Liga Inggris: Kata Jurgen Klopp Setelah Liverpool Dipermalukan Brighton 0-3

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 15 Januari 2023 06:15 WIB

Jurgen Klopp. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool mendapat malu pada pekan ke-20 Liga Inggris. Mereka takluk 0-3 saat berlaga di kandang Brighton & Hove Albion, Stadion American Express Community, Sabtu malam, 14 Januari 2023.

Dua gol Brighton diborong Solly March. Sedangkan satu gol lainnya disumbangkan oleh Danny Welbeck.

Liverpool menderita kekalahan kedua secara beruntun. Mereka juga telah kalah sebanyak lima pertandingan tandang liga dalam satu musim, untuk pertama kalinya sejak musim 2017-18.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, tampak sangat kecewa seusai laga ini. "Buruk, sangat buruk," kata dia kepada BBC Sport.

"Saya tidak ingat pertandingan yang lebih buruk. Mungkin tidak sulit. Brighton adalah tim yang lebih baik, (hasil) itu memang pantas. Mereka bermain sangat baik."

Baca Juga: MU Kalahkan Man City, Erik ten Hag Puji Marcus Rashford

"Itu adalah tim yang sangat terorganisir melawan tim yang tidak terlalu terorganisir. Kami kehilangan bola, ruangnya terlalu besar, dan kami tidak bisa mendorong. Itu jelas tidak bagus, terutama melawan tim yang sangat terlatih seperti Brighton."

"Mereka menjadi lebih percaya diri, dan kami melakukan sebaliknya. Saya bisa membayangkan mereka sangat senang karena itu adalah penampilan yang hebat, dan kami membuatnya terlalu mudah di banyak momen."

"Saya punya ide untuk mengubah formasi, yaitu mencoba membantu tim. Itulah idenya, tapi kami tidak pernah melakukannya dengan benar. Kami selalu berada di antara keduanya dan itulah hal terburuk yang dapat Anda lakukan."

“Kami bisa melakukannya dengan lebih baik, tetapi kami tidak melakukannya dan itulah mengapa saya terlihat seperti itu."

"Kami harus kreatif dengan opsi yang kami miliki. Apa yang saya lihat hari ini dari tim saya adalah bahwa mereka tidak terlalu yakin dengan itu. Itu saja."

Ditanya apakah dia khawatir dengan penampilan timnya, Klopp berkata, "Ya, bagaimana mungkin tidak setelah pertandingan seperti ini? Saya tidak bisa berdiri di sini dan mengatakan itu tidak terjadi. Tentu saja, kita harus sangat prihatin tentang hal itu."

Kemenangan ini membuat Brighton mampu menggeser Liverpool dari peringkat tujuh dengan 30 poin. Reds kemudian tergeser lebih jauh ke posisi kesembilan dengan 28 poin, karena Brentford menang 2-0 atas Bournemouth.

Liverpool selanjutnya akan melawan Chelsea pada 21 Januari 2023.

Baca Juga: Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terkini

Berita terkait

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

22 menit lalu

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, belum putus harapan soal peluang timnya menjuarai Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

55 menit lalu

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

Erick Thohir bersama Anindya Bakrie mengakusisi saham mayoritas Oxford United pada 2022.

Baca Selengkapnya

Kenapa Jurgen Klopp Begitu Spesial di Mata Para Suporter Liverpool?

1 jam lalu

Kenapa Jurgen Klopp Begitu Spesial di Mata Para Suporter Liverpool?

Para suporter The Reds mendeskripsikan sosok Jurgen Klopp yang dianggap spesial bagi klub dan kota Liverpool.

Baca Selengkapnya

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

9 jam lalu

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

Persaingan Manchester City dan Arsenal untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris 2023-2024 akan memuncak pada Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

10 jam lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

Jadwal Liga Inggris pekan terakhir atau pekan ke-38 akan hadir pada Minggu, 19 Mei 2024. Seluruh pertandingan akan berlangsung serentak mulai 22.00.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

11 jam lalu

Jurgen Klopp Jalani Laga Perpisahan di Liga Inggris Minggu Malam Ini 19 Mei, Simak Deretan Prestasinya di Liverpool

Jurgen Klopp akan mengucap salam perpisahan dalam pertandingan pamungkasnya bersama Liverpool di Liga Inggris Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

14 jam lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

15 jam lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

16 jam lalu

Jelang Manchester City vs West Ham, Pep Guardiola Rasakan Kekacauan Serupa Musim 2021-2022

Manajer Manchester City Pep Guardiola mengaku waspada menghadapi permainan West Ham United dan David Moyes di laga pamungkas Liga Inggris musim ini.

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

19 jam lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya