Kata Indra Sjafri Usai Timnas U-22 Indonesia Pastikan Lolos ke Final SEA Games 2023

Reporter

Sabtu, 13 Mei 2023 20:49 WIB

Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, memberikan keterangan menjelang laga semifinal SEA Games 2023 melawan Vietnam, didampingi kapten Rizky Ridho. Foto : Tim Media PSSI.

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-22 Indonesia memastikan lolos ke final SEA Games 2023 setelah menang dramatis atas Vietnam dengan skor 3-2, Sabtu, 13 Mei 2023, di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja.

Muhammad Taufany Muslihuddin yang masuk di awal babak kedua menggantikan Ananda Raehan, mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-97.

Di laga ini, Indonesia unggul lebih dulu pada menit ke-10 melalui Komang Teguh Trisnanda. Vietnam kemudian menyamakan kedudukan melalui Nguyen Van Tung pada menit ke-36. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Saat laga kembali di lanjutkan, memasuki menit ke-53, Muhammad Ferrari membawa Indonesia kembali unggul. Di saat unggul 2-1, Pratama Arhan mendapatkan kartu kuning kedua sehingga harus meninggalkan lapangan pada menit ke-60.

Dalam situasi tertinggal jumlah pemain, Bagas Kaffa melakukan kesalahan dalam mengantisipasi serangan dari pemain Vietnam sehingga terjadi gol bunuh diri yang membuat kedudukan menjadi imbang 2-2.

Advertising
Advertising

Para pemain Vietnam bermain ngotot menggempur pertahanan Indonesia. Sejumlah aksi penyelamatan dilakukan kiper Ernando Ari Sutaryadi.

Saat pertandingan seperti hampir berakhir imbang, Taufany berhasil mencetak gol ke gawang Vietnam. Dia bergerak dari lini tengah melewati satu pemain Vietnam, lalu mengoper bola ke Marselino Ferdinan yang diteruskan ke Fajar Fathur Rahman.

Taufany tidak berhenti, dia terus berlari ke arah depan gawang hingga akhirnya mendapat bola liar dari sepakan Fajar Fathur Rahman yang diblok bek lawan. Dia lantas melepaskan tendangan mendatar ke pojok kiri bawah kanan gawang Vietnam.

Pelatih timnas U-22 Indonesia, Infra Sjafri, mengucapkan syukur skuad asuhannya berhasil lolos ke final SEA Games Kamboja.

"Saya pikir ini pertandingan yang ketat dari menit pertama sampai terakhir dan kami sempat main dengan 10 orang tapi alhamdulillah bisa memenangkan pertandingan," ujarnya usai laga, dikutip dari rilis yang dibagikan tim media PSSI.

Dalam kesempatan itu, Indra juga mengapresiasi pelatih Vietnam. "Perbedaan cara bermain yang ditunjukkan Vietnam sekarang jauh lebih smooth dan tidak seperti yang sebelumnya terjadi," kata dia.

Di final SEA Games 2023 yang akan berlangsung pada Selasa, 16 Mei 2023, timnas U-22 Indonesia akan menghadapi pemenang antara Thailand dan Myanmar yang bertanding di babak semifinal pada Sabtu malam.

Pilihan Editor: Timnas U-22 Indonesia Singkirkan Vietnam 3-2 di Semifinal SEA Games 2023, Lolos ke Final Kedelapan Kalinya

Berita terkait

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

2 jam lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

3 jam lalu

Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

4 jam lalu

Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

6 jam lalu

Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

7 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

9 jam lalu

Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

10 jam lalu

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

12 jam lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

20 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

1 hari lalu

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

Aktor Haykal Kamil berpesan kepada Timnas U-23 untuk menjaga mental mereka menjelang pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia vs Irak

Baca Selengkapnya