Gaya Eric Abidal ketika Membakar Semangat Pemain Timnas U-16 di Stadion Madya GBK

Reporter

Antara

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 2 Juni 2023 08:39 WIB

Eric Abidal (baju merah) saat bersama pemain U-16 yang dilatihnya dalama acara puncak BRImo Future Garuda, FOURFEO Mini Tournament, di Stadion Madya GBK, Kamis, 1 Juni 2023. (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)

TEMPO.CO, Jakarta - Legenda sepak bola Prancis, Eric Abidal, membakar semangat para pemain Timnas U-16 Indonesia dengan mengatakan bahwa mereka bisa bermain di kompetisi Eropa.

Hal itu disampaikan Eric Abidal dalam acara puncak BRImo Future Garuda, FOURFEO Mini Tournament yang diselenggarakan di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Kamis, 1 Juni 2023.

Selain Eric, kegiatan tersebut juga dihadiri tiga legenda lain yaitu Juan Sebastian Veron (Argentina), Roberto Carlos (Brasil), dan Karagounis Giorgos (Yunani).

Keempat legenda sepak bola itu kemudian melatih langsung pemain-pemain U16 Indonesia yang terbagi menjadi empat tim, yaitu tim putih (Abidal), tim kuning (Karagounis), tim biru (Veron), dan tim merah marun (Roberto Carlos).

Selain melatih, keempat legenda itu juga berkesempatan bermain sepak bola di Stadion Madya GBK dalam tajuk fun match.

Advertising
Advertising

Sedangkan untuk mengejar impian bermain di Eropa, Abidal pun meminta para pemain U-16 untuk tetap semangat dan memanfaatkan kegiatan tersebut sebagai bekal awal sebelum terbang ke benua Eropa.

“Kalian bisa pergi ke Eropa dan bermain setelah melewati usia 18 tahun. Jadi tujuannya adalah kita mulai dari sekarang untuk dua sampai tiga tahun lagi, umur 18, setelah itu dalam waktu dua atau tiga tahun kalian mentas (di Eropa),” kata Abidal kepada tim putih, tim yang dilatihnya.

Ada setidaknya 50 pemain U-16 yang mengikuti serangkaian acara yang digelar selama empat hari, sejak 29 Mei hingga 1 Juni. Program tersebut menjadi bagian proses seleksi untuk mengikuti pelatihan selanjutnya di Aspire Academy, Doha, Qatar selama beberapa bulan ke depan.

Saat membakar semangat para pemain muda, Abidal juga menekankan dua hal kepada para pemain muda Indonesia. Mantan pemain Barcelona dan Timnas Prancis itu meminta harus selalu mempunyai harapan atau semangat yang kuat dan juga sikap yang baik.

“Tapi yang paling utama adalah kalian punya harapan semangat karena hanya Tuhan yang tahu. Memang Tuhan yang menentukan tapi kita sebagai manusia harus berusaha. Jadi tujuan utama kami di sini adalah mendidik kalian serta bagaimana kalian memiliki attitude dan perilaku yang baik,” kata mantan pesepak bola yang kini berusia 43 tahun itu.

Pemain Timnas U-16, Arkhan Kaka, merupakan salah satu pemain yang berada dalam tim yang dilatih Eric Abidal. Ia senang dapat dilatih langsung oleh Abidal, terlebih sang mantan pemain pesepak bola asal Prancis itu merupakan idolanya.

“Rasanya senang sih pastinya, bangga juga. Banyak ilmu belajar, kita semua pemain pasti merasakan hal yang sama. Pasti ke depannya ini jadi modal kita untuk lebih baik,” katanya.

“Idolain Abidal. Karena beliau membuat pemain jadi termotivasi, kerja keras dan attitude-nya bagus. Agamanya juga kuat,” kata Arkhan Kaka.

Pilihan Editor: Prabowo Subianto Sambangi Pemain Muda Indonesia yang Berlatih di Aspire Academy Qatar

Berita terkait

Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

1 jam lalu

Simak Kabar Terkini Proses Naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven dan Calvin Verdonk

Angota Exco PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan kabar terkini soal proses naturalisasi Maarten Paes, Jens Raven, dan Calvin Verdonk.

Baca Selengkapnya

PSSI Bicara Target Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23 2024

3 jam lalu

PSSI Bicara Target Baru Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Usai Piala Asia U-23 2024

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga mengatakan pencapaian Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024 akan menjadi landasan penentuan targetnya ke depan.

Baca Selengkapnya

PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

3 jam lalu

PSSI Diminta Tak Bergantung ke Diaspora Usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Mohamad Kusnaeni nilai talenta diaspora sebaiknya dijadikan pelengkap, yang utama pembinaan pemain muda untuk membangun Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

5 jam lalu

Erick Thohir Targetkan Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade 2028

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut Timnas U-23 Indonesia diperkuat generasi emas yang bisa membawa Skuad Garuda terbang lebih tinggi lagi.

Baca Selengkapnya

PSSI Tetap Siapkan Bonus untuk Timnas U-23 Meski Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

14 jam lalu

PSSI Tetap Siapkan Bonus untuk Timnas U-23 Meski Gagal Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Timnas U-23 Indonesia sebelumnya berhasil melewati target yang ditetapkan PSSI di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

3 hari lalu

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

Gencar memperkuat timnas Indonesia melalui naturalisasi. Sudah berapa pemain naturalisasi di era Shin tae-yong dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir?

Baca Selengkapnya

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

6 hari lalu

Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

6 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Anak Kedua Seleksi Timnas U-16, Darius Sinathrya: Apapun Hasilnya Tetap Bangga

8 hari lalu

Anak Kedua Seleksi Timnas U-16, Darius Sinathrya: Apapun Hasilnya Tetap Bangga

Anak kedua Darius Sinathrya dan Donna Agnesia, Diego memenuhi panggilan seleksi Timnas Indonesia U-16 di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

9 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya