Liga 1: Leonardo Medina Minta Pemain Persis Solo Harus Lebih Kuat dalam Bertahan Hadapi PSS Sleman

Reporter

Jumat, 7 Juli 2023 11:32 WIB

Pelatih Persis Solo Leonardo Medina. Doc. PT LIB.

TEMPO.CO, Jakarta - Persis Solo akan menjalani laga pekan kedua BRI Liga 1 2023/24 dengan bertandang ke markas PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat, 7 Juli 2023. Pertandingan akan dimulai pada pukul 15.00 WIB.

Menghadapi Super Elang Jawa, Persis Solo bertekad menebus kekalahan di pekan pertama lalu. Laskar Sambernyawa harus menelan kekalahan dari sang tamu, Persebaya Surabaya, meski bermain di hadapan publik sendiri di Stadion Manahan Solo. Sempat unggul 2-1, Laskar Sambernyawa harus gigit jari dengan kekalahan 2-3.

Tidak heran apabila laga kedua di kandang PSS Sleman, pelatih Persis Solo Leonardo Medina meminta anak asuhnya untuk bangkit. Hanya hasil positif yang dapat membuat kepercayaan diri tim Persis kembali dan bersaing dengan tim-tim mapan di Liga 1.

“Kami harus bekerja keras karena kami memulai kompetisi dengan kekalahan di laga pertama dan sekarang bagaimana usaha kami untuk dapat berkembang lagi. Kami sudah melakukan evaluasi beberapa kekurangan tim dari laga sebelumnya,” kata Medina pada sesi jumpa pers di Stadion Maguwoharjo Sleman, Kamis, 6 Juli 2023.

Pelatih asal Meksiko itu berharap evaluasi yang sudah dilakukan dapat membuat timnya lebih kuat dibanding laga sebelumnya. “Di laga terakhir, kita punya banyak kesempatan untuk melihat bagaimana harus bermain di lini pertahanan. Kita kerja keras dan kuat dalam menyerang, tapi juga harus kuat di pertahanan. Laga lawan Persebaya sudah berlalu dan sekarang kita fokus penuh untuk laga lawan PSS,” ujar Medina.

Advertising
Advertising

Adapun pemain Persis Solo, Rian Miziar, memastikan dia dan rekan-rekannya akan bekerja ekstra keras di laga lawan PSS Sleman. “Untuk laga lawan PSS, kami kerja keras untuk memperbaiki yang menjadi kekuarangan tim di laga sebelumnya” ucap dia.

Menurut Rian, tim kepelatihan sudah melakukan evaluasi atas kekalahan melawan Persebaya Surabaya. “Kita menyarangkan dua gol, tapi kemasukan tiga gol. Harapannya yang terjadi di laga Persebaya tidak lagi terulang di laga lawan PSS Sleman,” ujarnya.

Pilihan Editor: Duel Arema FC vs Persib Bandung di Liga 1, Joko Susilo Pede, Luis Milla Waspada

Berita terkait

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

1 jam lalu

Prediksi Borneo FC vs Madura United di Championship Series Liga 1: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Borneo FC diprediksi akan tampil menyerang habis-habisan menghadapi Madura United di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

5 jam lalu

Bojan Hodak: Bobotoh Berperan Penting Bantu Persib Bandung lolos ke Final Championship Series Liga 1

Bojan Hodak mengatakan kehadiran suporter berperan penting dalam kemenangan Persib Bandung atas Bali United pada leg kedua semifinal Liga 1.

Baca Selengkapnya

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

5 jam lalu

Bali United Gagal Lolos ke Babak Final Championship Series Liga 1 2023-2024, Apa Kata Stefano Cugurra?

Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengomentari kekalahan timnya dari Persib Bandung di leg kedua semifinal Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

5 jam lalu

Persib Bandung Lolos ke Final Championship Series Liga 1, Bojan Hodak: Kami Pantas Lolos

Persib Bandung melaju ke babak final Championship Series Liga 1 setelah menaklukkan Bali United dengan skor 3-0. Simak komentar Bojan Hodak.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

14 jam lalu

Hasil Liga 1: Persib Bandung ke Final Championship Series Usai Kalahkan Bali United 3-0

Persib Bandung melenggang ke babak final Championship Series Liga 1 usai mengalahkan Bali United 3-0 pada leg kedua semifinal.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

22 jam lalu

Persib Bandung vs Bali United: Bojan Hodak Percaya Diri, Stefano Cugura Antisipasi Adu Penalti

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengakui mengalahkan Bali United bukanlah hal mudah. Bagaimana siasat kedua pelatih?

Baca Selengkapnya

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

1 hari lalu

Jadwal Leg 2 Semifinal Liga 1 Malam Ini: Simak Perkiraan Susunan Pemain Persib Bandung vs Bali United

Laga Persib Bandung vs Bali United akan hadir pada leg kedua semifinal babak Championship Series Liga 1 malam ini. Simak perkiraan susunan pemainnya.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

1 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

1 hari lalu

Duel Persib Bandung vs Bali United di Liga 1, Stefano Cugurra Soroti Kinerja Wasit dan VAR

Pelatih Bali United Stefano Cugurra angkat bicara soal kinerja wasit dan kehadiran VAR menjelang laga kontra Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

1 hari lalu

Persib Bandung vs Bali United, Stefano Cugurra Minta Para Pemain Waspada

Pelatih Bali United Stefano Cugurra mengingatkan para pemain untuk mewaspadai semua pemain Persib Bandung di Championship Series Liga 1.

Baca Selengkapnya