Jadwal Drawing Piala Dunia U-20 Batal, PSSI Sempat Lobi Gubernur Wayan Koster tapi Mentah

Senin, 27 Maret 2023 00:23 WIB

Exco PSSI Arya Sinulingga dalam konferensi pers perkembangan drawing Piala Dunia U-20 2023 di GBK Arena, Minggu, 26 Maret 2023. PSSI

TEMPO.CO, Jakarta - Agenda pengundian fase grup Piala Dunia U-20 2023 di Bali resmi batal. Penolakan dua daerah penyelenggara, Bali dan Jawa Tengah, terhadap keikutsertaan Israel disinyalir menjadi penyebab FIFA menunda jadwal drawing turnamen yang seharusnya berlangsung pada 31 Maret 2023.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, mengakui bahwa pihaknya sudah sempat melobi Gubernur Bali I Wayan Koster. Politikus PDI Perjuangan tersebut menjadi salah satu penolak kehadiran timnas U-20 Israel dalam Piala Dunia U-20 2023.

Surat penolakan yang ditandatangani I Wayan Koster ditujukan ke Menteri Pemuda dan Olahraga pada 14 Maret 2023. PSSI, kata Arya, mengaku sudah melobi agar Koster melunak mengingat terdapat jeda waktu dari surat penolakan dan keputusan pembatalan agenda pengundian dari FIFA.

Akan tetapi, I Wayan Koster mementahkan lobi tersebut. Ia bersikeras menolak agenda pengundian Piala Dunia U-20 di Bali. "Kami sudah komunikasi dengan Gubernur Bali. Pemerintah Bali tetap di posisi mereka," ucap Arya pada sesi jumpa pers di Jakarta, Ahad, 26 Maret 2023.

"PSSI menghargai itu. PSSI dalam posisi penyelenggara. Mereka menolak kehadiran dan drawing. Kami susah enggak bisa untuk meminta tetap bisa di sana," ujar Arya menambahkan.

Advertising
Advertising

Adapun dalam keterangannya disebut Pemerintah Provinsi Bali memberikan goverment guaranty saat bersepakat menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Karena ada penolakan terhadap peserta turnamen yang dilakukan, Arya menilai keputusan FIFA membatalkan agenda pembagian grup terbilang wajar.

Ia pun merasa bingung dengan penolakan dari Bali terkait kehadiran Israel yang bisa dianggap dibuat secara mendadak dan sepihak. Pasalnya, timnas U-20 Israel sudah memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-20 usai melewati babak kualifikasi sejak Juni 2022. "Kami juga enggak tau kenapa baru sekarang. Penolakannya baru sekarang. Sebelumnya enggak ramai. Tapi kita harus hadapi semua yang ada," ujar Arya.

Isi Surat Penolakan Koster

Gubernur Bali I Wayan Koster. sudah melayangkan surat resmi kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) yang berisi penolakan timnas Israel di Piala Dunia U-20.

"Berkenaan dengan keikutsertaan tim dari negara Israel, kami menyampaikan sudut pandang bahwa kebijakan politik Israel terhadap Palestina yang tidak sesuai dengan kebijakan politik Pemerintahan Republik Indonesia, yang sampai saat ini masih menjadi masalah serius politik regional, serta tidak adanya hubungan diplomatik antara Pemerintah Republik Indonesia dan Pemerintah Israel," demikian isi surat bernomor T.00.426/11470/SEKRET itu.

"Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon agar Bapak Menteri mengambil kebijakan untuk melarang tim dari negara Israel ikut bertanding di Provinsi Bali. Kami Pemerintah Provinsi Bali menyatakan menolak keikutsertaan tim dari negara Israel untuk bertanding di Provinsi Bali."

SKOR.ID

Pilihan Editor: 11 Penolak Timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023, Dari Parpol, Ormas hingga Gubernur

Berita terkait

Profil Eliano Reijnders, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Maluku dan Adik Pemain AC Milan

15 jam lalu

Profil Eliano Reijnders, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Maluku dan Adik Pemain AC Milan

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia Eliano Reijnders bisa bermain di berbagai posisi.

Baca Selengkapnya

Profil Mees Hilgers, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Keturunan Manado

18 jam lalu

Profil Mees Hilgers, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Keturunan Manado

Mees Hilgers berbicara mengenai keluarga hingga makanan Indonesia favoritnya.

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

1 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Melalui akun Instagramnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengunggah jabat tangan dengan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Naturalisasi berlanjut?

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Bilang PSSI Butuh Rp 800 Miliar untuk Program Timnas Indonesia, Duitnya Dari Mana Saja?

1 hari lalu

Erick Thohir Bilang PSSI Butuh Rp 800 Miliar untuk Program Timnas Indonesia, Duitnya Dari Mana Saja?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menilai bahwa Timnas Indonesia semua kelompok umur, termasuk putri, memerlukan dana besar. Terbaru, rangkul ExtraJoss.

Baca Selengkapnya

Menyorot Erick Thohir: Mengecek Rumput GBK, Liga 2, hingga PHK Massal di PSSI

3 hari lalu

Menyorot Erick Thohir: Mengecek Rumput GBK, Liga 2, hingga PHK Massal di PSSI

Erick Thohir akan meninjau kesiapan Stadion Utama GBK yang menjadi venue laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia

Baca Selengkapnya

PHK Massal di PSSI: Alasan Erick Thohir dan Karyawan Divisi yang Kena Pemecatan

3 hari lalu

PHK Massal di PSSI: Alasan Erick Thohir dan Karyawan Divisi yang Kena Pemecatan

PSSI memecat 43 karyawan

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Bakal Cek Kondisi Rumput SUGBK Usai Dipakai Misa Kudus yang Dipimpin Paus Fransiskus

4 hari lalu

Erick Thohir Bakal Cek Kondisi Rumput SUGBK Usai Dipakai Misa Kudus yang Dipimpin Paus Fransiskus

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan pantia penyelenggara Misa Kudus yang dipimpin Paus Fransiskus jamin kondisi rumput SUGBK tak akan terganggu.

Baca Selengkapnya

PSSI akan Jamin Keamanan Pemain Timnas Indonesia Menyusul Insiden Hilangnya Tas Dimas Drajad

4 hari lalu

PSSI akan Jamin Keamanan Pemain Timnas Indonesia Menyusul Insiden Hilangnya Tas Dimas Drajad

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berjanji akan menjamin keamanan para pemain Timnas Indonesia menyusul insiden hilangnya tas Dimas Drajad.

Baca Selengkapnya

Soal PHK Massal PSSI, Erick Thohir: Kami Lagi Bersih-bersih

4 hari lalu

Soal PHK Massal PSSI, Erick Thohir: Kami Lagi Bersih-bersih

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyinggung adaya karyawan lama federasi yang menyalahgunakan aset federasi untuk kepentingan pribadi.

Baca Selengkapnya

Liga 2 2024-2025 Resmi Bergulir Mulai 7 September, Pemain U-21 Timnas Indonesia Wajib Main

4 hari lalu

Liga 2 2024-2025 Resmi Bergulir Mulai 7 September, Pemain U-21 Timnas Indonesia Wajib Main

Duel Persibo Bojonegoro vs Gresik United Jadi Laga Pembuka Liga 2 2024-2025.

Baca Selengkapnya