Jadwal Piala Dunia U-17 2023 Maroko vs Indonesia, Akmal Marhali: Pemain Harus Tampil Habis-habisan

Rabu, 15 November 2023 11:25 WIB

Akmal Marhali. Foto: Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat sepak bola, Akmal Marhali, masih yakin Timnas Indonesia U-17 bisa lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Menurut dia, Indonesia hanya butuh minimal seri dengan Maroko untuk bisa jaga potensi besar lolos dari fase grup dengan status menjadi satu dari empat peringkat ketiga terbaik.

"Kita seri juga sudah lolos, kan, ada empat peringkat ketiga terbaik, dalam empat peringkat ketiga terbaik itu Indonesia potensi lolos, kalau kita dapat tiga poin dari tiga kali seri, kita lolos," kata Akmal di Bekasi, Selasa, 14 November 2023.

Meski begitu, menurut Akmal, Timnas Indonesia juga harus bermain lebih baik saat lawan Maroko. Maroko bukan tim lemah karena tim tersebut diperkuat dengan pemain-pemain yang bermain di luar negaranya, seperti Juventus, Ajax Amsterdam hingga Paris Saint Germain.

Akmal mengatakan, pemain Indonesia harus tampil habis-habisan saat melawan Maroko nanti. Ia mengingatkan bahwa para pemain Indonesia tidak boleh memberikan kesempatan kepada Maroko untuk mengembangkan permainan.

"Lawan Maroko seri saja saya masih optimis asal mainnya harus habis-habisan jangan kasih celah Maroko kembangin permainan. Kalau Maroko dikasih celah kembangin permainan, selesai kita," ujar Koordinator Save Our Soccer (SOS) itu.

Advertising
Advertising

Akmal menambahkan bahwa tim asuhan Bima Sakti harus bisa memanfaatkan setiap peluang menjadi gol untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 ini. Para pemain Indonesia juga harus menikmati pertandingan dan bermain dengan performa terbaik saat melawan tim muda Singa Atlas tersebut.

"Kita harus, now or never, habis-habisan, anggap saja lawan Maroko itu partai terakhir. Kalau pun kalah dengan main yang habis-habisan, saya yakin masyarakat akan tetap bangga, karena ini buat kita sejarah, yang lain pakai kualifikasi, kita enggak, kita tanpa persiapan, kita bisa tahan imbang Ekuador dan Panama sebenarnya sudah prestasi," ujar Akmal.

Pesepak bola Timnas Indonesia Nabil Asyura (kedua kanan) dan Jehan Pahlevi (kiri) berebut bola di udara dengan pesepak bola Timnas Panama Erick Diaz (kedua kiri) dan Frederick Krug (kanan) dalam pertandingan babak penyisihan grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin, 13 November 2023. Timnas U-17 Indonesia bermain imbang 1-1 dengan Panama dalam laga kedua fase grup Piala Dunia U-17 2023. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/aww.

Timnas Indonesia U-17 bakal melakoni partai penentuan di Grup A Piala Dunia 2023. Arkhan Kaka Purwanto dan kawan-kawan akan menghadapi Maroko dalam laga terakhir di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Kamis, 16 November 2023 pada pukul 19.00 WIB.

Sementara, Garuda Asia Muda baru mengumpulkan dua angka dalam dua pertandingan. Mereka bermain imbang dengan skor identik 1-1 saat melawan Panama maupun Ekuador dalam laga Grup A Piala Dunia U-17 2023. Jika menang lawan Maroko nanti, Indonesia akan lolos ke babak fase gugur dengan status bisa juara grup atau runner up.

Namun, jika seri melawan Maroko, Indonesia juga masih bisa lolos ke babak 16 besar dengan raihan tiga angka dari tiga pertandingan asalkan Panama kalah dari Ekuador sehingga Garuda Muda bisa menempati peringkat ketiga dan dapat bersaing menjadi empat peringkat ketiga terbaik dengan negara di grup lain.

Pilihan Editor: Jadwal Piala Dunia U-17 2023 Maroko vs Indonesia, Ji Da Bin Siap tapi Memilih Waspada

Berita terkait

Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

4 hari lalu

Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

Tahun ini, jumlah kuota beasiswa yang diberikan sebanyak 50 orang melalui Kemenag.

Baca Selengkapnya

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

8 hari lalu

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

Proyek pembangunan jalur kereta api dimulai dengan menghidupkan kembali rencana terowongan bawah laut antara Spanyol dan Maroko

Baca Selengkapnya

Putusan Wasit Dinilai Rugikan Timnas U-23 Indonesia saat Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

19 hari lalu

Putusan Wasit Dinilai Rugikan Timnas U-23 Indonesia saat Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia kalah 0-2 dari Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar. Akmal Marhali sebut putusan wasit merugikan Garuda Muda.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

20 Maret 2024

Erick Thohir Bertemu Nova Arianto, Bicarakan Rencana Timnas U-16 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu dengan pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto untuk merancang rencana masuk ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia U-17 Digelar Tiap Tahun, Qatar Jadi Tuan Rumah Edisi 2025 dan 2029

15 Maret 2024

Piala Dunia U-17 Digelar Tiap Tahun, Qatar Jadi Tuan Rumah Edisi 2025 dan 2029

Piala Dunia U-17 akan digelar tiap tahun. Qatar ditunjuk FIFA menjadi tuan rumah untuk edisi 2025 dan 2029,

Baca Selengkapnya

7 Tradisi Ramadan Unik dari Berbagai Negara

8 Maret 2024

7 Tradisi Ramadan Unik dari Berbagai Negara

Menyambut bulan Ramadan, masyarakat di berbagai belahan dunia melakukan berbagai aktivitas yang menjadi tradisi mereka setiap tahun.

Baca Selengkapnya

6 Negara dengan Tradisi Ramadan yang Menarik Kunjungan Wisatawan

4 Maret 2024

6 Negara dengan Tradisi Ramadan yang Menarik Kunjungan Wisatawan

Arab Saudi, Dubai, Maroko, dan negara-negara ini memiliki tradisi Ramadan yang kental sehingga menarik banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

UPN Veteran Jakarta dan Aktivis HAM Selenggarakan Kuliah Daring Bahas Konflik Sahara Barat

3 Maret 2024

UPN Veteran Jakarta dan Aktivis HAM Selenggarakan Kuliah Daring Bahas Konflik Sahara Barat

UPN Veteran Jakarta dan para aktivis HAM menyelenggfarakan kuliah daring membahas konflik Sahara Barat yang masih terus berlangsung.

Baca Selengkapnya

Dukung Gaza, Pengedar Ganja Maroko Boikot Bandar Narkoba Israel

13 Februari 2024

Dukung Gaza, Pengedar Ganja Maroko Boikot Bandar Narkoba Israel

Ganja Maroko dicari di seluruh dunia sebagai produk premium berkualitas tinggi, dengan perkiraan nilai perdagangan tahunan mencapai miliaran dollar.

Baca Selengkapnya

Pemilu di Luar Negeri, WNI di Maroko Tempuh Ratusan Kilometer ke TPS

12 Februari 2024

Pemilu di Luar Negeri, WNI di Maroko Tempuh Ratusan Kilometer ke TPS

WNI yang tinggal di Maroko rela menempuh jarak hingga ratusan kilometer demi mengikuti pemilu 2024.

Baca Selengkapnya