Penyerang Leeds Wilfried Gnonto Tiru Selebrasi Gol Marcus Rashford saat Lawan Manchester United

Reporter

Kamis, 9 Februari 2023 12:49 WIB

Pemain Leeds United Wilfried Gnonto dan pemain Manchester United Marcus Rashford. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Penyerang Leeds United, Wilfried Gnonto, menjadi bintang Liga Inggris terbaru yang meniru selebrasi gol Marcus Rashford. Dia memperagakannya usai mencetak gol dalam pertandingan melawan Manchester United, Kamis dinihari WIB, 9 Februari 2023.

Pemain berkebangsaan Italia berusia 19 tahun itu tampil apik untuk Leeds dalam beberapa pekan terakhir. Saat timnya bertanding di Old Trafford dalam laga tunda Liga Inggris itu, dia membuat kejutan dengan mencetak gol saat pertandingan baru berjalan 56 detik.

Gol bunuh diri dari Raphael Varane menggandakan keunggulan Leeds ketika laga memasuki menit ketiga babak kedua. Namun, Rashford dan Jadon Sancho berhasil mencetak gol yang membuat kedudukan menjadi imbang.

Itu adalah gol ke-20 yang dibuat Marcus Rashford musim ini. Produktivitas golnya meningkat jauh dibandingkan musim lalu, hanya lima gol saat performanya terganggu cedera.

Pemain Leeds United Wilfried Gnonto mencetak gol ke gawang Manchester United dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 9 Februari 2023. REUTERS/Peter Powell

Hasil imbang itu membuat Leeds naik satu tingkat ke peringkat ke-16 dengan 19 poin dari 21 laga. Sebelumnya, poinnya sama dengan tim zona degradasi, melampaui West Ham yang kini di urutan ke-17.

Advertising
Advertising

Michael Skubala, pelatih Leeds United U21, bertanggung jawab untuk pertandingan melawan Manchester United menyusul pemecatan Jesse Marsch pada awal pekan.

Skubala kemungkinan masih akan memimpin tim utama untuk pertandingan melawan Manchester United di kandang untuk pertandingan pekan ke-23 Liga Inggris pada Minggu, 12 Februari nanti.

Wilfried Gnonto mengaku sangat emosional setelah mencetak gol dan Manchester United menyamakan kedudukan di babak kedua. Meski demikian, ia berkeyakinan bahwa Leeds dapat meningkatkan performanya di bawah pelatih baru pengganti Marsch nanti dalam beberapa pekan mendatang.

"Kami melakukan permainan yang sangat bagus. Kami mencoba untuk tetap bersatu dan berjuang bersama. Kami membuktikan bahwa kami memiliki tim top. Inis edikit campur aduk karena kami ingin menang," kata Gnonto saat berbicara kepada BBC Sports, seperti dikutip dari Mirror, usai pertandingan.

"Kami selalu ingin memulai pertandingan dengan baik. Kami ingin menunjukkan kepada lawan bahwa kami ada di sana dan ingin menang. Tentu saja berjalan dengan baik tetapi pada akhirnya kami kebobolan dua gol. Sayang sekali."

"Saya tidak begitu tahu. Ketika kami memasuki pertandingan, kami mencoba melakukan yang terbaik. Terkadang berhasil, terkadang tidak."

"Saya tidak berpikir kami melakukan sesuatu yang berbeda. Hari ini adalah pertandingan yang positif. Kami menunjukkan bahwa kami memiliki karakter. Mulai sekarang akmi mencoba menunjukkan karakter kami. Kami bisa mengalahkan siapa pun."

Dengan hasil imbang melawan Leeds United, Manchester United hanya bisa menambah satu poin. Kini mereka menempati posisi tiga besar dengan 43 poin dari 22 laga, terpaut tujuh poin dari Arsenal yang baru memainkan 20 pertandingan.

MIRROR

Pilihan Editor: Hasil Liga Inggris: Manchester United vs Leeds United 2-2, Jadon Sancho Selamatkan Setan Merah dari Kekalahan

Berita terkait

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

30 menit lalu

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

Perebutan gelar Liga Inggris 2023-2024 tengah berlangsung pada pertandingan pekan terakhir, Minggu, 19 Mei 2024. Simak hasil babak pertama.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

4 jam lalu

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024 saat ditemui wartawan pada Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Ucapkan Selamat Tinggal pada Liverpool di Anfield Minggu Malam Ini: Kenapa Dia Memilih Pergi dan Siapa Penggantinya?

5 jam lalu

Jurgen Klopp Ucapkan Selamat Tinggal pada Liverpool di Anfield Minggu Malam Ini: Kenapa Dia Memilih Pergi dan Siapa Penggantinya?

Jurgen Klopp akan mengucapkan selamat tinggal kepada Liverpool saat mereka menjamu Wolves di Anfield dalam pertandingan pekan terakhir Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Penggemar Liverpool Sebut Jurgen Klopp Bagian dari Mereka

6 jam lalu

Penggemar Liverpool Sebut Jurgen Klopp Bagian dari Mereka

Penggemar Liverpool mengucapkan selamat tinggal kepada Jurgen Klopp lewat lagu, mural, dan penghormatan lainnya, menjelang laga terakhir sang pelatih.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Tinggalkan Liverpool dengan Tersenyum

7 jam lalu

Jurgen Klopp Tinggalkan Liverpool dengan Tersenyum

Jurgen Klopp akan menjalani laga terakhirnya bersama Liverpool saat menjamu Wolverhampton Wanderers pada pekan terakhir Liga Inggris pada Minggu.

Baca Selengkapnya

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

10 jam lalu

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, belum putus harapan soal peluang timnya menjuarai Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

11 jam lalu

Rekam Jejak Oxford United Usai Diakuisisi Erick Thohir: Sempat Terseok hingga Promosi ke Championship Liga Inggris

Erick Thohir bersama Anindya Bakrie mengakusisi saham mayoritas Oxford United pada 2022.

Baca Selengkapnya

Kenapa Jurgen Klopp Begitu Spesial di Mata Para Suporter Liverpool?

11 jam lalu

Kenapa Jurgen Klopp Begitu Spesial di Mata Para Suporter Liverpool?

Para suporter The Reds mendeskripsikan sosok Jurgen Klopp yang dianggap spesial bagi klub dan kota Liverpool.

Baca Selengkapnya

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

20 jam lalu

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

Persaingan Manchester City dan Arsenal untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris 2023-2024 akan memuncak pada Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

21 jam lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

Jadwal Liga Inggris pekan terakhir atau pekan ke-38 akan hadir pada Minggu, 19 Mei 2024. Seluruh pertandingan akan berlangsung serentak mulai 22.00.

Baca Selengkapnya