Bursa Transfer: Real Madrid Siapkan Dana Lebih dari Rp 1,66 Triliun untuk Memboyong Jude Bellingham

Reporter

Editor

Sapto Yunus

Sabtu, 31 Desember 2022 09:00 WIB

Pemain Borussia Dortmund Jude Bellingham. REUTERS/Thilo Schmuelgen

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid siap menghabiskan lebih dari 100 juta euro atau sekitar Rp 1,66 triliun untuk mengontrak gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham, dalam bursa transfer musim dingin ini. Seperti dilansir ESPN pada Jumat, 30 Desember 2022, Madrid yakin akan dapat mempercepat pembicaraan transfer pada Januari 2023.

Baca: Hasil Liga Spanyol Pekan Ke-15: Real Valladolid vs Real Madrid 0-2, Karim Benzema Borong Gol

Raksasa La Liga itu memandang pemain timnas Inggris itu sebagai target prioritas untuk musim depan. Namun mereka menyadari persaingan untuk mendapatkan Bellingham cukup ketat karena Manchester City, Manchester United, Chelsea, dan Liverpool juga meminati pemain berusia 19 tahun itu.

Pada November lalu, sumber mengatakan kepada ESPN bahwa untuk sementara Liverpool memimpin perlombaan untuk mendapatkan Bellingham, tetapi Madrid yakin mereka masih dalam posisi yang baik untuk memenangkan pertarungan mendapatkan pemain remaja itu.

Penampilan luar biasa Bellingham bersama timnas Inggris di Piala Dunia 2022 telah melambungkan harganya, tetapi Madrid tidak mau membuat tawaran "gila" untuk mengontraknya.

Advertising
Advertising

Madrid menilai biaya 100 juta euro sebagai angka yang masuk akal dan berharap hubungan baik antara presiden klub Florentino Perez dan CEO Dortmund Hans-Joachim Watzke dapat membantu mencapai kesepakatan tersebut.

Percakapan antara eksekutif Madrid dan tim pemain juga tetap positif dan klub yakin kerja jangka panjang yang telah mereka lakukan untuk meyakinkan Dortmund dan pemain pada akhirnya akan membuahkan hasil.

Madrid mengalahkan Liverpool untuk penandatanganan Aurelien Tchouameni musim panas lalu dan berharap melakukan hal yang sama dengan Bellingham. Madrid memandang Bellingham sebagai penguat ideal untuk lini tengahnya bersama pemain internasional Prancis, Eduardo Camavinga dan Federico Valverde (Uruguay).

Pelatih Madrid Carlo Ancelotti masih menjadi penggemar Luka Modric dan Toni Kroos. Namun Modric sudah berusia 37 tahun dan Kroos, yang akan berusia 33 tahun pada pekan depan, mengatakan masih mempertimbangkan apakah akan pensiun pada musim panas ini.

Baca: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool vs Leicester City 2-1, The Reds Dibantu 2 Gol Bunuh Diri

SOCCERNET

Berita terkait

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

4 jam lalu

Real Madrid Juara Liga Spanyol 2023/2024, Carlo Ancelotti Lewati Catatan Zidane dan Incar Rekor Miguel Munoz

Carlo Ancelotti berhasil mengantar Real Madrid menjuarai Liga Spanyol 2023-2024. Incar rekor setelah lewati catatan Zidane.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

6 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

13 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

1 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

1 hari lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

1 hari lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

1 hari lalu

Bursa Transfer: Real Madrid Bidik Wonderkid Argentina Franco Mastantuono

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, kembali dikaitkan pemain muda berbakat (wonderkid), yakni Franco Mastantuono asal Argentina.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

4 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

5 hari lalu

Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.

Baca Selengkapnya

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

5 hari lalu

Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya