Uzbekistan Juara Piala Asia U-20 2023, Kalahkan Irak 1-0 di Babak Final

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Minggu, 19 Maret 2023 05:25 WIB

Uzbekistan dan Irak berhadapan di final Piala Asia U-20 2023. (the-afc.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Tuan rumah Uzbekistan menjadi juara Piala Asia U-20 2023 setelah menundukkan Irak dengan skor 1-0 pada pertandingan final di Stadion Bunyodkor, Tashkent, Sabtu, 18 Maret 2023.

Gol semata wayang pada laga itu dibukukan melalui eksekusi penalti Umarali Rahmonaliev pada menit ke-72, demikian dilansir laman resmi AFC. Ini merupakan gelar juara perdana pada Piala Asia U-20 bagi Uzbekistan, setelah sebelumnya pencapaian terbaik negara Asia Tengah itu adalah peringkat kedua pada edisi 2008.

Kemenangan ini juga membawa Uzbekistan menyamai rekor Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, dan Irak, sebagai negara-negara yang telah memenangi gelar Piala Asia di level usia U-17, U-20, dan U-23. Uzbekistan juga akan mengikuti Piala Dunia U-20 di Indonesia Mei mendatang sebagai juara level benua.

Kedua negara finalis ini merupakan rival Indonesia pada fase grup Piala Asia U-20 2023. Irak menjadi lawan pertama timnas U-20 Indonesia yang kemudian harus mengakui keunggulan negara Teluk itu dengan skor 0-2, sedangkan Uzbekistan menjadi lawan terakhir Garuda Muda di Grup A dengan pertandingan yang berakhir imbang 0-0.

Laporan Pertandingan

Secara umum, Uzbekistan kalah penguasaan bola dari Irak sepanjang pertandingan. Uzbekistan hanya mencatatkan 43,4 persen penguasaan bola, sedangkan Irak mengukir catatan 56,6 persen penguasaan bola. Untuk catatan tembakan, Uzbekistan membukukan 12 tembakan, unggul atas Irak yang hanya mencatatkan sembilan tembakan. Namun kedua tim memiliki koleksi yang sama untuk tembakan ke gawang, yakni empat.

Advertising
Advertising

Peluang pertama pada laga ini dimiliki oleh tuan rumah Uzbekistan melalui Asadbek Jurboev yang memiliki tiga kesempatan untuk membuka keunggulan dalam 25 menit pertama, namun ketiga-tiganya gagal berbuah menjadi gol. Sundulan yang melambung di atas mistar gawang Irak pada menit kelima, diikuti kegagalan lainnya sembilan menit kemudian. Jurboev kemudian mencoba menyambar bola mendatar kiriman Makhmudjon Makhamadjonov namun sentuhannya belum mampu merepotkan kiper Irak.

Irak jarang mengancam pada babak pertama yang didominasi tuan rumah. Tendangan bebas Abdulrazzaq Qasim melambung ke atas mistar gawang Uzbekistan, sedangkan kiper Otobek Boymurodov mampu dua kali menggagalkan sepakan jarak dekat Ali Jasim.

Permainan Irak mulai membaik pada babak kedua. Jasim mengirim umpan terobosan ke arah pergerakan Abdulqader Ayoob, namun kiper Uzbekistan mampu bergerak cepat untuk memblok upaya tersebut.

Uzbekistan mencoba membalas. Bola panjang kiriman Nodirbek Abdularrazzakov tertuju kepada Abbosbek Fayzullaev ke kotak penalti. Sajjad Mohammed kemudian melakukan pelanggaran terhadap pemain sayap itu di kotak terlarang, yang membuat wasit menghadiahi penalti kepada Uzbekistan. Kapten Rahmonaliev tidak melakukan kegagalan saat mengeksekusi penalti tersebut.

Pada fase akhir pertandingan, kedua tim masih saling berjual-beli serangan. Kiper Irak Hussein Hasan dapat menggagalkan upaya Abdurrazzokov dan Jakhongir Uruzov nyaris mencetak gol bunuh diri. Namun Uzbekistan mampu mempertahankan keunggulan tipis sampai peluit panjang berbunyi.

Pilihan Editor: Daftar 13 Pemain Bintang yang Pernah Tampil di Piala Dunia U-20, Termasuk Messi dan Haaland

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

2 jam lalu

Jadwal Final Piala Asia U-23 2024: Jepang vs Uzbekistan Malam Ini, Timur Kapadze Optimistis Bawa Timnya Juara

Duel timnas Jepang U-23 vs Uzbekistan U-23 pada final Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung Jumat malam ini, mulai 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

5 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap satu hal yang menjadi faktor kunci kemenangan Irak.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

6 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Irak, Shin Tae-yong Nilai Timnya Layak Dapat Pujian atas Hasil di Piala Asia U-23 2024

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, menilai para pemainnya pantas mendapatkan pujian atas hasil selama Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

16 jam lalu

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Ali Jasim penyerang timnas Irak yang saat ini menjadi top skor sementara di Piala Asia U-23 2024, patut diwaspadai pemain timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

18 jam lalu

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Hussein Hasan, Kiper Andalan Irak yang Jadi Benteng Terakhir Melawan Timnas U-23 Indonesia

19 jam lalu

Profil Hussein Hasan, Kiper Andalan Irak yang Jadi Benteng Terakhir Melawan Timnas U-23 Indonesia

Hussein Hasan yang menjadi kiper andalan Irak di Piala Asia U-23 2024, diperkirakan bakal dimainkan saat menghadapi timnas U-23 Indonesia malam ini.

Baca Selengkapnya

3 Pemain Irak yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

3 Pemain Irak yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Beberapa pemain Irak yang harus diwaspadai Timnas U-23 Indonesia merupakan top skor dan membela klub Eropa.

Baca Selengkapnya

Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Malam Ini, Pemain Irak Sebut Timnas Indonesia U-23 Sangat Kuat

1 hari lalu

Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Malam Ini, Pemain Irak Sebut Timnas Indonesia U-23 Sangat Kuat

Pemain timnas Irak U-23 Muntadher Mohammed memuji timnas Indonesia U-23 menjelang laga perebutan tempat ketiga di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Main Malam Ini, Pelatih Irak Puji Performa Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Main Malam Ini, Pelatih Irak Puji Performa Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024

Pelatih timnas Irak U-23 Radhi Shenaishil memuji performa timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Duel timnas U-23 Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan digelar Kamis malam WIB, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya