Liga Champions: Toni Kroos dan Vinicius Junior Bisa Perkuat Real Madrid Lawan Chelsea

Reporter

Editor

Sapto Yunus

Minggu, 16 April 2023 19:34 WIB

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior melakukan selebrasi bersama Toni Kroos usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam Perempat Final Liga Champions Quarter Pertama di Estadio Alfredo Di Stefano, Madrid, Spanyol, 6 April 2021. REUTERS/Susana Vera

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang Real Madrid Toni Kroos dan pemain sayap Vinicius Junior akan tersedia untuk lawatan ke Chelsea dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions pada Rabu dini hari WIB, 19 April 2023. Keduanya absen saat Real Madrid mengalahkan tuan rumah Cadiz 2-0 di Liga Spanyol pada hari Sabtu.

Mantan pemain internasional Jerman, Kroos, dan pemain internasional Brasil, Vinicius, yang merupakan pemain Real Madrid paling berpengaruh musim ini, tidak dimainkan dalam pertandingan melawan Cadiz untuk pemulihan cedera otot kaki.

"Mereka tidak bisa bermain hari ini karena keduanya punya masalah kecil," kata manajer Los Blancos, Carlo Ancelotti, kepada wartawan, Sabtu. "Mereka berlatih secara terpisah hari ini tetapi besok mereka akan berlatih seperti biasa dan baik-baik saja untuk hari Selasa (Rabu dini hari WIB).”

Real Madrid mengalahkan Cadiz melalui gol Nacho pada menit ke-72 dan Marco Asensio empat menit kemudian. Dengan kemenangan itu, Madrid berada di urutan kedua di klasemen La Liga dengan 62 poin, 10 poin di bawah pemimpin klasemen Barcelona, yang memiliki satu pertandingan lebih banyak.

Tim asuhan Ancelotti akan menghadapi Chelsea di Stamford Bridge setelah mengalahkan klub London itu dengan skor 2-0 pada leg pertama di Santiago Bernabeu pada Rabu pekan lalu.

Advertising
Advertising

REUTERS

Pilihan editor: Jadi Top Skor Liga 1 2022-2023, Matheus Pato dari Borneo FC Buktikan Lebih Unggul Dibanding David da Silva dari Persib

Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Lenny Kravitz Akan Meriahkan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

19 jam lalu

Lenny Kravitz Akan Meriahkan Final Liga Champions 2023-2024 yang Pertemukan Dortmund dan Real Madrid

Final Liga Champions, yang mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid, akan dimeriahkan penampilan bintang rock legendaris Lenny Kravitz.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

23 jam lalu

Final Liga Champions: Ini 3 Pemain Bintang yang Pernah Bersinar di Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan berhadapan di final Liga Champions 2023-2024. Ini 3 pemain bintang yang pernah berperan besar di kedua klub.

Baca Selengkapnya

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

1 hari lalu

Mengenal Joel Matip yang akan Hengkang dari Liverpool

Bek Liverpool Joel Matip akan hengkang dari Liverpool setelah delapan tahun bermarkas di Anfield

Baca Selengkapnya

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

1 hari lalu

Kepergian Jurgen Klopp dari Liverpool dan Warisannya di Anfield

Bagaimana Jurgen Klopp menjadi begitu berpengaruh untuk pendukung Liverpool dan Kota Merseyside?

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

2 hari lalu

Daftar Trofi Carlo Ancelotti, Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak dalam Sejarah

Carlo Ancelotti menjadi satu-satunya pelatih yang memenangkan Liga Champions sebanyak empat kali. Simak capaian selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

2 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Liga Champions 2024-2025 Pakai Format Baru, Ini Daftar 29 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Utama

3 hari lalu

Liga Champions 2024-2025 Pakai Format Baru, Ini Daftar 29 Tim yang Sudah Lolos ke Babak Utama

Kompetisi sepak bola antarklub kasta tertinggi di Eropa musim depan, Liga Champions 2024-2025, akan memakai format baru.

Baca Selengkapnya

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

3 hari lalu

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

3 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Baca Selengkapnya