalam rangka peringatan 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

1 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

1 hari lalu

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

Puluhan sekolah di wilayah ibu kota negara India dievakuasi pada Rabu 1 Mei 2024 setelah menerima ancaman bom melalui email

Baca Selengkapnya

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

3 hari lalu

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.

Baca Selengkapnya

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

3 hari lalu

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

Negara yang 100 persen penduduknya muslim ternyata bukan di Arab. Lokasinya ada sebelah selatan-barat daya India. Ini ulasannya.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

4 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

5 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

5 hari lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya