PSSI akan Umumkan Tiket Timnas Indonesia vs Palestina pada 5 Juni 2023

Rabu, 31 Mei 2023 05:12 WIB

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di di Lapangan BRI BRILiaN Stadium, Jakarta, Selasa, 30 Mei 2023. TEMPO/Randy

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia akan melakoni dua pertandingan dalam agenda FIFA Matchday Juni 2023, salah satunya menghadapi timnas Palestina. Laga tersebut bakal berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14 Juni 2023.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berencana mengumumkan tiket timnas Indonesia vs Palestina pada 5 Juni 2023. Namun dia akan mengecek kesiapan stadion terlebih dahulu.

"Saya rencana tanggal 5 Juni, itu ke Surabaya ngecek lapangan dulu. Jangan sampai kami rilis tiket tahu-tahu lapangan tidak siap," ujar dia saat ditemui di Lapangan BRI BRILiaN Stadium, Jakarta, Selasa, 30 Mei 2023.

"Saya tahu itu (lapangan) bekas persiapan (Piala Dunia) U-20 tapi saya ingin pastikan. Baru kami umumkan di Surabaya tanggal 5 Juni nanti," kata Erick menambahkan.

Sebelumnya, PSSI telah lebih dulu mengumumkan tiket timnas Indonesia vs Argentina yang merupakan agenda kedua dalam FIFA Matchday kali ini. Duel kontra La Albiceleste bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 19 Juni 2023.

Advertising
Advertising

Harga tiket timnas Indonesia vs Argentina dibanderol mulai dari Rp 600 ribu untuk kategori 3, hingga yang termahal ada di angka Rp 4,250 juta untuk kategori VIP Barat dan Timur. Penjualan tiket akan dilakukan secara online mulai 5-7 Juni 2023.

Erick ingin memanfaatkan agenda FIFA Matchday untuk menggelar dua jenis pertandingan. Pertama untuk meningkatkan rangking timnas Indonesia dan kedua untuk mengasah mental pemain sekaligus mengkomersialisasikan PSSI dengan menghadapi tim nasional selevel Argentina.

Pria yang menjabat juga sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu telah berkomunikasi dengan fedrerasi sepak bola Brasil hingga Portugal untuk membahas kemungkinan bertanding melawan pasukan Merah Putih pada tahun depan.

"Saya sudah kontak dan dapat respon positif dari Maroko, Brasil, Portugal, Rusia, tapi kami hanya bisa pilih satu lawan setiap tahun. Kalau kami melawan tim kayak mereka terus, kapan Indonesia naik rangkingnya," kata dia dalam sesi konferensi pers di ruang VIP Barat SUGBK, Senayan, Jakarta, Rabu, 24 Mei 2023.

Pilihan Editor: Kata 5 Legenda Bola Dunia, Termasuk Materazzi dan Roberto Carlos, Saat Memotivasi Calon Pemain Timnas U-16 Indonesia

Berita terkait

Jelang Duel Indonesia vs Guinea, Pelatih Kaba Diawara Fokus Benahi Mental dan Fisik

7 jam lalu

Jelang Duel Indonesia vs Guinea, Pelatih Kaba Diawara Fokus Benahi Mental dan Fisik

Pelatih Timnas U-23 Guinea, Kaba Diawara, mengaku para pemainnya sudah siap untuk menghadapi Indonesia pada laga play-off Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Menjelang Timnas Indonesia Vs Guinea U-23, Pertandingan Tertutup hingga Menjaga Kebugaran

17 jam lalu

Menjelang Timnas Indonesia Vs Guinea U-23, Pertandingan Tertutup hingga Menjaga Kebugaran

Timnas Indonesia memperjuangkan peluang terakhir bertanding melawan Guinea di babak play-off pada Kamis, 9 Mei 2024 untuk lolos ke Olimpiade Paris

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Pelatih Kaba Diawara Memilih Berhati-hati

17 jam lalu

Jelang Laga Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Pelatih Kaba Diawara Memilih Berhati-hati

Laga Indonesia vs Guinea akan tersaji pada playoff cabang olahraga sepak bola Olimpiade Paris 2024. Kaba Diawara menilai Indonesia tim terorganisasi.

Baca Selengkapnya

Di Manakah Letak Guinea? Negara yang akan Melawan Indonesia Perebutkan Satu Tiket Olimpiade Paris 2024

18 jam lalu

Di Manakah Letak Guinea? Negara yang akan Melawan Indonesia Perebutkan Satu Tiket Olimpiade Paris 2024

Guinea merupakan sebuah negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam, dikenal karena kekayaan sumber daya alamnya yang melimpah.

Baca Selengkapnya

Menpora Masih Optimistis Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

18 jam lalu

Menpora Masih Optimistis Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo masih optimistis bahwa Timnas Indonesia U-23 bisa mengalahkan Guinea dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Waskita Karya jadi Anak Usaha Hutama Karya per September 2024, Begini Penjelasan Stafsus Erick Thohir

20 jam lalu

Waskita Karya jadi Anak Usaha Hutama Karya per September 2024, Begini Penjelasan Stafsus Erick Thohir

Stafsus Menteri BUMN Arya Sinulingga berharap konsolidasi PT Waskita Karya (Persero) Tbk. dengan PT Hutama Karya (HK) akan rampung per September 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Roberto Mancini, yang Memuji 4 Pemain Timnas Indonesia U-23

1 hari lalu

Mengenal Roberto Mancini, yang Memuji 4 Pemain Timnas Indonesia U-23

Pelatih timnas Arab Saudi, Roberto Mancini memuji empat pemain timnas U-23 Indonesia yang dinilainya memiliki kualitas untuk bermain di Liga Serie B

Baca Selengkapnya

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

1 hari lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Alfeandra Dewangga Tiba di Paris, Langsung Ikut Latihan Bersama Timnas U-23 Indonesia

1 hari lalu

Alfeandra Dewangga Tiba di Paris, Langsung Ikut Latihan Bersama Timnas U-23 Indonesia

Alfeandra Dewangga mengungkapkan kondisi terkini usai bergabung dengan skuad Timnas U-23 Indonesia di Paris.

Baca Selengkapnya

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Simak Rekor Shin Tae-yong Lawan Tim-tim dari Afrika

1 hari lalu

Jelang Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024, Simak Rekor Shin Tae-yong Lawan Tim-tim dari Afrika

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Guinea akan tersaji pada playoff cabang olahraga sepak bola Olimpiade Paris 2024. Shin Tae-yong punya rekor bagus.

Baca Selengkapnya