FIFA Verifikasi 7 Lapangan Latihan di Kota Solo dan Karanganyar untuk Piala Dunia U-17 2023

Selasa, 1 Agustus 2023 13:19 WIB

Tim dari FIFA dan PSSI saat melakukan pengecekan rumput di Lapangan Blulukan, Kecamatan Colomadu Kabupaten Karanganyar, Selasa, 1 Agustus 2023. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.

TEMPO.CO, Jakarta - Tim dari Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) dan PSSI melakukan pengecekan tujuh lapangan pendamping atau lapangan latihan di Solo dan Karanganyar, Jawa Tengah pada Selasa, 1 Agustus 2023. Lapangan tersebut nantinya bakal digunakan sebagai tempat latihan tim pada ajang Piala Dunia U-17 2023.

Lapangan yang akan digunakan sebagai tempat latihan atau lapangan latihan pertama yang diverifikasi adalah Lapangan Blulukan di Kecamatan Colomadu Kabupaten Karanganyar. Tim FIFA dan PSSI melakukan pengecekan rumput, mengukur luas, dan mengecek fasilitas penunjang mulai pukul 08.00 WIB secara tertutup. Setelah itu, FIFA dan PSSI menginspeksi enam lapangan di Kota Solo.

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan bahwa perwakilan FIFA dan PSSI datang ke Solo untuk memastikan arena utama Stadion Manahan Solo sudah siap untuk menggelar pertandingan Piala Dunia U-17. Selain itu, ia juga memastikan tiga lapangan pendamping ,yakni Lapangan Blulukan Karanganyar, Stadion UNS Surakarta, dan Lapangan Kampung Sewu Solo, juga sudah siap dipakai.

Empat lapangan pendukung lainnya sudah disiapkan untuk Piala Dunia U-20 sebelumnya, yakni Lapangan Banyuanyar, Stadion Sriwedari, Lapangan Sriwaru, dan Lapangan Kotabarat Solo. Sebanyak tujuh lapangan tersebut akan digunakan sebagai tempat latihan bagi tim peserta Piala Dunia U-17 yang akan melakoni pertandingan utama di Stadion Manahan Solo pada 10 November hingga 2 Desember.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pemkot Surakarta Rini Kusumandari mengatakan PSSI mengajukan tiga tambahan lapangan pendamping untuk Piala Dunia U-17 di Solo. "Sekarang sedang diinspeksi oleh FIFA dan PSSI," kata dia.

Tim FIFA dan PSSI, setelah dari Lapangan Blulukan Karanganyar, langsung menuju Lapangan Banyuanyar, Stadion UNS, Lapangan Kampung Sewu, Stadion Sriwedari, Lapangan Sriwaru, Lapangan Kotabarat. Peninjauan akan berakhir pada arena utama Stadion Manahan, Solo.

Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha Destria, sebelumnya, mengatakan terdapat tiga fokus kunjungan FIFA dalam mengecek persiapan Indonesia menggelar Piala Dunia U-17 2023. "Pertama, kesiapan venue, termasuk main venue dan lapangan-lapangan latihan," ujar Tisha.

Tisha menyampaikan FIFA juga akan memgecek kualitas venue yang berada pada pitch management atau lapangan dengan lebih spesifik soal jenis dan kondisi rumput. Poin ketiga yang menjadi perhatian FIFA terkait dengan pelayanan tim, termasuk akomodasi untuk para peserta.

Pilihan Editor: Jadwal Live Timnas U-17 Indonesia vs Barcelona Juvenil A dalam Uji Coba untuk Piala Dunia U-17 2023

Advertising
Advertising

Berita terkait

Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

11 jam lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia Menjelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia saat ini bersiap menghadapi Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

1 hari lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

1 hari lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Kongres FIFA Tetapkan Brasil Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Putri 2027

1 hari lalu

Kongres FIFA Tetapkan Brasil Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Putri 2027

FIFA menunjuk Brasil sebagai tuan rumah Piala Dunia Putri 2027 dalam Kongres ke-74 yang berlangsung di Bangkok, Thailand, Jumat, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

2 hari lalu

Profil Tanzania, Lawan Timnas Indonesia dalam Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026

Duel Timnas Indonesia vs Tanzania nanti akan menjadi pertemuan kedua mereka sepanjang sejarah. Bagaimana profil tim asal benua Afrika tersebut?

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

2 hari lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

2 hari lalu

AFC Dukung Usulan Palestina untuk Menangguhkan Keanggotaan Israel di FIFA

AFC memberikan dukungannya terhadap usulan Palestina untuk menangguhkan keanggotaan Israel dari FIFA menyusul konflik yang sedang berlangsung di Gaza.

Baca Selengkapnya

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

3 hari lalu

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Irak, Harga Termurah Rp 250.000

Simak cara beli tiket Timnas Indonesia vs Irak Juni 2024 beserta harganya.

Baca Selengkapnya

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

3 hari lalu

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Simak 22 Nama Berikut

Dari daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini, terdapat beberapa yang bermain di luar neger.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

3 hari lalu

Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Naik, Ini Penjelasan PSSI

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni ini naik signifikan dibandingkan sebelumnya pada Maret lalu.

Baca Selengkapnya