Liga 1: Matheus Pato Tampil Tajam, Kontraknya Diperpanjang Borneo FC hingga 2026

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 20 Maret 2023 13:01 WIB

Selebrasi pemain Borneo FC, Matheus Pato. Twitter/BorneoSMR

TEMPO.CO, Jakarta - Manajemen Borneo FC memutuskan untuk memperpanjang kontrak penyerang asal Brasil Matheus Pato selama dua tahun, yakni hingga musim kompetisi Liga 1 2025/2026.

Keputusan tersebut diambil karena pemain yang direkrut Borneo FC menjelang kompetisi Liga 1 musim ini dinilai terus menunjukkan kualitasnya sebagai penyerang.

Hingga saat ini, Pato telah mengoleksi 20 gol dan berada di puncak top skor pencetak gol sementara bersama penyerang Persib Bandung David da Silva.

Presiden Borneo FC Nabil Husein mengungkapkan keinginannya agar Pato bisa terus bertahan di Samarinda dan meyakini jika pemain tersebut akan terus mencetak gol untuk klub.

"Kami yakin Pato bertanggung jawab dengan perpanjangan kontrak ini dan terus mencetak gol untuk tim Pesut Etam," kata Nabil Husein dalam keterangan resminya, Senin.

Advertising
Advertising

Nabil menyebut tidak menemui kendala selama negosiasi perpanjangan kontrak meskipun Pato juga menjadi incaran beberapa klub.

"Kami bersyukur semua berjalan lancar karena Pato memang berniat untuk bertahan di Samarinda meski saat ini dia menjadi incaran sejumlah klub luar seperti China dan Korea," kata dia.

Nabil menambahkan, Pato sempat bercerita bahwa kondisi di dalam tim maupun lingkungan Borneo FC menjadi salah satu alasan yang membuatnya antusias untuk bertahan di Samarinda.

"Saya sempat berucap ke Pato, pembicaraan perpanjangan kontrak biasanya baru dilakukan menjelang kompetisi berakhir. Tetapi untuk Pato sudah dilakukan setengah musim kompetisi," katanya.

Secara pribadi Nabil pun merasa senang dengan sikap yang ditunjukkan Pato selama bergabung di Borneo FC.

"Kami melihat pemain ini disiplin dan selalu menunjukkan perilaku baik dalam kegiatan sehari-hari bersama Borneo FC," katanya.

Disinggung mengenai nominal kontrak, Nabil enggan menyebutkan secara pasti dan hanya menjelaskan jika keputusan tersebut dilakukan demi Samarinda dan Borneo FC.

"Nilainya cukup fantastis tapi semua demi Samarinda demi Borneo FC, semua kita jalani," kata dia.

Pilihan Editor: Pihak yang Menolak Kedatangan Israel di Piala Dunia U-20

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.


Berita terkait

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

1 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

2 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

2 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

2 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

4 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

4 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

6 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

6 hari lalu

Hasil Liga 1: PSIS Semarang Jaga Peluang ke Championship Series, Persita Tangerang Kalahkan Persis Solo

PSIS Semarang menjaga asa lolos Championship Series seusai mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 3-0 pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

6 hari lalu

Rekap Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1: Persib Bandung Menang, Arema FC Kalahkan PSM Makassar 3-2

Arema FC berhasil memetik kemenangan dramatis saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1.

Baca Selengkapnya